Breaking News
light_mode

Dua Rumah Dinas LLKUKM Hangus Terbakar

  • calendar_month Sab, 19 Jun 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kebakaran menghanguskan dua unit rumah dinas di Komplek Loka Latihan Kerja Usaha Kecil Menangah (LLKUKM) Mempawah, Sabtu (19/6/2021) sekitar pukul 17.30 WIB.

Polres Mempawah melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab amukan si jago merah itu. Kebakaran dua unit rumah dinas di Komplek LLKUKM Mempawah di Jalan Daeng Menambon, RT 01/RW 01, Desa Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Hilir itu mengejutkan masyarakat. Warga setempat mengaku tak menyangka musibah kebakaran terjadi dilingkungan tersebut.

“Saat kebakaran itu terjadi, saya sedang menebas pekarangan rumah. Secara tak sengaja, saya melihat kepulan asap berwarna hitam pekat membumbung ke langit. Saya pun mencari sumber asap yang terlihat tak berapa jauh,” cerita Safri, salah seorang warga setempat.

Tak berapa lama, Safri pun melihat sumber asap berasal dari kebakaran rumah dinas di Komplek LLKUKM yang hanya berjarak kurang lebih 100 meter dari tempat tinggalnya itu.

Dia pun bergegas menuju ke TKP untuk membantu warga lainnya memadamkan amukan si jago merah. “Ketika tiba di TKP, sudah ada beberapa warga lainnya. Lalu, kami menunggu petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi. Kurang lebih 15 menit, petugas pemadam kebakaran dari Mempawah datang ke lokasi kebakaran,” tuturnya.

Sementara itu, Polres Mempawah melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah dinas di Komplek LLKUKM Kabupaten Mempawah itu. Dari penyelidikannya, polisi mendapatkan sejumlah fakta-fakta dilapangan.

Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.Ik, MH melalui Paur Humas, Bripka Susworo mengungkapkan, rumah dinas yang terbakar di ditempati oleh ASN yang bertugas di Bidang Protokol Setda Pemkab Mempawah.

“Pengguna rumah dinas bernama Sukardiansyah alias Yance (52). Seorang PNS yang bertugas di Protokol Pemkab Mempawah,” jelas Susworo.

Pada saat kejadian kebakaran berlangsung, sambung Susworo, rumah dinas tersebut dalam keadaan kosong. Sebab, ASN yang menempatinya berada di wilayah Sosok, Kabupaten Sanggau.

“Rumah dalam kondisi kosong, karena ASN tinggal disitu sedang keluar daerah tepatnya di Sosok, Kabupaten Sanggau dalam rangka membawa tim tenis meja kabupaten,” paparnya.

Terkait sumber api, Susworo menduga kebakaran disebabkan korsleting listrik di rumah dinas itu. Dugaan tersebut dikuatkan dengan posisi CMB meteran listrik dalam keadaan tidak aktif dan kondisinya meleleh.

“Kemungkinan adanya korsleting arus pada kabel yang berada di dalam kamar. Karena, dimungkinkan kabel yang digunakan tidak sesuai standar keperuntukannya,” terka Susworo.

Fakta lainnya, sambung Susworo, kebakaran menyebabkan kerugian materil diperkirakan mencapai Rp 60 juta. Jumlah itu terdiri dari kerusakan dua unit bangunan rumah dina sdan sejumlah barang milik korban.

“Korban jiwa nihil. Sedangkan kerugian materil seperti dua unit bangunan rumah dinas, dua unit sepeda motor milik pribadi korban dan kendaraan dinas serta satu set alat musik,” paparnya.

Terakhir, lanjut Susworo, kebakaran berhasil dipadamkan oleh petugas dari Badan Pemadam Api Mempawah (BPAM), BPBD Mempawah serta Manggala Agni Kabupaten Mempawah.

“Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 19.20 WIB. Ada 3 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan di TKP. Pemadaman juga dibantu oleh warga sekitar TKP,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Senen Maryono Kembali Fokus di Komisi C DPRD Sintang

    Senen Maryono Kembali Fokus di Komisi C DPRD Sintang

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono memastikan bahwa dirinya akan konsen pada isu yang berkaitan dengan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Sebab di periode keduanya sebagai wakil rakyat, dirinya kembali dipercaya masuk ke Komisi C yang membidangi pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. “Ya, saya masih di komisi C ya. […]

  • Dongkrak Prestasi Atlet Renang

    Dongkrak Prestasi Atlet Renang

    • calendar_month Kam, 9 Des 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono meminta Pengurus Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Pontianak untuk bekerja keras untuk mendongkrak prestasi atlet-atlet renang di Kota Pontianak. Sebab menurutnya untuk bersaing di tingkat nasional, atlet-atlet renang Kota Pontianak harus memiliki skill yang matang agar mampu mencetak prestasi di tingkat nasional. “Tetapi kalau di tingkat […]

  • Tingkat Penularan Covid-19 jadi Landasan Penerapan New Normal

    Tingkat Penularan Covid-19 jadi Landasan Penerapan New Normal

    • calendar_month Sab, 30 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Terkait wacana penerapan new normal, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyebut, pihaknya bersama Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 sudah mendiskusikan hal tersebut. Diakuinya, persiapan penerapan new normal sudah harus disusun. Terlebih saat ini pembatasan-pembatasan di Kota Pontianak sudah diberlakukan pada setiap aktivitas masyarakat, baik itu sosial, ekonomi, pendidikan, ibadah dan sebagainya. […]

  • Musisi Pontianak Ini Diundang Residensi ke Berlin

    Musisi Pontianak Ini Diundang Residensi ke Berlin

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Juan Arminandi adalah musisi dan instrumen builder asal Kota Pontianak. Dengan memainkan alat musik tradisional bernama Kledi, mengantarkan dirinya mengikuti residensi ke Berlin, Jerman. Keberangkatannya ke Jerman direncanakan pada tanggal 24 Januari 2020. Selain Jerman, Juan juga diundang ke Belanda, Polandia, dan Perancis. Alat musik berbahan dasar bambu dan labu air ini merupakan […]

  • HPI Agro Berikan Bantuan dan Bukber Anak Panti Asuhan Jemelak

    HPI Agro Berikan Bantuan dan Bukber Anak Panti Asuhan Jemelak

    • calendar_month Sab, 25 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – HPI Agro yang membawahi lima perusahaan sawit di Sintang, menggelar acara buka puasa bersama (bukber) di Panti Asuhan Insan Jemelak, Jumat petang (24/5/2019). Buka puasa dengan tema Grow In Harmony juga dihadiri pejabat Kemenag Sintang. Dikesempatan itu, diserahkan pula donasi berupa uang tunai dan buku bacaan sekolah pada Panti Asuhan Insan Jemelak. “Semoga bukunya bermanfaat. […]

  • Jarot : Perangi Narkoba di Lingkungan Masing-masing

    Jarot : Perangi Narkoba di Lingkungan Masing-masing

    • calendar_month Sen, 11 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah menetapkan Indonesia Darurat Narkoba, karena negara yang membentang dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote ini menjadi pasar Narkoba terbesar di Asia. “Olehkarenanya seluruh komponen masyarakat harus memerangi Narkoba di lingkungannya masing-masing,” kata dr. Jarot Winarno M.Med.Ph, Bupati Sintang, ketika Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional […]

expand_less