Breaking News
light_mode

Imbau Pengguna Medsos Cerdas Memilah Informasi

  • calendar_month Kam, 28 Jul 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyebut, setidaknya lebih 80 persen warga Kota Pontianak merupakan pengguna aktif media sosial (medsos). Dari angka itu, dia menilai medsos sudah menjadi kebutuhan sehari-hari.

“Bahkan dalam sehari mungkin bisa menghabiskan waktu rata-rata delapan jam untuk bermain medsos di gawai kita,” sebutnya usai melantik Duta Literasi Digital Regional Pontianak dan membuka kegiatan Webinar Makin Cakap Digital yang digelar Kementerian Komunikasi dan Informatika, di Aula Asrama Haji Jalan Letjen Sutoyo, Kamis (28/7/2022).

Seiring akses komunikasi yang kian mudah bagi banyak orang, arus informasi juga bertambah deras.

Oleh sebab itu, Edi menilai perlunya literasi digital guna memudahkan setiap orang untuk berselancar di dunia maya. Tak kalah pentingnya, ia mengajak pengguna medsos untuk mampu memilah informasi antara yang positif atau negatif.

“Terutama adik-adik, anak-anak kita supaya lebih cerdas bermain medsos. Manfaatkan untuk hal yang produktif,” pesannya.

Keterlibatan teknologi informasi bahkan sudah mempengaruhi keadaan ekonomi suatu daerah. Karenanya, Edi meminta masyarakat Kota Pontianak agar bisa memanfaatkan platform yang ada di medsos menjadi wadah meningkatkan taraf ekonomi.

“Dampak dari medsos ada masalah yang juga menyebabkan kerugian diri sendiri, keluarga dan kelompok,” imbuhnya.

Dengan adanya Literasi Digital yang mengusung tema ‘Jarimu Harimaumu’ ini, Edi mengucapkan terima kasih kepada Kemenkominfo. Ia menganggap pentingnya agenda serupa untuk lebih banyak terlaksana, khususnya di Kota Pontianak.

“Terima kasih kepada Kemenkominfo yang sudah menggelar kegiatan ini. Saya berharap bapak dan ibu mengikuti dengan seksama apa yang disampaikan oleh pemateri,” pungkasnya. (kominfo/prokopim/LK1) 

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hore, Pemkot Sediakan Layanan Delivery Buku Antar

    Hore, Pemkot Sediakan Layanan Delivery Buku Antar

    • calendar_month Ming, 23 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabar gembira bagi penyandang disabilitas Kota Pontianak yang ingin meminjam buku di perpustakaan. Pasalnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Perpustakaan Kota Pontianak kini menyediakan layanan pesan antar buku secara online tanpa dipungut biaya. Nama layanan yang disediakan khusus bagi penyandang disabilitas ini adalah Delivery Buku Antar (Debar). Layanan pesan antar buku bagi […]

  • Wali Kota akan Tindak Spekulan Elpiji Bersubsidi

    Wali Kota akan Tindak Spekulan Elpiji Bersubsidi

    • calendar_month Jum, 24 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Antrian panjang pembelian gas elpiji bersubsidi tiga kilogram terjadi beberapa pekan terakhir. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyatakan pihaknya akan bekerjasama dengan kepolisian untuk menelusuri kalau ada agen atau pangkalan yang  memanfaatkan situasi saat ini atau spekulan. Menurutnya, pihak Pertamina tengah melakukan penelusuran adanya dugaan agen atau pangkalan yang mengalihkan penjualan gas […]

  • Kunker DPRD Bengkayang ke Sintang, Sharing Soal WTP

    Kunker DPRD Bengkayang ke Sintang, Sharing Soal WTP

    • calendar_month Kam, 13 Okt 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang menerima kunjungan kerja (Kunker) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Bengkayang di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (13/10/2022). Sebanyak 28 orang rombongan DPRD dan TAPD Bengkayang ini diterima langsung Ketua DPRD Kabupaten Sintang, Florensius Ronny bersama anggota dewan lainnya. Selain menjalin silaturahmi antar kedua daerah. […]

  • Oalah…Ada Jaringan Pungli PETI

    Oalah…Ada Jaringan Pungli PETI

    • calendar_month Sen, 16 Apr 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kendati sudah berkali-kali ditertibkan, Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) seakan memiliki sembilan nyawa. Usut punya usut, ternyata bukan hanya karena terdesak masalah sosial, tetapi juga disinyalir adanya jaringan Pungutan Liar (Pungli). “Dari hasil pertemuan kita tadi serta temuan kita di lapangan, diduga ada oknum tertentu yang melakukan praktik Pungli pada pekerja PETI, sehingga […]

  • Sekda Minta ASN Berikan Pelayanan Maksimal

    Sekda Minta ASN Berikan Pelayanan Maksimal

    • calendar_month Sel, 28 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selasa, (28/1/2020),  Pemerintah Kota Pontianak menggelar upacara mmperingati HUT ke-63 Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar. Upacara dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi di halaman Kantor Wali Kota Pontianak. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. “Tingkatkan kinerja dan lakukan […]

  • Perbanyak Taman sebagai Destinasi Rekreasi Warga

    Perbanyak Taman sebagai Destinasi Rekreasi Warga

    • calendar_month Kam, 31 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Akhir tahun 2020, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono berkeliling meninjau beberapa pekerjaan pembangunan di Kota Pontianak. Dari mulai pagi hingga menjelang sore dirinya memantau untuk memastikan pekerjaan-pekerjaan pembangunan berjalan sesuai rencana. Diantaranya taman-taman dan trotoar di kawasan Jalan Ahmad Yani. Dari hasil peninjauannya, pekerjaan sudah mencapai 100 persen. “Tinggal tersisa pembersihan dan […]

expand_less