Breaking News
light_mode

Kampong Ramadan Kreatif Sajikan Nuansa Religi

  • calendar_month Sel, 28 Mar 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dalam rangka menyemarakkan Bulan Suci Ramadan 1444 Hijriyah, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Pontianak menggelar Pontianak Kampong Ramadan Kreatif 2023 di Taman Alun Kapuas.

Kepala Disporapar Kota Pontianak Rizal menjelaskan, Kampong Ramadan Kreatif yang digelar mulai tanggal 2 hingga 16 April 2023 ini merupakan event yang dikemas dalam satu paket lengkap, mulai dari stand kuliner, berbagai perlombaan bernuansa Islami, kreatif workshop serta hiburan. Selain itu pula, tausiyah dalam rangka syiar Islam serta salat berjamaah menjadi bagian dari nuansa Kampong Ramadan Kreatif.

“Selain stand-stand yang menjual kuliner serta produk-produk UMKM, di Kampong Ramadan Kreatif juga diisi dengan kegiatan religi seperti lomba sholawat serta salat berjamaah, termasuk salat tarawih,” ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (28/3/2023).

Kegiatan ini juga melibatkan para pelaku UMKM dan insan kreatif dengan mengkombinasikan dan mengemas kegiatan bernuansa Ramadan.

Menurutnya, Kampong Ramadan Kreatif ini merupakan kedua kalinya digelar. Tahun sebelumnya digelar di Jalan Letkol Sugiyono, tahun ini pihaknya memilih Taman Alun Kapuas menjadi lokasi penyelenggaraan event yang digelar setiap bulan Ramadan.

“Kita harapkan kegiatan Kampong Ramadan Kreatif ini bisa memberikan sensasi berbeda sehingga event ini bisa menjadi ikon Kota Pontianak. Jadi tidak hanya warga Kota Pontianak tetapi masyarakat dari luar juga bisa turut andil,” ungkap Rizal.

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk berbondong-bondong mengunjungi Kampong Ramadan Kreatif yang dibuka mulai pukul 14.00 hingga 23.00 WIB. Sebab ada 128 stand yang mengisi Kampong Ramadan Kreatif serta diisi hiburan bernuansa religi yang bakal memeriahkan suasana Ramadan tahun ini.

“Silakan datang beramai-ramai, gratis, tak kalah menariknya yakni ada hadiah doorprize berupa Paket Umroh, sepeda motor serta hadiah menarik lainnya,” imbuhnya.

Kampong Ramadan Kreatif yang sudah memasuki tahun kedua sejak diselenggarakan tahun lalu, tahun ini dikemas berbeda dengan menyematkan nuansa Ramadan.

Untuk itu, pihaknya bekerja sama dengan IAIN Pontianak dalam mensinergikan program yang digulirkan dalam Kampong Ramadan Kreatif.

“Tahun kedua ini kita akan adakan MOU dengan IAIN Pontianak terkait beberapa program yang bisa disinergikan,” pungkasnya. (prokopim/LK1) 

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Ajak Generasi Muda Peduli dan Lestarikan Lingkungan

    Wabup Ajak Generasi Muda Peduli dan Lestarikan Lingkungan

    • calendar_month Sab, 4 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang mengapresiasi gerakan menanam pohon yang dilakukan oleh Ikatan Alumni Kehutanan (IKAHUT) Universitas Tanjungpura (UNTAN) di lingkungan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Sintang, Sabtu (4/2/2023). “Atas nama pemerintah daerah, kami memberikan apresiasi dan penghargaan pada gerakan menanam pohon yang dilakukan oleh IKAHUT UNTAN. Tentunya ini adalah gerakan menanam pohon yang […]

  • Berharap Dua Dokter Spesialis di RSUD Serawai Layani Masyarakat dengan Maksimal
    OPD

    Berharap Dua Dokter Spesialis di RSUD Serawai Layani Masyarakat dengan Maksimal

    • calendar_month Kam, 24 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Serawai, Heri Kurniadi berharap dua dokter spesialis yang ditempatkan di rumah sakit yang dipimpinnya diharapkan dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. “Kami harap dua dokter spesialis dapat meningkatkan kinerjanya masing-masing, terutama dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” kata Heri Kurniadi ketika ditemui di Pendopo Bupati Sintang, Kamis […]

  • 289 Napi di Rutan Kelas II B Mempawah Terima Remisi Kemerdekaan

    289 Napi di Rutan Kelas II B Mempawah Terima Remisi Kemerdekaan

    • calendar_month Sab, 17 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebelum menggelar Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Penjabat (Pj) Bupati Mempawah menyerahkan Remisi Umum kepada 289 narapidana yang ada di Rumah Tahanan Kelas II B, Sabtu (17/8/2024). Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM menyampaikan tema peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 mencerminkan momen penting seperti […]

  • Pemekaran Kecamatan Perbatasan Tunggu Restu Mendagri

    Pemekaran Kecamatan Perbatasan Tunggu Restu Mendagri

    • calendar_month Kam, 24 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wacana pembentukan kecamatan baru di daerah perbatasan negara Indonesia-Malaysia, mendekati kenyataan. Segala persyaratan sudah terpenuhi, tinggal menunggu restu Menteri Dalam Negeri (Mendagri). “Termasuk syarat kelengkapan administrasi dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten dan provinsi untuk membentuk kecamatan baru di perbatasan yang sudah sesuai PP Nomor 78 Tahun 2007. Telah terpenuhi semua,” kata Anggota DPRD […]

  • Minta Pemerintah Fokus Bangun Infrastruktur di Wilayah Pesisir Sintang

    Minta Pemerintah Fokus Bangun Infrastruktur di Wilayah Pesisir Sintang

    • calendar_month Sab, 25 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang diharapkan dapat memberikan perhatian khusus untuk wilayah pesisir Kota Sintang, terutama soal infrastruktur jalan dan jembatan. Hal ini diungkapkan Welbertus, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang ketika melalukan kegiatan masa reses persidangan kedua Tahun 2022, Jumat (24/6/2022). “Kondisi infrastruktur jalan dan jembatannya sungguh memprihatinkan, dan rusak berat,” ucap […]

  • Wabup Juli Lantik 64 Dewan Hakim MTQ ke-36

    Wabup Juli Lantik 64 Dewan Hakim MTQ ke-36

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, melantik 64 orang Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-36 tingkat Kabupaten Mempawah di Aula Balai Latihan dan Pengembangan Pertanian (BLPP) Mempawah, Kecamatan Anjungan, Senin (26/5/2025). Pada kesempatan tersebut, Wabup Juli menekankan bahwa MTQ bukan hanya sebuah kompetisi keagamaan, melainkan wadah untuk memperkuat nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan masyarakat. […]

expand_less