Breaking News
light_mode
OPD

Harga Gas Elpiji 3 Kg di Suak Medang Tembus 55 Ribu

  • calendar_month Rab, 16 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Gas elpiji bersubsidi 3 kilogram (Kg) di daerah pedalaman Kabupaten Sintang dijual dengan harga tinggi, dan kondisi ini tentu sangat memberatkan masyarakat desa.

Seperti di Desa Suak Medang, Kecamatan Ketungau Hulu, gas elpiji bersubsidi ukuran 3 kilogram (Kg) dijual seharga Rp55.000.

“Gas elipiji yang tak turun-turun harga jualnya di tempat kita nih, sedang gak tuh Rp55.000,- per tabungnya,” kata Kepala Desa Suak Medang, Ddedi Sumitro ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Pendopo Bupati Sintang, Senin (14/10/2024).

Gas elipiji di tempatnya selalu ada. Tapi harganya yang meroket. “Gimana mau nolak. Mau tidak mau harus kami beli, karena sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Yang penting bagi masyarakat pedalaman gas selalu ada dan tidak terjadi kelangkaan saja,” ujar Dedi Sumitro.

Untuk belanja sembako, ungkap Dedi Simitro, masyarakatnya pergi ke desa tetangga, yakni Desa Empura, karena disana tergolong lengkap kalau untuk sembako.

“Kalau sudah di desa pedalaman seperti kami ini, tentunya semua barang mahal, contoh saja gas elipiji Rp55.000,- per tabungnya,” ulas Dedi Sumitro.

Walau demikian, Dedi Sumitro berharap pemerintah daerah dapat mengambil langkah untuk menekan harga sembako maupun harga gas elipiji.

“Apalagi kondisi ekonomi masyarakat kita sangat sulit. Untuk iru, kami harap adanya solusi terkait persoalan harga sembako dan gas elipiji ini,” pungkas Dedi Sumitro, Kepala Desa Suak Medang. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Saber Pungli Siapkan Efek Jera bagi Pelaku Pungli

    Satgas Saber Pungli Siapkan Efek Jera bagi Pelaku Pungli

    • calendar_month Jum, 18 Agu 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak bersama Polresta Kota Pontianak dan Kejaksaan Negeri Kota Pontianak yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Kota Pontianak terus bekerja untuk menumpas perilaku pungli di Kota Pontianak. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan senantiasa melaksanakan koordinasi kepada sesama anggota. Ia menyampaikan, pihaknya senantiasa melakukan pengawasan […]

  • Kepala Binda Kalbar Bergelar Pangeran Nata Yudha

    Kepala Binda Kalbar Bergelar Pangeran Nata Yudha

    • calendar_month Sel, 5 Okt 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pada momentum robo-robo 2021, Keraton Amantubillah Mempawah menganugerahkan gelar kekerabatan untuk puluhan orang yang dinilai berkontribusi dan berjasa terhadap kerajaan. Penganugerahan gelar kekerabatan dipimpin langsung Raja Mempawah, Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim, M.Sc, Selasa (5/10/2021) malam di Keraton Mempawah. Mereka yang diberikan gelar kekerabatan mulai dari pejabat pusat, pejabat […]

  • 2020 Sintang-Serawai-Ambalau Transportasi Darat, Ini 4 Jembatan Prioritas Bupati Jarot

    2020 Sintang-Serawai-Ambalau Transportasi Darat, Ini 4 Jembatan Prioritas Bupati Jarot

    • calendar_month Ming, 18 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – “2020 ruas jalan Serawai -Ambalau sudah harus tembus menggunakan kendaraan roda empat,” ucap Bupati Sintang, Jarot Winarno, saat memberikan sambutanya pada Peresmian Puskesmas Kemangai, di Kecamatan Ambalau, Kabupaten Sintang, Selasa (13/11/2018) lalu. Kala itu, Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Kepala Dinas Kesehatan Sintang, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sintang, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sintang, […]

  • 14 Kecamatan Sintang Ikuti Seminar Adat, Ini Tujuannya…

    14 Kecamatan Sintang Ikuti Seminar Adat, Ini Tujuannya…

    • calendar_month Rab, 10 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Gawai Dayak ke VIII menjadi momentum Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sintang menggelar Seminar Adat, di Aula CU Keling Kumang, Rabu (10/7/2019). Seminar adat yang dilaksanakan oleh Panitia Pelaksanaan Gawai Dayak ke VIII melibatkan 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Sintang. Kegiatan inipun dibuka dengan resmi oleh Wakil Bupati Sinyang, Askiman. Di […]

  • Dewan Dorong Minat Wirausaha Generasi Muda

    Dewan Dorong Minat Wirausaha Generasi Muda

    • calendar_month Ming, 20 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Anton Isdianto mendorong pemerintah daerah melalui instansi terkait harus dapat menumbuhkan jiwa kewirausahaan generasi muda di Kabupaten Sintang dengan berbagai program yang dilakukan. Menurut politisi Partai PAN, ada banyak program yang bisa dicanangkan oleh pemerintah daerah  untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan generasi muda di antaranya seperti memberikan pelatihan […]

  • Lomba Bercerita dan Bazar Buku, Upaya Pemkot Budayakan Gemar Membaca

    Lomba Bercerita dan Bazar Buku, Upaya Pemkot Budayakan Gemar Membaca

    • calendar_month Rab, 17 Mei 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak lewat Dinas Perpustakaan dan Kearsipan membudayakan gemar membaca dengan lomba bercerita dan bazar buku di Taman Alun Kapuas, 17-19 Mei 2023. Agenda ini sengaja dilangsungkan bertepatan dengan Hari Buku Nasional. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan mengatakan upaya mencerdaskan kehidupan bangsa salah satunya lewat pembudayaan gemar membaca. Untuk itu, Pemkot […]

expand_less