Breaking News
light_mode

Ed TV Solusi Siswa Pontianak Belajar dengan Sistem Daring

  • calendar_month Sen, 20 Jul 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Untuk memudahkan siswa belajar secara daring, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Pontianak meluncurkan Program Guru Mengajar di TV dan pengenalan media pembelajaran Good Edu di Pontive Center, Senin (20/7/2020).

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengapresiasi diluncurkannya program ini untuk membantu para siswa belajar dari rumah selama masa pandemi Covid-19. Program Good Edu merupakan bahan ajar yang disampaikan oleh para guru dan bisa disaksikan oleh para siswa melalui siaran Ed TV.

“Siswa belajar dari rumah masing-masing melalui program siaran di Ed TV,” ujarnya usai acara peluncuran, Senin (20/7/2020).

Melalui Ed TV, keaktifan siswa yang mengikuti program belajar jarak jauh termasuk efektifitasnya bisa terukur dan dianalisis. “Kita akan terus melakukan evaluasi pembelajaran sistem ini,” sebutnya.

Edi menilai program tersebut penerapannya sudah cukup baik, namun masih ada kendala teknis seperti jaringan atau cakupan siaran dan penguasaan IT.

Ia berharap terus dilakukan perbaikan dan peningkatan kualitas program tersebut sehingga siswa lebih mudah dalam memahami materi yang disampaikan. “Siswa menjadi terbiasa untuk belajar secara daring,” tuturnya.

Era Industri 4.0 ini, mengharuskan siapapun menguasai IT, terlebih di tengah pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, Edi berharap para guru terus meningkatkan kompetensi dan kapasitasnya. “Bagaimana supaya pembelajaran bisa berjalan efektif,” ungkapnya.

Kepala Disdkbud Kota Pontianak Syahdan Lazis memaparkan, pembelajaran melalui siaran Ed TV ini menjadi solusi bagi guru untuk menyampaikan materi tanpa harus tatap muka dengan murid-muridnya. Program Good Edu ini disiarkan di Ed TV setiap Senin hingga Jumat mulai pukul 08.30 – 10.30.

“Selain di Ed TV, program itu juga bisa diakses melalui Channel Youtube Edukasi TV Pontianak,” terangnya.

Materi pembelajaran yang disiarkan Ed TV merupakan video pembelajaran yang dibuat oleh para guru melalui proses produksi di Studio Ed TV yang ada di Disdikbud Kota Pontianak. Ia mengajak seluruh guru mulai jenjang PAUD/TK, SD hingga SMP ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program belajar secara daring ini.

“Ini merupakan sebuah upaya untuk memberikan bahan ajar kepada murid di tengah pandemi Covid-19,” pungkasnya. (LK1/jim/prokopim)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komitmen Kikis Gratifikasi

    Komitmen Kikis Gratifikasi

    • calendar_month Sen, 27 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gratifikasi seringkali dihubungkan dengan tindakan korupsi. Pasalnya tindakan itu dapat merusak integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap sebuah institusi atau pemerintahan. Gratifikasi adalah sebuah bentuk pemberian atau janji pemberian sesuatu kepada seseorang berkaitan dengan penyelenggara negara atau pelayanan publik. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak berkomitmen untuk mengikis gratifikasi […]

  • Edi Minta Penyaluran Zakat Tepat Sasaran dan Efektif

    Edi Minta Penyaluran Zakat Tepat Sasaran dan Efektif

    • calendar_month Rab, 13 Apr 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melantik sekaligus mengambil sumpah lima orang pimpinan baru Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pontianak periode 2022-2027, Rabu (13/4/2022) di Ruang Rapat Kantor Wali Kota. Usai pelantikan, Edi mengatakan proses penetapan calon sudah lama dilakukan dan telah mendapat persetujuan dari Baznas pusat. Dirinya kemudian berharap kepada pengurus […]

  • Bupati Erlina Kunjungi dan Bantu Rakyatnya yang Sakit

    Bupati Erlina Kunjungi dan Bantu Rakyatnya yang Sakit

    • calendar_month Sel, 2 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hari ini, Selasa (2/8/2022) Bupati Mempawah, Hj Erlina menyambangi dua rakyatnya yang mengalami gangguan kesehatan. Pertama Bupati Erlina menyambangi bocah penderita kebocoran jantung, Adzril Alfarezi (2), warga Kelurahan Anjungan Melancar, Kecamatan Anjongan dan memberikan bantuan berupa tali asih dari PMI Kabupaten Mempawah, makanan serta perlengkapan anak. Orang nomor satu di Bumi Galaherang inipun […]

  • Bantu Korban Banjir, Polri dan Puskesmas Jemput Bola Pelayanan

    Bantu Korban Banjir, Polri dan Puskesmas Jemput Bola Pelayanan

    • calendar_month Kam, 31 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Belasan personel kepolisian turun bahu membahu membantu mengevakuasi warga dari banjir yang menggenangi tiga kecamatan di Kabupaten Sintang. “Kalau di Polsek Serawai kurang lebih belasan personil yang turun membantu warga,” kata Paur Subbag Humas Polres Sintang Iptu Hariyanto, Kamis (31/8). Tidak hanya di Kecamatan Serawai. Bahkan, aksi sigap jajaran kepolisian Polres Sintang ini pun juga terlihat […]

  • Sekda Yosepha Ajak Semua Pihak Bersinergi Tekan Peredaran Narkoba

    Sekda Yosepha Ajak Semua Pihak Bersinergi Tekan Peredaran Narkoba

    • calendar_month Sab, 26 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna menumpas peredaran dan penyalahgunaan narkoba, tentu bukanlah hal yang mudah. Dan tidak juga menjadi tanggung jawab aparat penegah hukum saja melainkan semua pihak harus komitmen untuk menekan peredaran barang haram itu. Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah ketika mewakili Bupati Sintang, Jarot Winarno pada kegiatan launching bersih desa narkoba […]

  • Kaum Ibu Berperan Berikan Edukasi Prokes Bagi Keluarga

    Kaum Ibu Berperan Berikan Edukasi Prokes Bagi Keluarga

    • calendar_month Rab, 21 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Peran ibu di tengah pandemi Covid-19 mempunyai peran penting terutama dalam keluarga. Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan mengatakan, ibu-ibu merupakan lini terdekat dengan keluarga. Untuk itu, ia berharap para ibu bisa memantau dan memberikan edukasi kepada keluarga dalam menerapkan protokol kesehatan. “Sehingga bisa meminimalisir penyebaran Covid-19,” ujarnya usai peringatan Hari Kartini secara virtual […]

expand_less