Lomba Perahu Hias Meriahkan Harjad Kota Sintang ke 657, RSUD Ade M Djoen Juara Pertama
- calendar_month Kam, 2 Mei 2019
- comment 0 komentar

Lomba Hias Perahu dalam rangka memperingati hari jadi (Harjad) Kota Sintang ke 657, Rabu (1/5/2019)
LensaKalbar – Sebanyak 15 peserta dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mengikuti festival perahu hias dalam rangka Hari Jadi Sintang ke-657 tahun 2019.
Lomba tersebut dibuka Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang Hendrika yang dtandai dengan pelepasan peserta sampan hias di Dermaga Taman Bungur Komplek rumah dinas Bupati Sintang, Rabu (01/05/2019).
Festival perahu hias tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Ratusan masyarakat bahkan rela berpanas-panasan untuk menyaksikan perahu yang dihias dengan sangat cantik tersebut. Mengingat, even seperti ini hanya dilakukan setahun sekali.
“Ini merupakan kegiatan rutin pemerintah daerah yang dilaksanakan setiap tahun. Tahun ini, tema kegiatan adalah Bhineka Tunggal Ika, Sintang adalah Kita,” katanya saat seremonial pembukaan.
Ia berharap, festival sampan hias dapat memupuk rasa persaudaraan diantara masyarakat Kabupaten Sintang yang multi etnis.
“Diharapkan juga dengan kegiatan ini, kita semakin mencintai budaya yang ada di Kabupaten Sintang. Selain itu, rasa persaudaraan dan persatuan di Kabupaten Sintang diharapkan semakin terwujud,” harapnya.
Ia mengatakan, 15 peserta sampan hias selain utusan dari OPD Pemda Sintang, juga dari TNI-Polri. “Perahu yang ditampilkan dihias dengan cantik dan luar biasa. Ini merupakan salah satu sumbangan bagi kepentingan bumi pertiwi,” ucapnya. (Dex)
Berikut ini pemenang Festival Sampan Hias:
- Juara I : RSUD Ade M Djoen Sintang
- Juara II: PDAM Sintang
- Juara III: Disdikbud Sintang
- Penulis: lk-02 lk-02
Saat ini belum ada komentar