Breaking News
light_mode

KUBE Terima Rp. 20 Juta

  • calendar_month Rab, 2 Agu 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pemerintah  Sintang menyerahkan dana stimulan Rp300 Juta kepada 15 Kelompok Usaha Bersama (Kube) di lima desa di Kecamatan Ambalau.  Masing-masing Rp20 Juta.

“Saya harapkan bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk  menyejahterakan perekonomian keluarga,” kata Askiman, Wakil Bupati Sintang, usai menyerahkan bantuan  sosial tersebut, di Gedung Serbaguna Kecamatan Ambalau, Selasa (1/8).

Askiman menjelaskan, bantuan untuk Kube di lima desa tersebut merupakan bagian dari Program Keluarga Harapan (PKH). “Kube yang sudah menerima baguan ini agar mencatat dan menyiapkan kwitnsi  setiap belanja. Kwitansi ini sebagai laporan,” terangnya.

Dia berharap, tim pendamping  bisa membantu 15 Kube tersebut agar dapat terus menjalan usahanya. “Kendala biasanya ada. Tetapi, jangan sampai modal yang telah diberikan ini tidak bermanfaat,” kata Askiman.

Dinas Sosial (Dinsos), tambah Askiman, harus memonitor secara intensif dan membina secara terus menerus Kube yang telah menerima bantuan dana stimulan tersebut.

“Bila usaha mereka berkembang, nantinya tentu akan mendapatkan perhatian lain dari Pemkab Sintang,” janjinya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinsos Sintang, Alponsius Sudin berjanji akan terus mendorong dan membantu agar desa dapat memiliki usaha.Terutama desa yang memiliki potensi, kemauan dan kemampuan untuk mengembangkan usahanya.

“Kube harus dari daerah terpencil, rentan sosial ekonomi dan tidak mampu. Khusus di Ambalau ini terdapat 15 kelompok dari 5 desa yang mendapatkan bantuan,” ungkap Sudin.

Jenis usahanya, ungkap dia, sepuluh kelompok ternak ayam, empat kelompok ternak babi dan satu kelompok warung kebutuhan pokok.  “Kelompok ini terdapat di lima desa, yakni Tanjung Andan, Buntut Pimpin, Nanga Ambalau, Nanga Kemangai dan Menakon,” rinci Sudin.

Bantuan untuk setiap Kube di lima desa ini disalurkan melalui BNI. Dalam pemanfaatannya, setiap Kube akan mendapatkan pendampingan, supaya pelaksanaannya terencana dengan baik.

“Kita hanya bisa berharap agar bantuan ini digunakan sebaik -baiknya dan dikembangkan untuk menambah penghasilan anggota. Nanti akan di  evaluasi beberapa bulan ke depan untuk melihat hasil kelompok, dan minta pihak desa mengawasinya juga,” papar Sudin.

Sementara itu, Camat Ambalau, Iskandar berharap petunjuk dan bimbingan dalam pengelolaan dana bantuan tersebut. “Mohon bimbingan dari Pemkab Sintang agar kelompok  ini sukses menjalankan usahnya,” katanya.

Sebenarnya, tambah Iskandar, 33  desa yang diusulkan untuk mendapatkan bantuan ini. Namun, hanya lima desa yang terpilih. “Kami berharap ada pemerataan bantuan, karena Kecamatan Ambalau ini daerah terpencil yang memiliki banyak potensi,” pungkasnya.

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nyanyian Bandar Cepot, Alex Ditembak Satresnarkoba Sintang

    Nyanyian Bandar Cepot, Alex Ditembak Satresnarkoba Sintang

    • calendar_month Kam, 12 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ternyata. Sebelum berhasil meringkus Alex CS. Satresnarkoba Polres Sintang telah berhasil mengamankan enam orang pelaku narkoba jenis sabu-sabu dan ekstasi, Minggu (8/9/2019). Keenam pelaku itupun, adalah: Abidin alias Bidin Sapar Sugianto alias Cepot Jamilanto alias Utoi Muhammad Abdi Susanto alias Abdi Marsis Karahasan alias Marsis Abimayu Saputra alias Obim Pertama-tama petugas melakukan penangkapan […]

  • Pemkot Salurkan 1.264 Paket Beras Cadangan Pangan di Pontianak Timur dan Utara

    Pemkot Salurkan 1.264 Paket Beras Cadangan Pangan di Pontianak Timur dan Utara

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota Pontianak melalui Dinas Pangan, Pertanian, dan Perikanan menyalurkan bantuan cadangan pangan berupa beras 10 kilogram kepada 1.264 Kepala Keluarga (KK). Penyaluran tahap pertama dilakukan di dua kecamatan, yakni Pontianak Timur sebanyak 554 KK dan Pontianak Utara 710 KK. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Pontianak, Bahasan, Rabu (29/10/2025). Bahasan […]

  • Bupati Jarot: “Mohon Maaf Lahir dan Batin”

    Bupati Jarot: “Mohon Maaf Lahir dan Batin”

    • calendar_month Sen, 17 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dalam rangka suasa Idul Fitri I Syawal 1440 Hijriah, Pemkab Sintang mengelar acara Halal Bihalal, di Pendopo Bupati Sintang, Senin (17/6/2019) pukul 08.00 – 17.00 WIB. Tampak hadir juga Ketua DPRD Sintang, Kapolres Sintang, Dandim 1205/Stg, seluruh Kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Agama, Adat, dan seluruh undangan lainnya. Bupati Sintang, Jarot Winarno mengucapkan mohon […]

  • Lantik 67 Dewan Hakim dan Panitera MTQ, Bupati: Bersikaplah Adil, Jujur dan Profesional

    Lantik 67 Dewan Hakim dan Panitera MTQ, Bupati: Bersikaplah Adil, Jujur dan Profesional

    • calendar_month Sab, 27 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melantik 67 dewan hakim dan panitera Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) tingkat kabupaten. MTQ ke-XXXIII tingkat Kabupaten Mempawah akan dimulai hari ini, yakni Sabtu 27 Agustus 2022 dan berakhir pada 31 Agustus 2022. Kegiatan inipun dipusatkan di Kecamatan Jungkat. Prosesi pelantikan Dewan Hakim MTQ ke-XXXIII tingkat Kabupaten Mempawah kali ini, […]

  • Komitmen Canangkan Zona Integritas
    OPD

    Komitmen Canangkan Zona Integritas

    • calendar_month Sel, 16 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna membantu program pemerintah dalam mewujudkan reformasi birokrasi sekaligus sebagai upaya meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada institusi bersenjata, Komando Resort Militer (Korem) 121/Alambhana Wanawai (ABW) melakukan pencanangan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Senin (15/3/2021). Komandan Korem (Danrem) 121/Alambhana Wanawai, Brigjen TNI Ronny mengatakan, zona integritas […]

  • Dilantik di Rumah Radakng, Denia Sebut Ketum BPP HIPMI Bakal Hadir

    Dilantik di Rumah Radakng, Denia Sebut Ketum BPP HIPMI Bakal Hadir

    • calendar_month Sab, 13 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI, Bahlil Lahadalia disebut -sebut bakal hadir pada pelantikan pengurus dan Ketua Umum BPD HIPMI Kalbar periode 2017-2020. “Ketum BPP rencananya akan hadir. Selain hadir pada pelantikan pengurus dan Ketum BPD HIPMi Kalbar, Beliau juga sebagai pembicara pada kuliah umum yang rencana dilaksanakan di aula IAIN Pontianak […]

expand_less