Breaking News
light_mode

Kompetensi Pejabat Eselon IV Dipetakan

  • calendar_month Rab, 11 Okt 2017
  • comment 3 komentar

LensaKalbar – Sebagai bentuk implementasi demokrasi dalam tata kelola kepegawaian, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang memetakan kompetensi Pejabat Eselon IV. Ini juga bagian dari mekanisme lelang jabatan.

“Jadi bukan saudara yang memerlukan jabatan. Tetapi jabatan yang memerlukan saudara,” kata Marchues Afen, Asisten Administrasi Umum, Sekretariat Daerah (Setda) Sintang, ketika membuka Pemetaan Kompetensi Pejabat Eselon IV, di Aula Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sintang, Rabu (11/10).

Pemetakan kompetensi ini dilakukan, jelas Afen, lantaran saat ini masyarakat menginginkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berintegritas dan profesional.

(Baca: Pustu, Atasi Masalah Kekerdilan)

“Dalam menjalankan tugasnya, ASN wajib memiliki kualifi kasi, kompetensi dan kinerja yang telah dipersyaratkan dalam jabatan,” terangnya.

Sebagai unsur utama dalam mewujudkan Tujuan Nasional, kata Afen, ASN bertugas memberikan pelayanan publik, tugas pemerintah dan tugas pembangunan tertentu untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran seluruh masyarakat.

Di tempat yang sama, Kepala Bidang Data dan Pembangan Pegawai, BKPSDM Kabupaten Sintang, Agustinus mengatakan, pemetaan kompetensi ini sebagai sebagai pedoman bagi Pejabat Pembina Kepegawaian atau pejabat lain yang terkait dalam melakukan penilaian kompetensi jabatan.

Sasarannya, jelas Agustinus, memberikan gambaran kepada Pejabat Pembina Kepegawaian tentang kemampuan pejabat struktural berkenaan dengan analisa strategis, fl eksibilitas berpikir, komunikasi lisan dan tulisan.

(Baca: Olahraga Medium Pemersatu)

Selain itu, tambah dia, berkenaan dengan kegigihan, pengambilan risiko, keputusan strategis, perencanaan dan pengorganisasian, berorientasi pada pelayanan, negosiasi, membangun hubungan kerjasama strategis, memfasilitasi perubahan dan kepemimpinan strategis.

“Memperhatikan pengalaman kita pada proses pemetaan kompetensi pada 2013 sampai 2016, maka hasil pemeriksaan psikologis pada kegiatan ini akan digunakan sebagai salah satu bahan pertimbangan Tim Penilai Kinerja ASN dalam penempatan jabatan,” terang Agustinus.

Pemetaan ini, tambah dia, menggunakan metode psikotest, kuesioner kompetensi, simulasi yang dapat berupa in tray, proposal writing, presentasi, analisa kasus, leadership group, discution (simulasi untuk menyelesaikan beberapa persoalan bersama assesee dan role play). Pemetaan kompetensi yang berlangsung selama tiga hari sejak kemarin ini diikuti 73 orang, terdiri atas Pejabat Eselon IV dari SKPD Kabupaten Sintang.

“Dalam kegiatan ini kita mendatangkan Konsultan dari Biro Jasa Psikologi Persona Optima Indonesia,” kata Agustinus. (Dex)

 

 

Baca Juga :

Pustu, Atasi Masalah Kekerdilan

Libatkan 1000 Pelajar dan ASN, Pontianak Digoyang Jepin Massal

Olahraga Medium Pemersatu

SE, Pelaku Usaha Wajib Pasang Pohon Manggar

SE, Pelaku Usaha Wajib Pasang Pohon Manggar

Midji Optimis 246 Hektar Kawasan Kumuh Tuntas

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (3)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Rapat Pleno KPU Sintang Dijaga Ketat 315 Personel Gabungan

      Rapat Pleno KPU Sintang Dijaga Ketat 315 Personel Gabungan

      • calendar_month Sel, 15 Des 2020
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Lokasi rapat pleno rekapitulasi perolehan suara pemilihan bupati dan wakil bupati Sintang 2020 tingkat kabupaten dijaga ketat sebanyak 315 personel TNI-Polri disiagakan. Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard Musak melalui Kasubag Humas Polres Sintang, Iptu Hariyanto mengatakan, TNI-Polri telah membagi zonasi pengamanan saat rapat pleno tingkat kabupaten berlangsung. “Untuk giat pam yang kita amankan […]

    • Tetaplah Kompak dengan Semangat Kebersamaan

      Tetaplah Kompak dengan Semangat Kebersamaan

      • calendar_month Ming, 24 Jul 2022
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Masyarakat Tionghoa di Desa Peniti Besar, Kecamatan Segedong merayakan HUT Hok Tek Che Tua Pekong ke-115, Minggu (24/7/2022). Perayaam HUT Hok Tek Che Tua Pekong ke-115 dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, Camat Segedong, Arifin, Kapolsek Segedong, Ipda Suhartadi serta tokoh masyarakat lainnya. Pada kesempatan tersebut, Wabup Mempawah mengucapkan selamat Hari Ulang […]

    • Aktifitas PETI Dihentikan, Pekerja Emas Sintang Ancam Golput di Pemilu 2019!

      Aktifitas PETI Dihentikan, Pekerja Emas Sintang Ancam Golput di Pemilu 2019!

      • calendar_month Rab, 12 Des 2018
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Masyarakat pekerja tambang emas memastikan tidak akan  menggunakan hak pilihnya (Golput) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 mendatang.  Apabila Pemerintah Kabupaten Sintang dan intansi terkait masih tidak mengizinkan mereka untuk melanjutkan aktifitasnya sebagai penambang emas di wilayah Kabupaten Sintang. ”Kita sudah sepakat. Seluruh keluarga anggota pekerja tambang emas se-Kabupaten Sintang tidak akan menggunakan hak […]

    • Pemkot Luncurkan Aplikasi Smart Berbasis Geospasial

      Pemkot Luncurkan Aplikasi Smart Berbasis Geospasial

      • calendar_month Sel, 6 Agu 2024
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Penekanan tombol oleh Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian bersama instansi terkait menandai peluncuran secara simbolis Aksi Konvergensi Stunting melalui Smart Berbasis Geospasial di Kota Pontianak, di Aula Rohana Muthalib Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak, Selasa (6/8/2024). Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan pelepasan penyaluran bantuan dari PT Bulog ke seluruh kecamatan […]

    • HUT RI ke-74, Wali Kota Imbau Warganya Pasang Bendera Merah Putih

      HUT RI ke-74, Wali Kota Imbau Warganya Pasang Bendera Merah Putih

      • calendar_month Jum, 2 Agu 2019
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2019 di Kota Pontianak, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengeluarkan Surat Edaran (SE) tentang pedoman peringatan tersebut. SE bernomor 003.1/148/Humpro/2019 tanggal 31 Juli 2019, di antaranya menjelaskan tema dan logo HUT ke-74 Kemerdekaan RI tahun 2019. “Adapun temanya adalah SDM […]

    • Hindari Narkoba dan KDRT

      Hindari Narkoba dan KDRT

      • calendar_month Rab, 1 Nov 2017
      • 0Komentar

      LensaKalbar – Kepolisian Sektor (Polsek) Seluas mengumpulkan warga Desa Bengkawan guna mensosialisasikan bahaya Narkoba dan Obat-obat Terlarang (Narkoba) serta mengantisipasi Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). “Dengan mengetahui jenis-jenis Narkoba serta bahayanya, diharapkan warga dapat menghindarinya,” kata Ipda Dicky Armana Surbakti, Kapolsek Seluas, Rabu (1/11). Begitu juga terkait KDRT, kata Dicky, dengan penyuluhan ini diharapkan sekeluarga […]

    expand_less