Breaking News
light_mode

Maksimalkan Dana BOS, Jangan Jual Buku ke Siswa

  • calendar_month Rab, 7 Feb 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sekolah diharapkan bisa memaksimalkan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk pengadaan buku pelajaran. Langkah itu penting, sehingga pihak sekolah tidak memperjualbelikan buku kepada para siswa.

“Bagi orangtua siswa yang mampu memang tidak masalah. Tetapi, kebanyakan orangtua siswa yang kurang mampu mengeluhkan soal ini,” ujar Wakil Ketua DPRD Sintang, Terry Ibrahim, Rabu (7/2).

Legislator Partai Nasdem ini berpendapat, kebijakan pemerintah daerah sudah jelas melarang setiap sekolah untuk menjual buku pelajaran kepada setiap siswa.

“Pengadaan buku pelajaran sekolah sudah dibiayai oleh pemerintah. Melalui BOS yang diberikan kepada setiap sekolah. Dinas terkait bertanggung jawab untuk melakukan pengawasan jika ada ihakk sekolah yang menjual buku kepada siswanya,” tegas Terry.

MenurutTerry, dana BOS harus dimaksimalkan untuk membeli buku pelajaran dan disimpan di perpustakaan. Kemudian, buku pelajaran tersebut dipinjamkan secara bergantian sesuai dengan jadwal pelajaran siswa.

“Saya harap pihak sekolah kreatif dalam mengatasi hal ini. Bukan mengambil jalan pintas dengan menjual buku. Kasihan orangtua siswa yang tidak mampu. Karena ini menjadi masalah buat mereka,” ulasnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Norsan : Jangan Abaikan Aturan

    Norsan : Jangan Abaikan Aturan

    • calendar_month Sel, 3 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Operasi Tangkap Tangan (OTT) gencar dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhir-akhir ini. Bupati Mempawah, Ria Norsan mengaku tidak kuatir, karena dalam menjalankan tugas sebagai kepala daerah mengutamakan aturan yang berlaku sebagai koridor dalam mengambil keputusan. “Kehati-hatian dalam pengambilan keputusan itu penting. Terutama dalam penggunaan uang negara juga harus diperhatikan,” ujarnya. ( Baca Juga […]

  • Hapus Tato Gratis, 320 Peserta Masuk Daftar Tunggu

    Hapus Tato Gratis, 320 Peserta Masuk Daftar Tunggu

    • calendar_month Sab, 13 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 40 peserta mengantri untuk dihapus tatonya dalam Program Hapus Tato Gratis di Rumah Sakit Untan Pontianak, Sabtu (13/4/2019). Kegiatan sosial ini diinisiasi oleh Gerakan Sayang Pontianak bekerja sama dengan Rumah Zakat dan beberapa pihak lainnya. Satu-persatu peserta yang sudah terdaftar dipanggil dan diminta untuk membaca hafalan Surah Ar-Rahman sebagai syarat untuk mendapat […]

  • 2023, Pemkot Target Kurangi Limbah 25 Persen

    2023, Pemkot Target Kurangi Limbah 25 Persen

    • calendar_month Sel, 29 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menargetkan pengurangan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) hingga 25 persen. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menjelaskan, beberapa langkah yang akan diterapkan yakni dengan pengelolaan limbah rumah tangga. “Kita akan kurangi dengan cara kita coba kelola sampah habis di lingkungan, dipilah dan diproses dengan konsep 3R maupun bank […]

  • Ingat! 55 Relawan Demokrasi Wajib Patuhi Kode Etik

    Ingat! 55 Relawan Demokrasi Wajib Patuhi Kode Etik

    • calendar_month Jum, 25 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sintang, Hazizah mengingatkan 55 relawan demokrasi untuk Pemilu 2019 wajib mematuhi kode etik dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya. Dalam Petunjuk Pelaksanaan Program Relawan Demokrasi untuk Pemilu 2019,  Hazizah menyebutkan relawan demokrasi wajib mematuhi kode etik yang sudah ditetapkan. Berikut kode etik yang wajib dipatuhi 55 Relasi Kabupaten Sintang: […]

  • Wagub Sarankan Mempawah Lakukan Vaksinasi Serentak di Tingkat Desa

    Wagub Sarankan Mempawah Lakukan Vaksinasi Serentak di Tingkat Desa

    • calendar_month Sen, 11 Okt 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menindaklanjuti capaian vaksinasi di Kabupaten Mempawah yang berada diurutan terakhir dari 14 kabupaten dan kota di Kalbar, pemerintah daerah setempat menggelar pemaparan Sosialisasi Advokasi Vaksinasi Covid-19, Senin (11/10/2021) di Aula Kantor Bupati Mempawah. Sosialisasi dihadiri Wagub Kalbar, H Ria Norsan, Bupati Mempawah, Hj Erlina, Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Forkopimda, Kepala OPD, […]

  • Pesan Wako Edi: Utamakan Kepentingan Masyarakat

    Pesan Wako Edi: Utamakan Kepentingan Masyarakat

    • calendar_month Jum, 14 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melantik dan mengambil sumpah sebanyak tujuh pejabat eselon dua, atau yang setara Kepala Dinas di lingkungan Pemerintah Kota Pontianak, di Aula Sultan Syarif Abdurrahman, Jumat (14/10/2022). Ketujuh orang tersebut adalah Rendrayani sebagai Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, Yusnaldi sebagai Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik, Ahmad Hasyim […]

expand_less