Breaking News
light_mode

Isra Mi’raj, Bukti Cinta dan Kerinduan pada Nabi Muhammad SAW

  • calendar_month Jum, 24 Feb 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Momen Isra Mi’raj membuktikan bahwa betapa besarnya kecintaan serta kerinduan masyarakat Kabupaten Mempawah kepada Nabi Muhammad SAW.

Karenanya, Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi pada peringatan Isra Mi’raj yang dipusatkan di Masjid Mujahidin, Desa Sungai Bundung Laut, Kecamatan Sungai Kunyit, Kamis (23/2/2023) malam, mengajak masyarakat untuk selalu bersyukur atas nikmat umur dan sehat, serta kesadaran untuk terus melakukan ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

“Mari kita tingkatkan iman. Terlebih dalam peringatan Isra Mi’raj, karena terdapat perintah untuk melaksanakan salat lima waktu. Dan mari terus perbaiki diri dan menjaga ukhuwah islamiyah dengan salah satu contohnya bermufakat dalam musyawarah terhadap permasalahan- permasalahan yang terjadi,” ujarnya di hadapan seluruh masyarakat yang memadati ruangan dalam maupun luar masjid.

Tak hanya itu, Wabup Pagi mengingatkan masyarakat untuk tidak membakar lahan, tetapi menjaga kelestarian alam.

“Stop bakar hutan dan lahan. Mari bersama-sama kita jaga kelestarian hutan di Mempawah,” ujar Wabup Pagi berpesan.

Sementara, pesan terkait pelaksanaan salat lima waktu juga disampaikan Ustad Hatoli dalam tausiyahnya. Ia juga membahas detail makna Isra Mi’raj serta hikmah yang dapat diambil.

“Perjalanan Isra Miraj harus diyakini dengan iman. Maka dalam momentum ini, mari terus tingkatkan iman untuk diri sendiri maupun anak- anak generasi muda,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, salah satu upaya menjaga iman ialah datang ke majlis- majlis ilmu, serta memakmurkan masjid.

“Jangan pernah menyombongkan diri, karena manusia berasal dari tanah dan akan kembali lagi ke tanah,” pungkasnya mengingatkan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Gelar Bukber dan Silaturahmi Bersama Tokoh dan Penyuluh Agama Mempawah

    Bupati Gelar Bukber dan Silaturahmi Bersama Tokoh dan Penyuluh Agama Mempawah

    • calendar_month Rab, 3 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar “Buka Bersama dan Silahturahmi Bersama Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Penyuluh Agama” se-Kabupaten Mempawah di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Rabu (3/4/2024). Pada kesempatan tersebut, Bupati Erlina mengajak untuk selalu bersyukur, karena masih diberikan nikmat kesehatan untuk merasakan keberkahan dari bulan Ramadan yang merupakan bulan yang penuh dengan keberkahan dan […]

  • Moratorium Penerimaan CASN Sudah Dicabut?

    Moratorium Penerimaan CASN Sudah Dicabut?

    • calendar_month Jum, 11 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Informasi pencabutan moratorium (penghentian sementara) penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) sudah beredar luas di masyarakat. Tetapi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang belum menerima surat resminya. “Kami belum mendapatkan surat untuk penerimaan CASN 2018,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sintang, Palentinus, Jumat (11/5). Pemkab Sintang, kata Palentinus, sudah […]

  • Dengan Formasi 657, Tari Jepin Jadi Istimewa di Upacara Harjad Kota Sintang

    Dengan Formasi 657, Tari Jepin Jadi Istimewa di Upacara Harjad Kota Sintang

    • calendar_month Sab, 4 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berbeda dari tahun sebelumnya. Tahun 2019 ini, Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) yang di inisiasi oleh Ketua Majelis Perempuan Melayu Sintang menampilkan tarian jepin khas Sintang. Dengan membentuk formasi 657 dalam memperingati hari jadi (Harjad) Kota Sintang. Tarian jepin khas Sintang seakan membius penonton, terutama Bupati Sintang dan Forkopimda di Lapangan Stadion Baning […]

  • Sintang WTP ke-9, Heri Jambri: Lengkapi Catatan Temuan BPK!
    OPD

    Sintang WTP ke-9, Heri Jambri: Lengkapi Catatan Temuan BPK!

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalimantan Barat memberikan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Banyumas tahun anggaran 2020. Pencapaian ini merupakan yang kesepuluh kalinya secara berturut-turut sejak 2013. Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Heri Jambri mengatakan, pencapaian opini WTP ke 9 kalinya […]

  • Sadaniang Terpilih Menjadi Kawasan Perdesaan Prioritas Nasional

    Sadaniang Terpilih Menjadi Kawasan Perdesaan Prioritas Nasional

    • calendar_month Kam, 5 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kecamatan Sadaniang, Kabupaten Mempawah terpilih menjadi salah satu kecamatan yang dicanangkan sebagai Kawasan Perdesaan Prioritas Nasional (KPPN). Pencanangan tersebut dirangkai sekaligus dengan peluncuran Program Responsive Innovation Fund (RIF) tahap 2, dan peresmian Rice Milling Unit (RMU) serta Rumah Pajang PI Prukades (Pusat Inkubator Produk Unggulan Desa), Kamis (5/9/2019). Kegiatan tersebut dihadiri Dirjen Pembanguan […]

  • Pontianak Siap Gelar MTQ Ke XXVIII

    Pontianak Siap Gelar MTQ Ke XXVIII

    • calendar_month Jum, 31 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Semakin dekatnya waktu pelaksanaan MTQ ke XXVIII Tingkat Kota Pontianak, panitia pelaksana pun mematangkan persiapan. Pembahasan setiap bidang tampak dibicarakan dalam rapat panitia di ruang rapat Wali Kota Pontianak, Jum’at (31/1/2020). Rencananya Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVIII Tingkat Kota Pontianak akan digelar pada 15 – 22 Februari 2020 di Taman Alun Kapuas dan […]

expand_less