Breaking News
light_mode

Kolaborasi untuk Tekan Angka Stunting

  • calendar_month Sen, 27 Mei 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri High Level Meeting Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Provinsi Kalimantan di Ballroom Cendana Hotel Mercure, Senin (27/5/2024).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson.

Pj Bupati Mempawah, Ismail dalam kesempatan tersebut mengatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Mempawah terus berupaya untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Mempawah, berbagai program telah dilaksanakan dengan berkolaborasi berbagai instansi lintas sektoral.

Selain itu, kata Pj Bupati Ismai, peran posyandu juga dinilainya perlu untuk dimaksimalkan kembali. Kemudian, memerlukan program yang tidak hanya membawa makan satu kali saja, namun perlu rutinitas selama 3 bulan, sehingga dapat meningkatkan kecukupan gizi dalam mengatasi stunting.

“Jadi perlu adanya program berkelanjutan dalam mencukupi kebutuhan gizi untuk mengatasi stunting,” kata Pj Bupati Ismail.

Sementara, Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson dalam sambutannya mengatakan, bahwa kita harus mampu menekan angka stunting menjadi 14 persen.

Karena itu, lanjutnya, diperlukan kerjasama dari lintas sektoral secara maksimal. Apalagi ada beberapa kabupaten yang memerlukan kerja lebih keras untuk mencapai angka 14 persen.

Menurut Harisson, ada beberapa penyebab stunting, di antaranya karena kurangnya asupan gizi, selain itu karna pola hidup bersih yang tidak dijalankan dengan baik sehingga menyebabkan balita mudah untuk terkena penyakit.

“Kesenjangan ekonomi dan sistem pangan yang belum mantab menjadi penyebab dasar terjadinya stunting,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkot Canangkan Siantan Bebas Narkoba

    Pemkot Canangkan Siantan Bebas Narkoba

    • calendar_month Ming, 23 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mencanangkan Kelurahan Siantan Tengah Kecamatan Pontianak Utara sebagai Wilayah Bersih dari Narkoba (Bersinar) di Halaman Swalayan Kaisar Jalan Gusti Situt Mahmud, Minggu (23/2/2020) pagi. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba yang sudah banyak memakan korban. “Ini menjadi tantangan kita semua, terutama jajaran di Kecamatan Pontianak […]

  • Wabup Mempawah Dukung Penuh Operasi Ketupat Kapuas 2025, Pastikan Mudik Aman dan Lancar

    Wabup Mempawah Dukung Penuh Operasi Ketupat Kapuas 2025, Pastikan Mudik Aman dan Lancar

    • calendar_month Rab, 19 Mar 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi menegaskan komitmennya dalam mendukung Operasi Ketupat Kapuas 2025 guna memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik Idul Fitri 1446 H. Hal ini disampaikannya saat menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang digelar oleh Polda Kalbar secara virtual di Aula Rupatama Polres Mempawah, Rabu (19/3/2025). Dalam rapat tersebut, Kapolda Kalbar, Irjen Pol […]

  • 40 Pelajar SD/MI Ramaikan Lomba Bercerita 2025 di Sintang
    OPD

    40 Pelajar SD/MI Ramaikan Lomba Bercerita 2025 di Sintang

    • calendar_month Rab, 21 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 40 pelajar Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah dari 20 sekolah negeri dan swasta di Kabupaten Sintang berpartisipasi dalam Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah Tahun 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sintang di Aula Pelayanan Perpustakaan Daerah Kabupaten Sintang, Rabu (21/5/2025). Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sintang, […]

  • 174 ASN Pensiun, Mempawah Ajukan Penerimaan CASN

    174 ASN Pensiun, Mempawah Ajukan Penerimaan CASN

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – 174 Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun ini memasuki masa pensiun. Menyiasati kekurangan abdi negara, terutama tenaga pendidik dilakukan pengoptimalan aparatur yang ada. Selain itu, Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Mempawah mengusulkan penerimaan Calon ASN baru. “Pengoptimalan aparatur dilakukan pada seluruh SKPD yang mengalami pengurangan pegawai karena pensiun,” kata Abdullah, Kepala […]

  • Pj Bupati Ismail Terima Sertipikat Aset Milik Pemkab Mempawah

    Pj Bupati Ismail Terima Sertipikat Aset Milik Pemkab Mempawah

    • calendar_month Rab, 11 Des 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri acara Penyerahan Sertipikat Tanah Untuk Rakyat di Aula Garuda, Kantor Gubernur Kalbar, Rabu (11/12/2024). Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail menerima Sertipikat Aset Milik Pemerintah Daerah yang diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/ Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Ossy Dermawan. Pj Bupati […]

  • Mapping dan Maksimalkan Sumber PAD

    Mapping dan Maksimalkan Sumber PAD

    • calendar_month Sen, 31 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Rapat Evaluasi PAD Semester I Tahun 2023 di Aula BPPRD Mempawah, Senin (31/7/2023). Rapat evaluasi tersebut dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi dan Sekda Mempawah, Ismail. Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi berharap BPPRD mampu memetakan atau mapping berbagai potensi yang dapat menjadi […]

expand_less