Breaking News
light_mode

Jalan Masuk Kantor DPRD dan Dinas Tata Ruang Diperbaiki

  • calendar_month Rab, 15 Nov 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Jalan masuk menuju Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang dan Dinas Tata Ruang akan segera diperbaiki.

Pasalnya, pemerintah daerah setempat telah merespons cepat dengan mengalokasikan dana sebesar Rp50 juta melalui Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) untuk perbaikan jalan akibat longsor.

Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Sintang, Hikman Sudirman menyambut baik langkah yang diambil pemerintah daerah. Apalagi kerusakan ruas jalan masuk itu sudah lama terjadinya.

“Tentunya kita sangat prihatin ya. Jalan menuju gedung DPRD haruslah nyaman dan aman bagi masyarakat yang ingin mengunjungi atau berinteraksi dengan kami,” ungkap Hikman Sudirman.

Menanggapi anggaran yang telah dialokasikan, Hikman Sudirman menyambut baik inisiatif tersebut dan mendorong agar perbaikan dilakukan secepatnya.

Sebab kata Hikman Sudirman, jalan tersebut merupakan jalur utama menuju dua kantor penting, dan keterlambatan perbaikan dapat memberikan dampak negatif pada mobilitas dan aktivitas di area tersebut.

Plt. Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Sintang, Hendrikus memastikan kerusakan pada akses jalan masuk DPRD dan Dinas Tata Ruang sudah dianggarkan dalam APBD-Perubahan 2023.

Ia menjelaskan bahwa proyek perbaikan akan segera dilaksanakan, menyadari bahwa kondisi darurat memerlukan tindakan cepat.

Hendrikus menegaskan bahwa anggaran sebesar Rp50 juta sudah cukup untuk fokus pada perbaikan gorong-gorong yang mengalami longsor.

“Kita harus genah gorong-gorong ini agar tidak terjadi lagi, dan takutnya merembet pada yang lain,” pungkas Hendrikus. (LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jelang Idul Adha, Tanray II Banjir Hewan Kurban

    Jelang Idul Adha, Tanray II Banjir Hewan Kurban

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang Hari Raya Idul Adha pada 11 Agustus mendatang, beberapa penjual kambing mulai marak di pasaran. Baik itu pedagang musiman atau pedagang biasa mulai menggelar dagangannya di sejumlah ruas jalan di Kota Pontianak. Salah satu pedagang kambing, Yedi yang menggelar dagangannya di Jalan Tanjung Raya II. Puluhan kambing jantan dalam kondisi sehat tersedia […]

  • Bupati Jarot Peringati Hari Santri Nasional di Ponpes Darul Ma’arif Al-Falah

    Bupati Jarot Peringati Hari Santri Nasional di Ponpes Darul Ma’arif Al-Falah

    • calendar_month Sab, 21 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno menghadiri upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2023 di Pondok Pesantren Darul Ma’arif Al-Falah, Desa Ransi Dakan, Kecamatan Sungai Tebelian, Kabupaten Sintang, Sabtu (21/10/2023). Pada kegiatan upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2023 tersebut bertindak selaku inspektur upacara yakni Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Erwan Chandra […]

  • Asyik… Pemkot Bangun Dua Taman di Untan

    Asyik… Pemkot Bangun Dua Taman di Untan

    • calendar_month Kam, 5 Okt 2017
    • 1Komentar

    LensaKalbar – Tidak lama lagi Kota Pontianak akan disuguhi dengan kehadiran dua taman baru. Pasalnya Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melanjutkan progres pembangunan dua taman yang berada di kawasan Untan. Kedua taman itu meliputi, Taman Arboretum Untan dan Taman Plaza Untan. Kedua taman tersebut ditargetkan selesai pembangunannya tahun 2017. Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengatakan, pembangunan dua taman […]

  • Resmikan Mobil PCR Sakura, Wali Kota Harap Bantu Percepatan Tes Swab

    Resmikan Mobil PCR Sakura, Wali Kota Harap Bantu Percepatan Tes Swab

    • calendar_month Rab, 13 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satu unit mobil laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) milik Klinik Sakura diresmikan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie Kota Pontianak, Rabu (13/1/2021). Selain peresmian mobil PCR, Klinik Sakura juga menggelar swab gratis bagi 150 warga termasuk tenaga kesehatan (nakes). “Harapan kita dengan adanya mobile PCR yang telah […]

  • Waduh, Usulan Perbaikan Jalan Tersandung Dana

    Waduh, Usulan Perbaikan Jalan Tersandung Dana

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Marko mengaku prihatin dengan kondisi ruas jalan Sintang-Ketungau. Terlebih saat musim penghujan, masyarakat yang melintas harus melewati kubangan lumpur. “Yang paling parah itu di Pedadang. Jalan berlumpur seperti bubur,” kata Politisi PDI-P Dapil Ketungau tersebut, kemarin. Marko menyebut, dirinya sudah beberapa kali memperjuangkan usulan perbaikan […]

  • Tausiah Bulanan ASN Mempawah Hadirkan Ustad Lukman Syarif Ahmad

    Tausiah Bulanan ASN Mempawah Hadirkan Ustad Lukman Syarif Ahmad

    • calendar_month Jum, 24 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kegiatan rutin ceramah bulanan bagi ASN Pemerintah Kabupaten Mempawah kembali digelar, Jumat (24/6/2022). Kegiatan yang berlangsung di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah itu menghadirkan Ustad Lukman Syarif Ahmad dari Provinsi Riau. Kegiatan yang dihadiri Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, kepala OPD dan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Wakil Bupati Mempawah, […]

expand_less