Breaking News
light_mode

Disdikporapar Mempawah Berduka, El Zuratnam: Semoga Bapak Kholif dan Ibu Agus Segera Ditemukan

  • calendar_month Sab, 9 Jan 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dinas Pendidikan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disdikporapar) Mempawah berduka atas peristiwa jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di perairan Kepulauan Seribu, Sabtu (9/1/2021).

Kabar duka ini langsung disampaikan Kadisdikporapar Mempawah, El Zuratnam kepada Lensakalbar.co.id. Pasalnya, dua ASN-nya yang merupakan pasangan suami isteri yakni, Muhammad Nur Kholifatul Amin dan Agus Minarni masuk dalam manifest pesawat Sriwijaya Air itu.

“Ya benar, meraka adalah ASN di lingkungan Dinas Pendidikan Mempawah. Agus Minarni adalah seorang guru di SMAN 1 Mempawah. Kami harap bapak Kholif dan ibu Agus cepat ditemukam serta diberikan keselamatan,” ujar El Zuratnam.

Selain itu, El Zuratnam juga berharap agar pihak keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran serta tetap berdoa kepada Allah SWT agar keduanya dapat segera ditemukan.

“Semoga keluarga yang di tinggal diberikan kesabaran dan tetap tenang sambil menunggu informasi dari lembaga yang valid,” katanya.

Kadisdikporapar Mempawah inipun mengajak seluruh ASN di lingkungan Disdikporapar untuk berdoa bersama kepada Allah SWT agar bapak Kholif dan ibu Agus segera ditemukan dan diberikan keselamatan,” pungkasnya.

Kepala Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal Disdikporapar Kabupaten Mempawah, Heri Purwanto membenarkan, bahwa Muhammad Nur Kholifatul Amin dan Agus Minarni ada dalam daftar manifest Sriwijaya Air SJ-182 tersebut.

“Muhammad Nur Kholif adalah staf saya dan bertugas di SKB Sengkubang. Saat ini kami masih menunggu informasi dan kepastian mengenai kejadian pesawatnya yang dinyatakan hilang kontak itu,” kata Heri Purwanto.

“Ya Allah, mudah-mudahan keduanya diberikan keselamatan. Amiin!” pungkasnya.

Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak pada Sabtu 9 Januari 2021. Pesawat hilang kontak saat berada di atas kawasan Kepulauan Seribu.

Sementara dari data yang ada, awak kabin yang bertugas di pesawat tersebut yakni SFA Dhika, FA Okky Bisma, FA Mia Tresetyani, dan FA Gita Lestari. Pilot pesawat adalah Capt Afwan dan FO Diego Mamahit. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cornelis Minta GOPTKI Berikan Hak, Perlindungan dan Pendidikan Anak

    Cornelis Minta GOPTKI Berikan Hak, Perlindungan dan Pendidikan Anak

    • calendar_month Sel, 22 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, Drs. Cornelis, MH mengharapkan Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-kanak Indonesia (GOPTKI) mampu menjadi organisasi yang mendorong terwujudnya perlindungan hak-hak anak di Kalbar. “Anak punya hak dan mendapatkan perlindungan,” kata Cornelis yang juga selaku Pembina Utama DPD GOPTKI Kalbar, Selasa (22/8). Tidak hanya itu, Cornelis juga mengatakan bahwa anak juga memiliki hak […]

  • Tekan Inflasi, Bupati Mempawah Panen Cabai dan Semangka di Jongkat

    Tekan Inflasi, Bupati Mempawah Panen Cabai dan Semangka di Jongkat

    • calendar_month Sel, 17 Jun 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina, memanen semangka dan cabai bersama petani mandiri di Parit Haji Hasan, Desa Sungai Nipah, Kecamatan Jongkat, Selasa (17/6/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah menjaga ketahanan pangan dan menekan inflasi melalui penguatan sektor hortikultura. Didampingi Forkopimcam Jongkat, Bupati Erlina memanen semangka jenis Mardy dan meninjau langsung kebun […]

  • Ria Norsan Ajak Petani Kalbar Gunakan Alat Modern

    Ria Norsan Ajak Petani Kalbar Gunakan Alat Modern

    • calendar_month Sen, 4 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Para petani di Provinsi Kalbar diajak untuk menggunakan alat modern. Langkah itu dinilai dapat mendukung ketahanan pangan di Indonesia, khususnya di Provinsi Kalbar. “Kalau kita lihat hasil pertanian disini sangat luar biasa sekali. Kita harus menjadi petani dengan alat modern,” ajak Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan saat menghadiri Panen Raya 2019 Gapoktan Pilar […]

  • Shalat Berjamaah di Surau <i>AL-A’LA</i> Tanpa Listrik, Kades Ampar Bedang Janji Bantu PLTS

    Shalat Berjamaah di Surau AL-A’LA Tanpa Listrik, Kades Ampar Bedang Janji Bantu PLTS

    • calendar_month Sab, 12 Jan 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ironis, itulah kata yang bisa menggambarkan kondisi Surau Al-A’la di Dusun Sapta Bedang, Desa Ampar Bedang, Kecamatan Binjai Hulu. Pasalnya, sejak didirikan tahun 2009 silam. Surau  itu tidak dapat menggunakan pengeras suaranya disaat memasuki waktu shalat. Meski pengeras suara yang dimiliki alakadarnya. Tetapi dinilai mampu memanggil umat muslim di dusun itu untuk melaksanakan […]

  • Sintang Bersiap Tinggalkan Ekonomi Ekstraktif

    Sintang Bersiap Tinggalkan Ekonomi Ekstraktif

    • calendar_month Sel, 22 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno mengatakan, sampai saat ini Kabupaten Sintang masih mengandalkan tiga sektor komoditas yang ekstraktif. Namun sudah mulai tumbuh di masyarakat untuk menanam komoditas lain di Kabupaten Sintang. Hal itu diucapkannya saat menerima audiensi Supernova Ecosystem dalam rangka mewujudkan pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Sintang, Selasa (22/6/2021) di Pendopo Bupati Sintang. Adapun […]

  • Ini Sosok Sultan Sintang Dimata Ketua MABM Mempawah

    Ini Sosok Sultan Sintang Dimata Ketua MABM Mempawah

    • calendar_month Kam, 16 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Yang Mulia Sultan Sintang, HRM Ikhsan Perdana Ismail Tsafioedin Pangeran Ratu Sri Kusuma Negara V wafat di RSUD Ade M Djoen Sintang, Kamis (16/07/2020) pukul 01.50 WIB. “”Innalillahi Wainna Ilaihin Rojiun. Atas nama MABM Kabupaten Mempawah dan juga seluruh masyarakat Melayu Kabupaten Mempawah, saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya Sultan Sintang. […]

expand_less