Breaking News
light_mode
OPD

Kusnidar Ingatkan Masyarakat Jangan Mau Dipecah Belah

  • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sintang, Kusnidar mengajak masyarakat untuk cerdas dalam berpolitik dan jangan mau dipecah belah oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

Tak hanya itu, Kusnidar juga meminta kepada seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kekompakkan agar situasi dan kondisi selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 berjalan aman, damai, dan kondusif.

“Jangan mau dipecah belah oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Tetap jaga kekompakkan selama pelaksanaan pilkada 2024,” pesan Kusnidar usai menghadiri kegiatan kolaborasi TNI, Polri, Pemda, Forkopimda Sintang dan syukuran kenaikan pangkat Tamtama dan Bintara personel Kodim 1205/Stg di Lapangan Makodim 1205/Stg, Jumat (25/10/2024).

Berkaitan dengan kegiatan yang dilaksanakan hari ini, Kusnidar menilai bahwa kolaborasi seluruh elemen masyarakat merupakan kunci keberhasilan dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

“Kami harap semua pihak menjaga kedamaian dan menghindari tindakan yang dapat memecah belah persatuan,” ujar Kusnidar.

Selain itu, Kusnidar menekankan pentingnya menjaga kondusifitas wilayah selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

“Kami berharap semua elemen masyarakat di Kabupaten Sintang ini, tetap menjaga kekompakkan dan kebersamaan, karena suksesnya pelaksanaan pilkada tahun ini berada ditangan masyarakat. Untuk itu, mari kita sama-sama ciptakan Pilkada yang aman, lancar, damai, dan kondusif,” pesan Kusnidar.

Kemudian, ungkap Kusnidar, pihaknya juga telah melakukan berbagai sosialisasi yang berkaitan dengan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. “Sudah banyak sosialisasi yang kami berikan kepada masyarakat, baik itu pendidikan politik, maupun ajakan untuk menjadi pemilih cerdas dan lainnya,” pungkas Kusnidar. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berkurban untuk Peduli Sesama, Cafe Sentul Car Wash dan Bonek Khatulistiwa Potong 1 Ekor Sapi dan 2 Kambing

    Berkurban untuk Peduli Sesama, Cafe Sentul Car Wash dan Bonek Khatulistiwa Potong 1 Ekor Sapi dan 2 Kambing

    • calendar_month Ming, 11 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah menjadi ajang berbagi kebaikan bagi sesama. Kali ini, Cafe Sentul Car Wash dan Bonek Khatulistiwa menyembelih satu ekor sapi dan dua ekor kambing. Owner Cafe Sentul Car Wash, Partomuan Batubara berharap distribusi hewan kurban yang dilakukaannya bersama komunitas Bonek Khatulistiwa dapat tepat sasaran, yakni dapat tersampaikan kepada […]

  • Dusun Sebukit Rama dan Suap Terendam Banjir

    Dusun Sebukit Rama dan Suap Terendam Banjir

    • calendar_month Sel, 26 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Warga dua dusun di Desa Pasir, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah terendam banjir pada hari ketiga libur lebaran Idul Fitri 1441 H, Selasa (26/5/2020). Warga yang masih merayakan hari kemenangan tersebut, kesulitan beraktivitas akibat musibah ini. Kepala Desa Pasir, Abdul Hamid mengatakan bahwa ada dua dusun yang terendam banjir di wilayah yang dipimpinnya. […]

  • RBK dan Pelindo Tanam 1000 Bibit Buah-buahan

    RBK dan Pelindo Tanam 1000 Bibit Buah-buahan

    • calendar_month Kam, 22 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rumah Bedaraya Kijing (RBK) bekerjasama dengan dengan PT Pelindo Regional 2 Pontianak melakukan penghijauan dan penanaman 1000 bibit pohon buah-buahan sebagai wujud program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) di Kantor Desa Sungai Kunyit Laut, Kecamatan Sungai Kunyit, Kamis (22/9/2022). Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi dan Sekda Mempawah, H Ismail. […]

  • Kata Yasser: Baru 144 Ormas di Sintang yang Berbadan Hukum

    Kata Yasser: Baru 144 Ormas di Sintang yang Berbadan Hukum

    • calendar_month Rab, 1 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Per 28 Feburari 2023 tercatat 256 organisasi masyarakat (Ormas) di Kabupaten Sintang. 144 di antaranya telah berbadan hukum, 56 di antaranya belum berbadan hukum dan baru 63 di antaranya memiliki surat keterangan terdaftar di Kesbangpol. Perihal ini diungkapkan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Pemerintah Kabupaten Sintang, Syarief Yasser Arafat ketika membuka kegiatan […]

  • Pontianak Menuju Kota Kreatif Indonesia

    Pontianak Menuju Kota Kreatif Indonesia

    • calendar_month Sen, 26 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota Pontianak tengah mengajukan diri sebagai Kota Kreatif Indonesia ke Kemenparekraf. Saat ini tim pusat tengah melakukan uji petik dengan turun langsung ke lapangan. Uji petik dilakukan sejak Senin (26/8/2024). Kepala Bappeda Pontianak Sidig Handanu menjelaskan ada beberapa alternatif sub sektor ekonomi kreatif yang diajukan. Antara lain budaya ngopi, seni tari dan […]

  • Mudahnya Bersalin dengan Program JKN-KIS

    Mudahnya Bersalin dengan Program JKN-KIS

    • calendar_month Sel, 10 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banyak pasien persalinan (melahirkan) peserta Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) mengaku puas dengan pelayanan yang diberikan, karena selama proses persalinan baik secara normal maupun melalui operasi Ceasar. Pasien Persalinan peserta JKN-KIS benar-benar terbantu dengan adanya layanan kesehatan ini mulai dari tindakan proses melahirkan, opname pasca melahirkan hingga pasien benar-benar dinyatakan pulih. […]

expand_less