Breaking News
light_mode

Kata Edi, Lomba Mancing Bisa jadi Destinasi Wisata

  • calendar_month Kam, 17 Agu 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Sebanyak 84 peserta mengikuti Lomba Mancing Piala Wali Kota Pontianak di Kolam Pemancingan Air Berembang Pal 9 Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, Kamis (17/8/2023).

Lomba ini digelar oleh Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kota Pontianak dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI.

Selain Piala Wali Kota Pontianak, panitia juga menyiapkan hadiah bagi juara I, II dan III. Juara pertama hadiah berupa satu unit sepeda motor, juara kedua Rp12 juta dan juara ketiga Rp10 juta.

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, lomba memancing ikan ini merupakan salah satu wadah dalam menyalurkan hobi para pemancing.

Ia menyebut, masyarakat yang gemar memancing di Kota Pontianak maupun di Provinsi Kalbar jumlahnya memang lumayan banyak. Mereka tidak hanya memancing di kolam pemancingan, tetapi ada pula yang senang memancing di sungai bahkan laut. Oleh sebab itu, hobi memancing ini bisa menjadi bagian dari destinasi wisata alam.

“Mudah-mudahan lomba memancing ini menjadi salah satu destinasi wisata di Provinsi Kalbar,” ujarnya.

Menurutnya, memancing ikan bukan sekadar bagaimana bisa mendapatkan hasil tangkapan yang besar atau dalam jumlah banyak. Memancing merupakan hobi yang menggambarkan perpaduan antara kesenangan, ketenangan, dan tantangan. Para pemancing menemukan kebahagiaan saat memancing, baik di kolam, sungai maupun laut.

“Kegiatan memancing juga menguji keterampilan pemancing dan bagaimana berinteraksi dengan alam,” kata Edi.

Salah satu daya tarik utama memancing adalah keindahan alam yang bisa dinikmati di sekitar tempat memancing. Pemandangan matahari terbit atau terbenam, gemerlap air dan kehidupan liar di bawah permukaan air, semuanya menciptakan pengalaman visual yang mengagumkan.

“Berdiri di tepi danau atau sungai, merasakan hembusan angin dan mendengarkan suara alam, menjadi cara bagi mereka yang ingin merasakan ketenangan dari hiruk pikuk perkotaan,” imbuhnya.

Banyak manfaat dari kegiatan memancing yang dirasakan bagi mereka yang melakoninya. Selain melatih kesabaran, memancing juga penuh tantangan, seperti bagaimana memilih umpan yang tepat, memilih waktu dan musim yang tepat, mengatur peralatan memancing hingga mengenali perilaku ikan.

“Ketika ikan mulai menggigit kail, momen ketegangan dan konsentrasi menciptakan dorongan adrenalin bagi pemancing. Itulah yang kita rasakan saat memancing,” terangnya. (prokopim/LK1) 

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pj Ketua TP-PKK Mempawah Berikan Motivasi Peserta Lomba Masak Tingkat Nasional

    Pj Ketua TP-PKK Mempawah Berikan Motivasi Peserta Lomba Masak Tingkat Nasional

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mempawah, Harleni mendampingi serta memberikan dukungan dan motivasi langsung kepada Tim Penggerak PKK Kabupaten Mempawah yang mengikuti lomba masak tingkat nasional di Kota Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (14/5/2024). Kegiatan tersevut dirangkai dalam rangka Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK dan Jambore Nasional Kader PKK 2024. Ketua […]

  • Sekda Sintang Motivasi Pengrajin Tenun di Betang Ensaid Panjang

    Sekda Sintang Motivasi Pengrajin Tenun di Betang Ensaid Panjang

    • calendar_month Ming, 27 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Sintang Yosepha Hasnah mengunjungi Betang Ensaid Panjang Dusun Rentap Selatan, Desa Ensaid Panjang, Kecamatan Kelam Permai Minggu, (27/10/2019). Sekda tidak sendirian, dia didampingi Kalfor Project-UNDP, Camat Kelam Permai dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkab Sintang. Dalam kesempatan tersebut, Sekda terlihat berdialog dengan puluhan Ibu-ibu penenun yang ada […]

  • Komitmen Bangun dan Majukan Olahraga Mempawah

    Komitmen Bangun dan Majukan Olahraga Mempawah

    • calendar_month Kam, 25 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komite Olahraga Nasaional Indonesia (KONI) Mempawah berkomitmen mendukung upaya pemerintah daerah dalam membangun dan memajukan dunia olahraga di kabupaten ini. Olehkarenanya, Kamis (25/8/2022), KONI Mempawah yang dipimpin Wendri Fachrizal bersama Sekretaris KONI Mempawah, Dudung Agus Suharto melakukan silaturahmi ke Bupati Mempawah, Hj Erlina. Kedatangan ketua dan sekretaris serta jajaran KONI Mempawah ini juga […]

  • Edi Kamtono Dukung Kreativitas Anak Muda di Dunia Digital

    Edi Kamtono Dukung Kreativitas Anak Muda di Dunia Digital

    • calendar_month Sab, 20 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyambut baik digelarnya Bekraf Developer Day (BDD) di Kota Pontianak. Pasalnya suatu kebanggaan tersendiri bagi warga Kota Pontianak. Sebab  Pontianak satu di antara sembilan kota di Indonesia yang terpilih sebagai tempat penyelenggaraan BDD. Ihwal tersebut dinilainya sebagai bukti bahwa anak muda di Kota Pontianak memiliki potensi luar […]

  • Silabis ISMI, Wapres Ajak Pengusaha Muslim Tingkatkan Potensi Ekonomi Syariah

    Silabis ISMI, Wapres Ajak Pengusaha Muslim Tingkatkan Potensi Ekonomi Syariah

    • calendar_month Rab, 23 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memperkuat ekosistem ekonomi Islam, para pengusaha muslim Indonesia diminta untuk mempersiapkan sejumlah langkah strategis. Pasalnya, dengan jumlah penduduk muslim lebih dari 85 persen, maka potensi berkembangnya ekonomi syariah begitu besar. Hal itu dapat dilihat dari SGIE Report 2022. Dimana, Indonesia tercatat meraih peringkat ke-4 dalam Global Islamic Economy Indicator. “Langkah pertama adalah […]

  • Kunker di KKR, Menteri Desa PDTT Kenalkan Program Desa Surga

    Kunker di KKR, Menteri Desa PDTT Kenalkan Program Desa Surga

    • calendar_month Jum, 10 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar mengajak masyarakat Kabupaten Kubu Raya merespons komitmen Presiden Joko Widodo untuk membangun Indonesia dari pinggiran. Membangun dari pinggiran, menurutnya, merupakan wujud atensi Presiden Jokowi terhadap pembangunan perdesaan. Termasuk perdesaan-perdesaan di Kabupaten Kubu Raya. “Beliau sangat perhatian dan sejak periode pertama sudah mencanangkan pembangunan […]

expand_less