Breaking News
light_mode

Dewan Dorong Semua Pihak Sinergi Meminimalisir Potensi Bencana Banjir

  • calendar_month Sab, 19 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Muhammad Chomain Wahab mendorong pemerintah daerah untuk memperkuat sinergi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) guna mengantisipasi ancaman banjir di wilayah Bumi Senentang.

Menurut politisi Partai PKB, dengan meningkatnya curah hujan di akhir dan awal tahun mendatang, maka potensi banjir akan tinggi, sehingga perlu kesiapan ekstra dari berbagai pihak.

“Pentingnya kerja sama ini untuk memastikan langkah preventif yang tepat sasaran. Karena data dan teknologi BMKG sangat akurat sebagai acuan dalam menyusun strategi dan mengelola risiko banjir di daerah rawan,” kata Muhammad Chomain Wahab ketika ditemui Lensakalbar.co.id di Gedung Parlemen Sintang, Kamis (17/10/2024).

Kata Muhammad Chomain Wahab, sinergi yang dilakukan antara pemerintah daerah bersama BMKG dinilainya dapat meningkatkan kesiapan pemerintah dalam menghadapi potensi bencana.

Apalagi, lanjut Muhammad Chomain Wahab, beberapa kecamatan di Kabupaten Sintang ini masih tergolong rawan bencana banjir, seperti di Kecamatan Sintang, Kecamatan Serawai, Kecamatan Ambalau, Kecamatan Ketungau Tengah, Kecamatan Ketungau Hulu, Kecamatan Kayan Hilir, Kecamatab Kayan Hulu, dan lainnya lagi.

“Tentunya beberapa wilayah ini harus diantisipasi dari sisi penanganan bencana hingga proses evakuasi warga terdampak,” kata Muhammad Chomain Wahab.

Kemudian, Muhammad Chomain Wahab, juga menyoroti pentingnya perbaikan infrastruktur, seperti drainase dan tanggul, sebagai bagian dari upaya pengendalian banjir.

Olehkarenanya, Muhammad Chomain Wahab berharap pemerintah daerah segera mempercepat perbaikan di kawasan yang rawan terkena banjir untuk meminimalisir dampaknya terhadap masyarakat.

“Pada intinya, kami sangat mendukung dari sisi anggaran yang diperlukan dalam penanggulangan banjir, dengan harapan sinergi antara pemedintah daerah, BMKG, dan masyarakat dapat secara efektif mencegah terjadinya bencana banjir, seperti tahun-tahun sebelumnya,” pungkas Muhammad Chomain Wahab, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sintang 1. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kunjungi Tiga Kelurahan, TP PKK Ajak Perkuat Tali Silaturahmi Melalui Pengajian

    Kunjungi Tiga Kelurahan, TP PKK Ajak Perkuat Tali Silaturahmi Melalui Pengajian

    • calendar_month Kam, 7 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rombongan Tim Penggerak PKK Kabupaten Mempawah, Kamis (7/12), melakukan kunjungan kerja di tiga kelurahan. Ketiga kelurahan tersebut meliputi, Kelurahan Tanjung, Kelurahan Terusan, dan Kelurahan Tengah,  Kecamatan Mempawah Hilir. Dalam kesempatan itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mempawah, Hj Erlina Ria Norsan mengajak pengurus PKK tingkat kecamatan, kelurahan dan desa untuk memperkuat tali silaturahmi […]

  • Peringati Hari Pohon Sedunia, Wako Edi Kamtono Tanam Pohon di Serdam

    Peringati Hari Pohon Sedunia, Wako Edi Kamtono Tanam Pohon di Serdam

    • calendar_month Ming, 21 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Momentum Hari Pohon Sedunia atau World Tree Day yang jatuh tepat tanggal 21 November 2021 diperingati Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dengan menanam pohon bersama komunitas serta camat dan lurah secara simbolis di lokasi-lokasi yang dinilai perlu adanya penanaman pohon. Edi memilih menanam pohon di tepian Parit Sungai Raya Dalam yang sudah […]

  • Asyik! Rp 8 Miliar Perbaiki Jalan Kota Sintang

    Asyik! Rp 8 Miliar Perbaiki Jalan Kota Sintang

    • calendar_month Ming, 13 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahun Anggaran (TA) 2019, Pemerintah Kabupaten Sintang mengalokasikan dana sebesar Rp8 miliar untuk menangani tiga titik ruas jalan rusak, terutama di dalam Kota Sintang. Tiga titik ruas jalan itupun, meliputi: Jalan Wirapati Jalan Tengku Umar Jalan Dara Juanti ” Saat ini sedang dalam pengerjaan,” ungkap Sekertaris Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sintang, Mursalin, Minggu […]

  • Bina Karuna Kapuas 2023, Sinergi Semua Pihak Cegah Karhutla

    Bina Karuna Kapuas 2023, Sinergi Semua Pihak Cegah Karhutla

    • calendar_month Kam, 2 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah (Sekda) Mempawah, Ismail mewakili Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri Apel Gelar Pasukan Bina Karuna Kapuas 2023 di Halaman Mapolres Mempawah, Kamis (2/3/2023). Apel gelar pasukan tersebut dipimpin langsung Wakapolres Mempawah, Kompol Rully Robinson. Pada kesempatan tersebut, Wakapolres Mempawah membacakan amanat Kapolda Kalimantan Barat. Dimana, apel gelar pasukan ini, katanya, bertujuan untuk […]

  • Borneo Cross Border Cycling Tour 2025 Singgah di Mempawah

    Borneo Cross Border Cycling Tour 2025 Singgah di Mempawah

    • calendar_month Rab, 5 Feb 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Semangat petualangan dan sportivitas mewarnai pelepasan rombongan Borneo Cross Border Cycling Tour 2025 di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Rabu (5/2/2025). Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail secara resmi melepas para peserta yang akan menempuh perjalanan panjang melintasi dua negara. Ajang gowes lintas perbatasan ini menghadirkan rute menantang sejauh 800 kilometer, dimulai dari Pontianak menuju […]

  • DPP Intruksikan DPD Berikan Teguran Keras untuk Hanura Sintang

    DPP Intruksikan DPD Berikan Teguran Keras untuk Hanura Sintang

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – DPP Partai Hanura mengintruksikan DPD Hanura Kalbar untuk memberikan teguran keras kepada DPC Hanura Sintang. Ihwal itupun menyangkut sikap DPC Hanura Sintang yang tidak menjalankan SK No: SKEP/342/DPP-Hanura/IX/2019 dan SK DPD Hanura Kalbar Nomor: 98/DPD-Hanura/KB/X/2019. SK tersebut dengan jelas tertulis No: SKEP/342/DPP-Hanura/IX/2019 tertanggal 27 September 2019 tentang pengangkatan Nekodimus sebagai Wakil Ketua DPRD […]

expand_less