Breaking News
light_mode

MABM Mempawah Gelar Musda ke III, Ini Pesan Bupati dan Wagub Kalbar

  • calendar_month Sel, 21 Jan 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kabupaten Mempawah menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke III di Aula Wisma Candramidi, Selasa (21/1/2020).

Musda MABM Mempawah ini dibuka langsung oleh Bupati Mempawah dan dihadiri Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan, Wakil Bupati Mempawah, M Pagi, Ketua DPRD Mempawah, H Ria Mulyadi, Sekda Mempawah, H Ismail, Ketua MABM Provinsi Kalbar, Chairil Efendi, dan seluruh pengurus MABM Mempawah.

Bupati Mempawah, Hj Erlina menyambut baik Musda MABM Mempawah ke III tersebut. Sebab visi dan misi yang diemban MABM juga sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Mempawah. Utamanya dalam menjaga, melestarikan, mengembangkan, dan memelihara nilai-nilai adat budaya yang ada Mempawah.

“Pemerintah Kabupaten Mempawah menyambut baik dan mendukung terlaksananya Musda ini,” ujar Bupati Erlina saat memberikan sambutannya pada Musda MABM Mempawah ke III.

Sebagai organisasi yang membantu pemerintah dalam menjaga tradisi dan kebudayaan Melayu, Bupati Erlina meminta kepada MABM Mempawah agar dapat memperkuat peran dan fungsinya dalam menjaga, mengembangkan, dan menggali potensi kebudayaan Melayu, khususnya di Mempawah.

“Sehingga nantinya bisa menjadi aset kebudayaan daerah yang dapat kita kemas menjadi atraksi pariwisata,” katanya.

Olehkarenanya, Bupati Erlina berharap melalui musda ini, MABM Mempawah dapat memberikan kontribusi nyata dalam melaksanakan program-programnya. Tentunya seirama dengan dengan langkah-langkah pembangunan daerah yang sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Mempawah yaitu, cerdas, mandiri, dan terdepan.

Wakil Gubernur Kalbar, H Ria Norsan dalam sambutannya mengucapkan selamat atas terselmggaranya Musda MABM Mempawah ke III. diharapkannya Musda tersebut dapat melahirkan pemimpin dan pengurus baruntang lebih baik dari yang sebelumnya.

“Saya ucapkan selamat atas Musda yang ketiga ini. Mudah-mudahan kedepannya pengurus, hingga pimpinannya lebih baik dari pada periode kami sebelumnya,” ungkapnya.

Selain itu, Wagub Kalbar berpesan kepada pengurus yang baru nantinya agar dapat memanfaatkan dan memfungsikan Rumah
Melayu yang sudah dibangun oleh pemerintah.

“Nanti akan kita serahkan dari pemerintah kepada MABM, supaya rumah melayu ini dapat dirawat, dijaga, dan dimanfaatkan sebagaimana mestinya. Jadi, bisa buat hajatan, selamatan, dan kegiatan lainnya. Yang mana nantinya akan membantu untuk oprasional pemeliharan rumah melayu itu sendiri,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jarot Kecewa PLBN Sungai Kelik Dibangun Tipe C

    Jarot Kecewa PLBN Sungai Kelik Dibangun Tipe C

    • calendar_month Sel, 24 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno mengaku kecewa dengan pemerintah pusat (Pempus). Pasalnya Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sungai Kelik bakal dibangun tipe C, bukan tipe B. “Kalau tipe C saya tidak mau terima. Minimal tipe B,” tegas Bupati Jarot kepada sejumlah awak media, Selasa (24/9/2019). Sebaiknya dana tipe C itu, tegas Jarot, digunakan untuk […]

  • Berantas Korupsi, Ini Langkah Awal Pemkab Sintang…

    Berantas Korupsi, Ini Langkah Awal Pemkab Sintang…

    • calendar_month Jum, 9 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah menandatangani komitmen bersama pemberantasan korupsi, di Kantor Gubernur Kalbar, Kamis (08/03/2018), Bupati Sintang, Jarot Winarno mengaku akan segera menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi (Rakor) tersebut. Orang nomor satu di Bumi Senentang inipun menyatakan, akan membuat rencana aksi dengan melaksanakan rapat Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli). “Rapat Saber Pungli merupakan langkah awal […]

  • Prioritaskan DAK Untuk Rehabilitasi Sekolah

    Prioritaskan DAK Untuk Rehabilitasi Sekolah

    • calendar_month Kam, 18 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyebut, Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Pendidikan tahun 2021 senilai Rp16 miliar dinilai masih belum mencukupi jika dilihat dari kondisi fisik sekolah-sekolah yang ada di Kota Pontianak. Untuk itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui DAK ini akan memprioritaskan dana itu untuk rehabilitasi sekolah, pembangunan ruang kelas baru […]

  • Bangun Ekonomi Perbatasan

    Bangun Ekonomi Perbatasan

    • calendar_month Kam, 26 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Alpius mendorong agar pemerintah daerah membangun ekonomi masyarakat perbatasan, guna memperkuat ekonomi masyarakat setempat. Ihwal ini diungkapkannya ketika ditemui sejumlah awak media di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (26/10/2023). “Kami minta pemerintah daerah melalui instansi terkaitnya agar membangun ekonomi masyarakat perbatasan,” kata Alpius. Tak hanya itu, […]

  • BWI Ungkap Luas Tanah Wakaf Sintang Capai 10 Hektar

    BWI Ungkap Luas Tanah Wakaf Sintang Capai 10 Hektar

    • calendar_month Jum, 23 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kabupaten Sintang menggelar pelantikan pengurus untuk periode 2021 – 2024 di Pendopo Bupati Sintang, Jumat (23/7/2021). Diharapkan kehadiran mereka dapat mencari solusi dari permasalahan tanah wakaf di Bumi Senentang. Ketua BWI Kabupaten Sintang, Anuar Akhmad mengatakan kepada rekannya yang baru saja dilantik bahwa BWI punya tanggung jawab yang besar dalam […]

  • Nikodemus Ungkap Penyebab Harga Sembako di Tempunak Melambung

    Nikodemus Ungkap Penyebab Harga Sembako di Tempunak Melambung

    • calendar_month Ming, 3 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Beberapa ruas jalan utama menuju Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang mengalami kerusakan.Banyak kendaraan roda dua maupun roda empat yang terjebak lumpur di ruas jalan itu. Kerusakan jalan utama yang menghubungkan beberapa desa di kecamatan itu telah berlangsung lama. Hal inipun diungkapkan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Nikodemus, kemarin. Politisi Partai Hati […]

expand_less