Breaking News
light_mode

Kapolres dan Bupati Mempawah Imbau Perayaan Imlek Terapkan Protokol Kesehatan

  • calendar_month Rab, 10 Feb 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Hari Raya Imlek 2572 jatuh pada Jumat, 12 Februari 2021. Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah mengimbau kepada seluruh masyarakat yang merayakan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Penegasan itu disampaikan Kapolres saat menggelar apel gelar pasukan Operasi Liong Kapuas Pengamanan Imlek 2572 dan Cap Go Meh (CGM) tahun 2021, di Halaman Mapolres Mempawah, Rabu (10/2/2021).

Selain itu, ungkap Kapolres, perayaan Imlek dan Cap Go Meh tahun ini tentunya berbeda dibanding tahun sebelumnya. Sebab, sampai hari ini kita masih dalam masa pandemi Covid-19, bahkan belum menunjukan adannya penurunan kasus.

Olehkarenanya, Kapolres berharap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Apalagi Gubernur Kalbar sudah mengeluarkan surat edaran tentang pembatasan kegiatan masyarakat dan pelarangan sementara perayaan Cap Go Meh.

“Agar tidak menimbulkan klaster Covid-19 yang baru, ingat pakai masker, cuci tangan pakai sabun, jaga jarak dan hindari kerumunan. Terpenting adalah selalu jaga kesehatan, jangan sampai tertular dan jaga keluarga kita,” pesannya.

Di tempat yang sama, Bupati Mempawah, Hj Erlina berharap masyarakat Tionghoa dapat merayakan Imlek 2572 dengan sederhana. Ia juga meminta tidak ada aktivitas keramaian yang bisa memicu munculnya klaster baru penyebaran Covid-19.

“Ini semua demi menjaga diri kita dan orang lain agar tidak terpapar Covid-19. Karena sampai saat ini, belum ada tanda-tanda penyebaran Covid akan berakhir,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perusahaan Diminta Bantu Pemerintah Tangani Covid-19

    Perusahaan Diminta Bantu Pemerintah Tangani Covid-19

    • calendar_month Rab, 1 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Fraksi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Dewan Perwakilan rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Zulherman mengajak seluruh perusahaan perkebunan dan industri yang beroperasi di Kabupaten Sintang agar lebih aktif membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus Corona atau COVID-19. “Semua perusahaan  yang beroperasi di Kabupaten Sintang jangan menutup mata dan telinga dengan keadaan dan kondisi […]

  • Ribuan Jamaah Pontianak Bersholawat

    Ribuan Jamaah Pontianak Bersholawat

    • calendar_month Sel, 16 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ribuan jamaah Pontianak Bersholawat tumpah ruah di sepanjang Jalan Rahadi Usman depan Taman Alun Kapuas, Selasa (16/5/2023) malam. Pontianak Bersholawat yang merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun PDAM Tirta Khatulistiwa ini menghadirkan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Habib Syech merupakan pembawa lagu religi bertemakan sholawat dari Surakarta, Solo. Pontianak Bersholawat ini juga […]

  • Tingkatkan Bakat dan Talenta Siswa Lewat FLS2N

    Tingkatkan Bakat dan Talenta Siswa Lewat FLS2N

    • calendar_month Sen, 18 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat SD se-Kota Pontianak Tahun 2022 mulai digelar. Bertemakan ‘Memuliakan Kearifan Lokal Menembus Dunia’, 144 peserta FLS2N siap unjuk kemampuan pada berbagai cabang seni yang diperlombakan. Ada lima cabang yang diperlombakan, yakni gambar bercerita, menyanyi solo, pantomim, kriya anyam dan tari tradisional. Peserta yang berhasil menjuarai FLS2N […]

  • Jelang Idul Adha, Tanray II Banjir Hewan Kurban

    Jelang Idul Adha, Tanray II Banjir Hewan Kurban

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang Hari Raya Idul Adha pada 11 Agustus mendatang, beberapa penjual kambing mulai marak di pasaran. Baik itu pedagang musiman atau pedagang biasa mulai menggelar dagangannya di sejumlah ruas jalan di Kota Pontianak. Salah satu pedagang kambing, Yedi yang menggelar dagangannya di Jalan Tanjung Raya II. Puluhan kambing jantan dalam kondisi sehat tersedia […]

  • Tingkatkan Sinergitas

    Tingkatkan Sinergitas

    • calendar_month Jum, 5 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji menyampaikan, bahwa Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) merupakan gerakan nasional yang memiliki peran penting dan strategis. “Perannya sangat besar dalam mengimplementasikan program-program kemasyarakatan seperti pengentasan kemiskinan, menurunkan angka kematian ibu dan anak, peran seribu hari anak dan angka stunting maka program ini akan sangat efektif kalau yang […]

  • Pemkot Siapkan Strategi Peningkatan Kualitas Air

    Pemkot Siapkan Strategi Peningkatan Kualitas Air

    • calendar_month Rab, 14 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pentingnya ketersediaan kualitas air yang aman bagi masyarakat Kota Pontianak terus menjadi fokus perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Segenap rencana strategis telah disusun dan salah satunya melalui penandatanganan kerjasama dengan United States Agency for International Development (USAID) Indonesia Urban Water, Sanitation and Hygiene (IUWASH) beberapa waktu lalu. Melanjutkan kerja sama itu, kedua pihak […]

expand_less