Breaking News
light_mode

DPRD Sintang Dorong Pembangunan Infrastruktur Jalan dan Jembatan

  • calendar_month Sab, 13 Apr 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – DPRD Kabupaten Sintang terus mendorong dan mengawal proses percepatan atau akselerasi pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan, baik yang berstatus, kabupaten, provinsi maupun nasional.

“Pokok permasalahan seluruh pembangunan di Sintang ini terkait infrastruktur jalan dan jembatan,” kata Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward, Sabtu (13/4/2019).

Infrastruktur jalan dan jembatan dinilainya sebagai upaya untuk memperlancar transportasi, sangat penting dan strategis bagi pembangunan di bidang lainnya.

“Kalau transportasinya bagus, infrastrukturnya baik, maka peningkatan sumber daya manusia juga baik,” kata Jeffray.

Menurutnya, infrastruktur jalan dan jembatan yang memadai, akan mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan pelayanan kesehatan, termasuk perekonomian masyarakat di Sintang.

“80 persen kondisi jalan kita masih berstruktur tanah,” ungkap Jeffray.

Kendati demikian, menurut Jeffray, Presiden Jokowi sudah sangat gencar dalam membangun infrastruktur. Olehkarenanya, Pemda dan Pempus harus bekerjasama dengan baik untuk mempercepat prosesnya.

“Kalau sudah dilakukan secara komfrehensif antara daerah dengan provinsi dan provinsi dengan pusat, maka masyarakat akan segera menikmati apa yang sudah dibangun,” katanya.

Proses percepatan pembangunan infrastruktur bukan isapan jempol belaka. Hal tersebut dapat dilihat dari perkembangan jalan negara yang ada di Kabupaten Sintang, khususnya ruas jalan yang berstatus strategis nasional.

“Sudah banyak yang dibangun dan dilebarkan. Contohnya ruas di Kecamatan Binjai Hulu,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dari Aspirasi Masyarakat, RS Pratama Diresmikan

    Dari Aspirasi Masyarakat, RS Pratama Diresmikan

    • calendar_month Sen, 12 Nov 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  59 tahun lalu tepatnya 12 November 1959, kasus malaria marak terjadi  di sebagian wilayah Indonesia, bahkan tak sedikit warga yang meninggal akibat malaria tersebut. Kala itu, Presiden Sukarno pun memulai suatu gerakan dengan program pemberantasan malaria. Hasilnya, jumlah kasus malaria saat itu dapat diatasi dengan signifikan di beberapa wilayah Indoensia. Olehkarenanya, 12 November […]

  • Bupati Bala Minta Dinkes dan RSUD Jaga Komunikasi, Pelayanan Kesehatan Tak Boleh Gagal

    Bupati Bala Minta Dinkes dan RSUD Jaga Komunikasi, Pelayanan Kesehatan Tak Boleh Gagal

    • calendar_month Rab, 21 Jan 2026
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala menegaskan pentingnya komunikasi yang solid dan pelayanan prima di lingkungan Dinas Kesehatan dan RSUD AM Djoen Sintang. Bupati Bala mengingatkan bahwa sektor kesehatan menyangkut langsung nyawa masyarakat dan tidak boleh dikelola dengan setengah hati. Hal itupun disampaikannya saat menghadiri acara pisah sambut di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, […]

  • 3.367 Pelamar CPNS Sintang Lulus Administrasi

    3.367 Pelamar CPNS Sintang Lulus Administrasi

    • calendar_month Ming, 21 Okt 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ada 3.367 berkas pelamar formasi CPNS di Kabupaten Sintang dinyatakan  memenuhi syarat atau lulus berkas. Sementara yang tidak lulus berkas administrasinya ada 156 pelamar. “Bagi yang lulus dan tidak, sudah kita umumkan secara terbuka,” kata Kepala BKPSDM Sintang, Palentinus, Minggu (21/10/2018). Bagi pelamar yang telah berhasil lulus ujian administrasi dapat mengikuti kompetisi dasar […]

  • Silabis ISMI, Wapres Ajak Pengusaha Muslim Tingkatkan Potensi Ekonomi Syariah

    Silabis ISMI, Wapres Ajak Pengusaha Muslim Tingkatkan Potensi Ekonomi Syariah

    • calendar_month Rab, 23 Nov 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna memperkuat ekosistem ekonomi Islam, para pengusaha muslim Indonesia diminta untuk mempersiapkan sejumlah langkah strategis. Pasalnya, dengan jumlah penduduk muslim lebih dari 85 persen, maka potensi berkembangnya ekonomi syariah begitu besar. Hal itu dapat dilihat dari SGIE Report 2022. Dimana, Indonesia tercatat meraih peringkat ke-4 dalam Global Islamic Economy Indicator. “Langkah pertama adalah […]

  • Tarik Wisatawan ke Mempawah, Pemkab Luncurkan 38 Event CoE dan Pentas Seni dan Budaya

    Tarik Wisatawan ke Mempawah, Pemkab Luncurkan 38 Event CoE dan Pentas Seni dan Budaya

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 38 event yang terdapat dalam Calender Of Event Tahun 2020 dan Pentas Seni dan Budaya diharapkan dapat menarik wisatawan lokal dan mancanagera untuk berkunjung ke Bumi Galaherang. Hal tersebut bukanlah mustahail bagi Kabupaten Mempawah. Pasalnya Dinas Pendidikan Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disdikporapar) Kabupaten Mempawah secara resmi meluncurkan Calender Of Event (CoE) Tahun […]

  • Cegah Anak-anak Perbatasan Sintang dari Tetanus
    OPD

    Cegah Anak-anak Perbatasan Sintang dari Tetanus

    • calendar_month Sel, 23 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna mencegah anak-anak di perbatasan terjangkit penyakit tetanus, difteri dan campak, Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 407/Padma Kusuma bekerja sama dengan bidan dari Desa Muakan memberikan imunisasi kepada anak-anak di Desa Muakan Petinggi, Ketungau Hulu. Tetanus adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri dengan potensi fatal yang mempengaruhi saraf. Sedangkan difteri adalah infeksi serius […]

expand_less