Breaking News
light_mode

Lindungi Hak Pilih, KPU Sintang Buka Posko #GMHP

  • calendar_month Rab, 26 Sep 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Kabupaten Sintang menggelar rapat koordinasi (rakor) gerakan melindungi hak pilih (#GMHP). Rakor dilangsungkan di ruang aula KPU Sintang, Rabu (26/09/2018) petang.

Kesepahaman bersama dibangun dalam rakor tersebut, guna mensukseskan pemilihan umum 2019, utamanya menyangkut data pemilih.

Perwakilan Polres Sintang, Kodim 1205 Sintang, Lapas Klas II B Sintang, Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi, Dinas Sosial, Diskominfo, Satpol PP, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dan Kepala KesbangPol, hadir dalam rakor tersebut.

Sementara rapat dipimpin Ketua KPU Sintang, Hazizah, dengan didampingi dua komisioner, Sutami dan Karsinah, serta Sekretaris KPU Hermanus.

“KPU sebagai penyelenggara pemilu mempunyai komitmen besar dalam melindungi hak pilih,” kata Ketua KPU Sintang, Hazizah.

Menurutnya, #GMHP akan diaktualisasikan KPU dengan membuka posko pengaduan. Launching posko tersebut diagendakan 1 Oktober mendatang. KPU membuka posko itu sampai 28 Oktober mendatang.

“Masyarakat bisa datang ke posko, menyampaikan pengaduan bila belum masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT),” kata Hazizah.

Peserta rakor yang hadir merespon positif langkah yang diambil KPU. Keseluruhannya memiliki semangat serupa. Hak pilih masyarakat memang patut dilindungi. Saat masa pencoblosan 17 April mendatang, masyarakat yang mempunyai hak pilih bisa menjadi pemilih.

Olehkarenanya, Hazizah sangat berharap dukungan dan masukan dari stakeholder kepada KPU. Sehingga penyelenggaraan pemilu bisa lancar semua tahapannya. Begitu pula untuk #GMHP, supaya dapat tersampaikan ke seluruh masyarakat.

“Masyarakat juga bisa datang ke PPK maupun PPS, kalau belum terdata sebagai pemilih. Cukup bawa E-Ktp dan KK,” katanya.

Ia menambahkan, #GMHP akan dilanjutkan dengan penyusunan DPTHP-1 tingkat desa/kelurahan pada 29 Oktober hingga 3 November. Menyusul kemudian rekapitulasi DPTHP-1 tingkat kecamatan pada 1 hingga 6 November. Adapun rekapitulasi tingkat kabupaten pada 9-11 November mendatang.

Kepala Disdukcapil Sintang, Syarif Muhammad Taufik menyatakan siap mendukung KPU dalam posko #GMHP. Pihaknya kini juga tengah bekerja keras dalam menuntaskan perekaman E-Ktp. Perekaman bahkan sampai distrategikan dengan sistim jemput bola. Disdukcapil menerjunkan petugas perekaman ke kecamatan hingga desa.

“Kalau memang ada data yang dibutuhkan KPU, kami siap berkoordinasi,” katanya.

Sementara, Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sintang Nanang, menyatakan pihaknya siap membantu KPU, berkenaan menyampaikan ke karyawan perusahaan,  agar bisa menggunakan pilih. KPU disebutnya bisa mengirim surat kepada instansinya, untuk menjadi dasar Disnakertran berkirim surat ke perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Sintang.

Nanang turut  berharap surat yang dikirim KPU juga disertai petunjuk teknis mengenai pemilihan. Utamanya untuk pindah memilih, karena karyawan perusahaan disebutnya tidak sedikit berasal dari luar Sintang. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Jarot Ajak Jaga Hutan dan Alam Semesta

    Bupati Jarot Ajak Jaga Hutan dan Alam Semesta

    • calendar_month Rab, 9 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno mengajak semua pihak untuk dapat menjaga dan melestarikan hutan di Bumi Senentang ini. “Luar kawasan hutan kita bikin rimba/gupung. Mari kita jaga hutan. Jika kita jaga alam semesta, alam jaga kita,” kata Bupati Sintang, Jarot Winarno memberikan sambutannya pada penyerahan SK Bupati Sintang tentang penetapan rimba/gupung dan penandatanganan nota […]

  • Pemkab Dukung Pembentukan Tim Pora di Mempawah

    Pemkab Dukung Pembentukan Tim Pora di Mempawah

    • calendar_month Sel, 18 Agu 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Pontianak bersama Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Rapat Pembentukan Tim Pengawasan Orang Asing (Pora) tingkat kecamatan. Rapat dipimpin langsung Bupati Mempawag, Hj Erlina di Aula Balairung Setia dan dihadiri Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pontianak, Tatang Suheryadi, Selasa (18/8/2020). Dikesempatan tersebut, Bupati Erlina menyambut baik […]

  • Naik Dango XXXV, Ini Pesan Wabup Mempawah…

    Naik Dango XXXV, Ini Pesan Wabup Mempawah…

    • calendar_month Sen, 27 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Mempawah menggelar Ritual Adat Nimang Padi Naik Dango XXXV di Rumah Adat Dayak Anjongan, Senin (27/7/2020). Kegiatan tersebut dibuka langsung Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi yang dihadiri Sekjen MADN Provinsi Kalbar, Yakobus Kumis. “Masyarakat harus memaklumi jika pelaksanaan ritual ini dengan protokol kesehatan, karena saat ini kita […]

  • 5 KPPS dan 1 PPD Meninggal Dunia, Jarot Sebut Pemilu 2019 Paling Gila

    5 KPPS dan 1 PPD Meninggal Dunia, Jarot Sebut Pemilu 2019 Paling Gila

    • calendar_month Sen, 29 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kontentasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 sangat menyita perhatian dan duka yang mendalam. Selain jatuhnya korban yang meninggal dunia dan sakit, rangkaian ‘kehebohan’ untuk memperebutkan kursi presiden dan wakil presiden di Indonesia menampilkan kontroversi. Kemudian di saat bersamaan rakyat diharuskan memilih wakil rakyatnya. Olehkarenanya, Bupati Sintang, Jarot Winarno menilai pesta demokrasi pada Pemilu 2019 […]

  • Dewan Dorong Pemerintah Bangun Komunikasi Intens Terkait Pembangunan PLBN Sungai Kelik

    Dewan Dorong Pemerintah Bangun Komunikasi Intens Terkait Pembangunan PLBN Sungai Kelik

    • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Jimi Manopo mendorong pemerintah daerah agar intens melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat (Pempus) terkait kelanjutan pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sungai Kelik, Kabupaten Sintang. “Kami harap pemerintah dapat berkoordinasi dengan pemerintah pusat, sehingga pembangunan PLBN kita dapat dilanjutkan kembali,” ujar Jimi Manopo ketika ditemui […]

  • Telusuri Jejak Kakek dr Rubini di Mempawah

    Telusuri Jejak Kakek dr Rubini di Mempawah

    • calendar_month Sen, 15 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Mungkin belum banyak yang mengenal sosok pahlawan bidang kemanusiaan, dr Rubini yang namanya diabdikan sebagai Rumah Sakit Daerah Pemerintah Kabupaten Mempawah. Rubi Rubini bertandang ke Mempawah untuk menelusuri jejak perjuangan sang kakek di tanah Borneo. Kedatangan Rubi Rubini bersama istri dan kerabatnya disambut Bupati, Hj Erlina di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Senin (15/11/2021). […]

expand_less