Breaking News
light_mode

Komitmen Wujudkan Kampung Keluarga Berkualitas

  • calendar_month Sel, 28 Mar 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Kampung Keluarga Berkualitas merupakan pendekatan pembangunan di tingkat desa/ kelurahan, dimana terdapat integrasi dan konvergensi penyelenggaraan pemberdayaan dan penguatan institusi keluarga dalam seluruh dimensinya guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia, keluarga dan masyarakat.

Olehkarenanya, Sekda Mempawah, Ismail saat menghadiri dan membuka Rakor Penguatan Integrasi Program Kampung KB di Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Selasa (28/3/2023), menegaskan bahwa keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat dan paling krusial, karena di dalam keluarga akan mempengaruhi perkembangan anak baik fisik maupun psikososial.

“Jadi, untuk mengukur keberhasilan kampung keluarga berkualitas dapat dilakukan melalui indikator pembangunan keluarga,” ujar Sekda Ismail.

Kata Sekda Ismail, indikator tersebut merupakan sebuah konsep percepatan pembangunan keluarga yang terintegrasi dan komprehensif, karena dengan menggunakan pendekatan pemberdayaan individu, keluarga dan masyarakat.

“Kehadiran lintas sektor dan lintas bidang pada penguatan kemitraan kampung keluarga berkualitas merupakan momen untuk mewujudkan keselarasan tujuan pembangunan berkelanjutan di tingkat desa/ kelurahan,” ungkap Sekda Ismail.

“Bukan hanya mengoptimalkan, tapi kita harapkan seluruh desa bisa menjadi kampung keluarga berkualitas,” seru Sekda Ismail menambahkan.

Sekda Ismail berpedapat di Kabupaten Mempawah jumlah kampung keluarga berkualitas ada 22 desa. 2 desa di antaranya baru terbentuk di tahun 2022 lalu, yang juga merupakan kampung keluarga berkualitas mandiri yang telah berkerjasama dengan BKKBN dan CSR Pelindo.

Kemudian lanjut Sekda Ismail, pada tahun 2023 ini Kabupaten Mempawah juga menerima dua penghargaan karena telah berhasil menurunkan angka prevalensi stunting, yaitu dari Kepala BKKBN dengan capaian angka prevalensi dari 29, 7 persen menjadi 25, 1 perse, serta dari Gubernur Kalimantan Barat sebagai kabupaten terbaik dalam upaya penurunan stunting.

“Mari kita berkerja keras lagi untuk menekan angka stunting di Kabupaten Mempawah,” pungkas Sekda Ismail. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Pagi Harap IBI Ikut Wujudkan Mempawah Cerdas Mandiri dan Terdepan

    Wabup Pagi Harap IBI Ikut Wujudkan Mempawah Cerdas Mandiri dan Terdepan

    • calendar_month Rab, 17 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri peringatan HUT ke-72 dan Halal Bihalal di Rumah Jabatan Wabup Mempawah, Rabu (17/5/2023). Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi mengatakan bahwa HUT IBI dan Halal Bihalal yang dilaksanakan hari ini adalah upaya dalam mewujudkan hubungan horizontal maupun vertikal yang lebih baik lagi sebagaimana disebutkan dalam Hadist Nabi, […]

  • 2020, Pembangunan RSUD Soedarso Enam Lantai Ditarget Selesai

    2020, Pembangunan RSUD Soedarso Enam Lantai Ditarget Selesai

    • calendar_month Sab, 20 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji bersama Menteri Kesehatan Nila Farid Moeloek meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso, Sabtu (20/7/2019). Dalam tinjaun itu, Gubernur Kalbar H. Sutarmidji menargetkan untuk pembangunan gedung RSUD Soerdarso enam lantai dicanangkan pada bulan September tahun 2020. “Saya berharap semua kegiatan pembangunan fisik yang sekarang sudah mulai lima september tahun […]

  • 6 Ruko di Mempawah Hangus Terbakar

    6 Ruko di Mempawah Hangus Terbakar

    • calendar_month Sab, 20 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat di Kawasan Jalan Gusti M. Taufik, Kabupaten Mempawah, Sabtu (20/3/2021) dikejutkan kobaran api. Kebakaran membuat sejumlah bangunan rumah toko (ruko) malam itu diamuk api. Sedikitnya enam unit bangunan ruko hangus terbakar dalam insiden yang terjadi sekitar pukul 19.00 WIB. Puluhan pemadam kebakaran berjibaku untuk mengendalikan api yang meluas secara liar. Langit di Jalan […]

  • Mapping dan Maksimalkan Sumber PAD

    Mapping dan Maksimalkan Sumber PAD

    • calendar_month Sen, 31 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Rapat Evaluasi PAD Semester I Tahun 2023 di Aula BPPRD Mempawah, Senin (31/7/2023). Rapat evaluasi tersebut dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi dan Sekda Mempawah, Ismail. Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi berharap BPPRD mampu memetakan atau mapping berbagai potensi yang dapat menjadi […]

  • Bentuk Karakter Anak dengan Gambar Mural

    Bentuk Karakter Anak dengan Gambar Mural

    • calendar_month Ming, 20 Mar 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tempokpedia Pontianak, sebuah aksi kolaborasi dengan menggambar mural, kembali mewarnai kegiatan masyarakat di Kota Pontianak, Minggu, (20/3/2022) kemarin, di Gang Teluk Air Jalan Khatulistiwa, Kelurahan Siantan Hilir, Kecamatan Pontianak Utara. Pada tembok sepanjang 20 meter di RW 09 itu, tercipta sebanyak 13 gambar mural. Hal itu dijelaskan Ahmad Fauji, koordinator umum kegiatan. Dia […]

  • Terbaik dari 10 Bupati/Walikota se-Indonesia, Kominfo Pastikan Bupati Jarot Raih Anugerah Tinarbuka 2023

    Terbaik dari 10 Bupati/Walikota se-Indonesia, Kominfo Pastikan Bupati Jarot Raih Anugerah Tinarbuka 2023

    • calendar_month Sel, 9 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dari 10 kandidat bupati/walikota yang menggikuti Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 pada momen peringatan Hari Keterbukaan Informasi Nasional atau HAKIN Tahun 2023, Bupati Sintang, Jarot Winarno dipastikan mendapat penilaian terbaik dan meraih penghargaan Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 untuk kategori Bupati/Walikota dari Komisi Informasi (KI) Republik Indonesia. Perihal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiskominfo) […]

expand_less