Breaking News
light_mode
OPD

Kusnidar Ingatkan Masyarakat Jangan Mau Dipecah Belah

  • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sintang, Kusnidar mengajak masyarakat untuk cerdas dalam berpolitik dan jangan mau dipecah belah oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

Tak hanya itu, Kusnidar juga meminta kepada seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kekompakkan agar situasi dan kondisi selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 berjalan aman, damai, dan kondusif.

“Jangan mau dipecah belah oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Tetap jaga kekompakkan selama pelaksanaan pilkada 2024,” pesan Kusnidar usai menghadiri kegiatan kolaborasi TNI, Polri, Pemda, Forkopimda Sintang dan syukuran kenaikan pangkat Tamtama dan Bintara personel Kodim 1205/Stg di Lapangan Makodim 1205/Stg, Jumat (25/10/2024).

Berkaitan dengan kegiatan yang dilaksanakan hari ini, Kusnidar menilai bahwa kolaborasi seluruh elemen masyarakat merupakan kunci keberhasilan dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

“Kami harap semua pihak menjaga kedamaian dan menghindari tindakan yang dapat memecah belah persatuan,” ujar Kusnidar.

Selain itu, Kusnidar menekankan pentingnya menjaga kondusifitas wilayah selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

“Kami berharap semua elemen masyarakat di Kabupaten Sintang ini, tetap menjaga kekompakkan dan kebersamaan, karena suksesnya pelaksanaan pilkada tahun ini berada ditangan masyarakat. Untuk itu, mari kita sama-sama ciptakan Pilkada yang aman, lancar, damai, dan kondusif,” pesan Kusnidar.

Kemudian, ungkap Kusnidar, pihaknya juga telah melakukan berbagai sosialisasi yang berkaitan dengan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. “Sudah banyak sosialisasi yang kami berikan kepada masyarakat, baik itu pendidikan politik, maupun ajakan untuk menjadi pemilih cerdas dan lainnya,” pungkas Kusnidar. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Olahraga Pencak Silat jadi Pemersatu Bangsa

    Olahraga Pencak Silat jadi Pemersatu Bangsa

    • calendar_month Sab, 29 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Olahraga merupakan sarana yang multiguna. Dengan olahraga badan bisa lebih sehat, menciptakan lapangan kerja, menyuguhkan hiburan, mengharumkan nama bangsa, bahkan menjadi sarana pemersatu bangsa. Hal itu disampaikan Bupati Sintang, Jarot Winarno saat menutup seluruh rangkaian kegiatan Kejuaran Pencak Silat tingkat pelajar ke-3 se-Kalimantan Barat tahun 2020 yang di gelar Fakultas Keguruan dan Ilmu […]

  • Banyak Potensi Pajak yang Tidak Terdeteksi

    Banyak Potensi Pajak yang Tidak Terdeteksi

    • calendar_month Sen, 22 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemungutan Pajak Air Permukaan (PAP) dan Pajak Air Tanah (PAT) di wilayah Kalimantan Barat sangat besar. Namun, intensifikasi pemungutan pajak secara bersinergi masih belum maksimal dilakukan hingga saat ini. Potensi tersebut meliputi pengambilan dan pemanfaatan air permukaan oleh perusahaan perkebunan dan pertambangan, dimana data mengenai perusahaan tersebut belum seluruhnya dapat terdeteksi oleh Badan […]

  • Jalan Hancur Bikin Harga Bapokting Membumbung

    Jalan Hancur Bikin Harga Bapokting Membumbung

    • calendar_month Ming, 20 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Untuk mencapai Ibukota Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang, warga Desa Tanjung Harapan harus menempuh jarak 27 Kilometer. Medannya sangat berat, apalagi di musim hujan. “Jalan masih hancur,” kata Kepala Desa (Kades) Tanjung Harapan, Dadang mengawali cerita ketika bertemu wartawan, Minggu (20/5). Dadang mengungkapkan, Desa Tanjung Harapan merupakan salah satu kampung di perhuluan Kabupaten Sintang, […]

  • Lebaran! Edi, Bahasan dan Mulyadi Shalat Ied di Jalan Rahadi Usman

    Lebaran! Edi, Bahasan dan Mulyadi Shalat Ied di Jalan Rahadi Usman

    • calendar_month Rab, 5 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan, dan Sekretaris Daerah Kota Pontianak Mulyadi beserta jajaran Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dipastikan  melaksanakan shalat Ied di halaman depan Kantor Wali Kota, Rabu (5/6/2019) pagi. Ketua Harian Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Pontianak, Aswani Samhudi memastikan bahwa […]

  • Jadilah Pemimpin yang Siddiq

    Jadilah Pemimpin yang Siddiq

    • calendar_month Sen, 16 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono berpesan agar menjadi pemimpin harus amanah sesuai dengan sifat yang ada pada Nabi Muhammad SAW “Jadi, pemimpin itu harus sidik, amanah sesuai dengan sifat kepemimpinan yang ada pada diri Rasulullah Muhammad SAW,” kata Senen Maryono pada kegiatan Pengajian Rutin Muhammadiyah di Masjid Nurul […]

  • Bupati Mempawah Terima DIPA dan TKDD 2021

    Bupati Mempawah Terima DIPA dan TKDD 2021

    • calendar_month Sen, 30 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Dana Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) tahun anggaran 2021. Penyerahan dokumen tersebut dilakukan langsung Gubernur, H Sutarmidji didampingi Kepala Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kalbar, Edih Mulyadi, di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Senin (30/11/2020). “Alhamdulillah, hari ini saya bersama […]

expand_less