Breaking News
light_mode

Ketua Dewan Ajak Generasi Muda Jaga dan Lestarikan Budaya di Sintang

  • calendar_month Kam, 17 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang ,Indra Subekti mendorong generasi muda untuk mencintai dan melestarikan Budaya Lokal.

Menurut Politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem), di tengah arus globalisasi sekarang,  harus ada karakter dan budaya dimiliki anak muda agar tidak hilang identitasnya.

“Keberagaman kebudayaan daerah merupakan kekayaan dan identitas daerah yang sangat diperlukan untuk memajukan Kebudayaan Nasional di tengah dinamika perkembangan dunia,” kata Indra Subekti ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Pendopo Bupati Sintang, Rabu (16/10/2024).

Karenanya, kata Indra Subekti, penting dalam kemajuan suatu daerah di tengah peradaban dunia dan menjadikan kebudayaan sebagai investasi untuk membangun masa depan.

“Budaya yang kita ini sangat banyak dan beragam, namun generasi saat ini banyak yang tidak mengetahui kebudayaan dan adat istiadat yang dimiliki daerahnya,” ujar Indra Subekti.

Indra Subekti mengatakan, bahwa kebudayaan di Kabupaten Sintang ini, sebenarnya sangat lengkap, seperti seni bela diri, tari-tarian dan juga budaya adat Melayu, Dayak, Tionghua dan lainnya.

Olehkarennya, Indra Subekti mengajak seluurh generasi muda agar dapat menjaga dan melestarikan budaya lokal yang ada dalam masyaraka.

“Jadi sebagai generasi muda harus mendukung kelestarian budaya dan ikut menjaga budaya lokal diantaranya adalah mau mempelajari budaya tersebut,” pesan Indra Subekti.

Selain itu, Indra Subekti menilai keterlibatan Pemuda sebagai generasi penerus untuk melestarikan budaya lokal dan adat istiadat sangat lah penting, sehingga adat budaya yang ada di daerah ini tidak hilang di tengah perkembangan teknologi saat ini.

“Mari sama-sama kita jaga dan kestarikan seni dan budaya yang ada di daerah kita ini. Dan pihak terkait harus benar-benar dapat memberikan wadah serta keterlibatan para lembaga budaya dalam mendukung kesenian dan budaya daerah,” pungkas Indra Subekti, wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) Kecamatan Kelam Permai – Kecamatan Dedai – Kecamatan Sungai Tebelian. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati, Ketua Dewan dan Sekda Terima Rombongan Komisi III dan V, Ini yang Dibahas…

    Bupati, Ketua Dewan dan Sekda Terima Rombongan Komisi III dan V, Ini yang Dibahas…

    • calendar_month Sen, 9 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang Jarot Winarno, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang, Florensius Ronny dan Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah menerima rombongan Komisi III dan V DPRD Provinsi Kalbar, di Pendopo Bupati Sintang. Kedatangan mereka ke Kabupaten Sintang dalam rangka monitoring. Dimana, Komisi III dijadwalkan mengunjungi Bank Kalbar Cabamg Sintang dan Kantor UPTD […]

  • Edi Harap MTQ XXXI Pontianak Hasilkan Juara Berkualitas

    Edi Harap MTQ XXXI Pontianak Hasilkan Juara Berkualitas

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXI Tingkat Kota Pontianak tahun 2023 di Pontianak Convention Center (PCC), Senin (19/6/2023). Diawali dengan parade enam kafilah dari masing-masing kecamatan se-Kota Pontianak dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh Qoriah Malika Khaira Khalqillah. Edi mengatakan, MTQ ini […]

  • Festival Durian Sedot Ribuan Pengunjung

    Festival Durian Sedot Ribuan Pengunjung

    • calendar_month Sab, 24 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Halaman parkir A Yani Mega Mall dijejali ribuan pengunjung yang ingin menyaksikan dan mencicipi durian pada Festival Durian Bumi Khatulistiwa 2019. Festival ini digelar mulai tanggal 24 Agustus – 1 September 2019. Peresmian festival ini ditandai dengan membelah dan mencicipi durian oleh Gubernur Kalbar Sutarmidji, diikuti oleh para tamu undangan seperti beberapa bupati/wali […]

  • Wujudkan Kemandirian Desa

    Wujudkan Kemandirian Desa

    • calendar_month Kam, 21 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kemandirian desa menjadi salah satu tujuan pemerintah pusat menggulirkan Dana Desa. Keinginan tersebut dilakukan dengan meningkatkan perekonomian masyarakat. Salah satunya melalui pendapatan desa dari pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Kasi Kelembagaan dan Pelatihan Masyarakat Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Pemerintahan Desa Kabupaten Mempawah, Dra. Elly Kusumayati M.Si menjelaskan, saat ini baru 7 […]

  • Guru Berperan Dongkrak IPM

    Guru Berperan Dongkrak IPM

    • calendar_month Sen, 3 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memperingati Hari Guru Nasional 2022 dan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada para guru yang telah mengabdikan dirinya untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Pontianak. “Atas nama Pemerintah Kota Pontianak dan secara pribadi […]

  • Wali Kota Apresiasi Panitia Gunakan Besek untuk Wadah Daging Kurban

    Wali Kota Apresiasi Panitia Gunakan Besek untuk Wadah Daging Kurban

    • calendar_month Jum, 31 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi panitia kurban Masjid Sirajul Munir Jalan Kom Yos Sudarso Kelurahan Sungai Jawi Luar Kecamatan Pontianak Barat karena meniadakan penggunaan kantong plastik. Sebagai gantinya, panitia menyediakan besek dan daun pisang untuk wadah daging kurban. “Kita apresiasi kepada panitia kurban di masjid ini karena melaksanakan himbauan yang sudah […]

expand_less