LensaKalbar – Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Mempawah memberikan bantuan 10 tong air, lengkap dengan sarana cuci tangan.
Bantuan tersebut rencananya akan di distribusikan di 9 kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah. Hal itu sebagai upaya pecegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19.
Bupati Mempawah, Hj Erlina usai menerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak yang sudah peduli dengan penyebaran Covid-19.
Untuk mencegah Covid-19, kata Erlina, tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah melainkan tanggung jawab kita bersama.
“Kami sangat berterimakasih kepada Kadin Mempawah yang telah mengambil peran dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di daerah kita. Ini merupakan salah satu upaya, namun sesungguhnya upaya yang telah kami lakukan ini tidak akan maksimal apabila tidak didukung dengan peran serta masyarakat,” kata Erlina, Kamis (2/4/2020).
Bantuan berupa tong air dan sarana orasarana lainnya, dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat. Selain untuk pencegahan, masyarakat akan terbiasa dengan prilaku hidup bersih dan sehat.
“Tong air lengkap dengan sarana cuci tangannya ini akan kita langsung distribusikan ke 9 kecamatan, dan akan kami mintakan kepada camat untuk meletakkan di tempat yang strategis dan banyak masyarakat berinteraksi, seperti di pasar contohnya. Hal ini penting untuk merubah prilaku masyarakat kita untuk lebih sehat dan baik kedepannya,” pungkasnya. (Dex)