Breaking News
light_mode

KSOP Pontianak Ukur 21 Kapal Nelayan Sui Pinyuh

  • calendar_month Sel, 2 Nov 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sebanyak 22 kapal milik nelayan Sui Pinyuh dilakukan pengukuran oleh petugas KSOP Pontianak, Selasa (2/11/2021). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari proses penerbitan dokumen administrasi kapal nelayan.

Dalam kegiatan pengukuran tersebut, petugas KSOP didampingi Kasat Polair Polres Mempawah, Iptu Andi Rahmat, Dan Pos AL Kuala Mempawah, Pelda Ade Rahmat, Kepala PSDKP Mempawah, Suparman serta Kepala Bidang Perikanan Kabupaten Mempawah, Hasto Priyarso.

Iptu Andi Rahmat menjelaskan, kegiatan pengukuran kapal oleh petugas KSOP Pontianak tersebut merupakan tindaklanjut dari kegiatan sosialisasi yang dilakukan jajarannya beberapa waktu lalu dilingkungan nelayan Sui Pinyuh.

“Sebelumnya, kami lebih dulu melaksanakan sosialisasi secara door to door berkaitan dengan Surat Edaran Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Mempawah nomor: 523.1/1084/DPKPP-G1/2021 tanggal 12 Oktober 2021 tentang kelengkapan administrasi kapal,” jelas Andi Rahmat.

Kasat menerangkan, pengukuran kapal menjadi salah satu syarat dalam proses penerbitan dokumen administrasi dari KSOP. Karenanya, kegiatan tersebut sangat penting guna memperlancar penerbitan dokumen administrasi kapal.

“Dokumen administrasi kapal disesuaikan dengan ukurannya masing-masing. Kapal dibawah GT.7 menggunakan pas kecil, sedangkan kapal diatas GT.7 menggunakan pas besar. Ketentuan ini telah ditetapkan melalui Permenhub nomor 39 tahun 2017, tentang pendaftaran kapal Indonesia,” tegas Kasat.

Dalam proses pengajuan Pas Kecil, lanjut Kasat, nelayan mesti melengkapi surat permohonan, surat keterangan tukang, kepemilikan kapal, KTP, NPWP pemilik kapal, kwitansi pelunasan pembuatan kapal dan KTP tukang. Serta, nelayan diminta melengkapi Nomor Induk Berusaha (NIB) melalui sistem OSS.

“Alhamdulillah, kegiatan pengukuran kapal yang dilakukan petugas KSOP Pontianak berjalan dengan tertib, aman dan lancar. Kedepan, kami berharap seluruh nelayan di Kabupaten Mempawah memiliki dokumen administrasi yang lengkap sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambut Imlek, Diperindagnaker Mempawah Jual 3000 Paket Sembako Murah

    Sambut Imlek, Diperindagnaker Mempawah Jual 3000 Paket Sembako Murah

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – MENYAMBUT Tahun baru Imlek, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disperindagnaker) Kabupaten Mempawah menggelar pasar murah di tiga desa yang terpusat di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah, Kamis (16/1/2020). Kegiatan berlangsung sejak 14 hingga 20 Januari mendatang. “Kegiatan pasar murah ini kita gelar 7 hari. Karena, dalam pendataan penerima bantuan pasar murah […]

  • Maskerku Pakaianku

    Maskerku Pakaianku

    • calendar_month Sen, 13 Jul 2020
    • 0Komentar

    lensaKalbar – Memakai masker menjadi salah satu cara efektif mencegah penularan virus Corona atau Covid-19. Penggunaan masker kain menjadi pengganti masker medis untuk mengurangi risiko penularan di tengah masyarakat umum. Karena itu, di Kabupaten Kubu Raya gerakan massal penggunaan masker kain telah dilakukan sejak Maret 2020. Yakni tidak lama berselang setelah diumumkannya kasus pertama Covid-19 […]

  • PLBN Sei Kelik Masuk Tahap Pelelangan dan DED

    PLBN Sei Kelik Masuk Tahap Pelelangan dan DED

    • calendar_month Kam, 7 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Keinginan masyarakat di perbatasan untuk dibangunkan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) yang lebih representatif segera mendekati kenyataan. Tahun ini, progress pembangunan PLBN Sei Kelik/Jasa di Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang telah dimulai dengan tahap pelelangan serta menyusun Detail Engineering Design (DED). Artinya, konsultan perencana akan membuat sebuah perencanaan (gambar kerja) detail bangunan PLBN. […]

  • Poktan JUT Terima Bantuan Alsintan, Erlina: Jaga dan Manfaatkan Sebaik-baiknya

    Poktan JUT Terima Bantuan Alsintan, Erlina: Jaga dan Manfaatkan Sebaik-baiknya

    • calendar_month Sel, 5 Mar 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan panen padi Kelompok Tani (Poktan) JUT di Desa Bukit Batu, Kecamatan Sungai Kunyit, Selasa (5/3/2024). Pada kesempatan tersebut, Bupati Erlina juga menyerahkan bantuan Alsintan berupa Combine Harvester (mesin panen padi) untuk memudahkan masyarakat memanen padi. Selain itu, Bupati Erlina berpesan agar bantuan Combine Harvester dapat dimanfaatkan dan dijaga oleh Kelompok Tani (Poktan) JUT […]

  • Ardi Ajak Masyarakat Berpartisipasi dan Sukseskan Pilkades Serentak

    Ardi Ajak Masyarakat Berpartisipasi dan Sukseskan Pilkades Serentak

    • calendar_month Sen, 27 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Ardi mengajak seluruh masyarakat agar menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak yang akan dihelat pada 18 Oktober 2022 mendatang. “Kami berharap masyarakat di 72 desa yang melaksanakan Pilkades berpartisipasi untuk dapat menyalurkan hak pilihnya,” ajak Ardi. Selain itu, politisi Partai Gerakan Indonesia […]

  • Gelar Apel Pasukan, Kapolres Sampaikan Poin Penting Menkopolhukam

    Gelar Apel Pasukan, Kapolres Sampaikan Poin Penting Menkopolhukam

    • calendar_month Jum, 22 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kapolres Sintang, AKBP Adhe Hariadi menyampaikan beberapa poin penting dari Menkopolhukam terkait persiapan pengamanan Pemilu 2019. Terutama untuk masyarakat dan partai politik (Parpol). “Partai politik dan masyarakat dituntut untuk taat dan patuh pada berbagai ketentuan yang ada,” kata Kapolres Sintang pada apel gelar pasukan dalam rangka Kesiapan Pengamanan Kampanye Terbuka menjelang Pemungutan Suara […]

expand_less