Breaking News
light_mode

Cegah Korupsi, 2018 Kalbar Implementasikan Transaksi Non Tunai

  • calendar_month Sel, 19 Sep 2017
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Tantangan pengelolan keuangan daerah semakin berat. Pasalnya, 1 Januari 2018 mendatang, Pemerintah Provinsi Kalbar serta pemerintah daerah di 14 kabupaten/kota harus sudah mengimplementasikan transaksi non tunai.

“Tujuan implementasi transaksi non tunai tidak lain untuk mempertanggungjawabkan pada pengelolaan keuangan daerah yang bersumber dari APBD. Selain itu juga mencegah adanya upaya praktik korupsi dilingkungan pemerintahan,” kata Sekertaris BPKPD Provinsi Kalbar, Cornelius, Selasa (19/9).

Menurut Cornelius, transaksi penerimaan daerah maupun transaksi pengeluaran daerah akan dilakukan transaksi secara non tunai.

”Ini sudah ditetapkan melalui surat edaran Mendagri Nomor 910/1966/SJ, tanggal 17 April 2017 tentang implementasi Transaksi Non Tunai pada Pemerintah Daerah Provinsi. Kemudian, kita meneruskan kepada bupati/ walikota di 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalbar,” katanya.

Selain itu, kata Cornelius, kepala daerah harus melakukan koordinasi dengan lembaga keuangan dan Bank Daerah yang dapat mendukung keberhasilan implementasi transaksi non tinai tersebut.

“Untuk Kalbar koordinasi dilakukan dengan Bank Kalbar. Karena Pemerintah Provinsi Kalbar menempatkan uang kas daerahnya,” katanya.

Untuk itu, Cornelius berharap agar Bank Kalbar segera mempersiapkan sistem yang diperlukan guna kebijakan pemerintah pusat tersebut paling lambat pada tangal 1 Januari 2018 sistem telah dapat berfungsi dengan baik dan lancar, baik untuk transaksi penerimaan maupun transaksi pengeluaran. (Nrt)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Terry – Jarot Harap Kontingen Pesparawi Harumkan Nama Sintang

    Terry – Jarot Harap Kontingen Pesparawi Harumkan Nama Sintang

    • calendar_month Jum, 28 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Terry Ibrahim berharap agar Kontingen Pesparawi dari Kabupaten Sintang bisa meraih juara dan mengharumkan nama Kabupaten Sintang. “Tentu harapan kita agar menjadi juara dan mengharumkan nama Kabupaten Sintang,” kata Terry Ibrahim, Jumat (28/6/2019). Politisi NasDem itu menambahkan agar kontigen pesparawi Sintang bisa tampil maksimal […]

  • Pejabat Harus Bisa Lakukan Terobosan Positif

    Pejabat Harus Bisa Lakukan Terobosan Positif

    • calendar_month Jum, 27 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan melantik pejabat Eselon III dan IV serta pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Pejabat yang dilantik terdiri dari Eselon III sebanyak 6 orang, IV berjumlah 10 orang dan pejabat fungsional 19 orang. Kepada pejabat yang dilantik, Bahasan mengingatkan agar memiliki wawasan yang luas serta mengembangkan potensi […]

  • Soal Pemekaran Kecamatan Baru, Asisten I: Mungkin Setelah Pilkada Akan Diproses

    Soal Pemekaran Kecamatan Baru, Asisten I: Mungkin Setelah Pilkada Akan Diproses

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Sintang, Herkulanus Roni memastikan perkembangan terbaru terkait pemekaran 4 calon kecamatan baru di Kabupaten Sintang setelah pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024. “Mungkin ini akan diselesaikan setelah Pilkada,” kata Herkulanus Roni, Senin (14/10/2024). Menurut Herkulanus Roni, apa yang menjadi kewenangan pemerintah daerah maupun […]

  • Wabup Harap KKM jadi Bekal Mahasiswa untuk Terjun ke Dunia Kerja

    Wabup Harap KKM jadi Bekal Mahasiswa untuk Terjun ke Dunia Kerja

    • calendar_month Sen, 5 Des 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri penarikan Mahasiswa PLP2 dan KKM Kabupaten Mempawah IKIP PGRI Pontianak di Aula Gedung PGRI Mempawah, Senin (5/12/2022). Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi berharap mahasiswa yang melaksanakan PLP2 dan KKM di tiga sekolah yang ada di Kabupaten Mempawah tidak hanya menjadi syarat pemenuhan untuk lulus mata kuliah, […]

  • Senen Maryono Sebut Kepemimpinan Jarot-Melkianus Masih Kekurangan Tenaga Guru

    Senen Maryono Sebut Kepemimpinan Jarot-Melkianus Masih Kekurangan Tenaga Guru

    • calendar_month Sen, 16 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono menilai kabupaten yang dipimpin Bupati Jarot dan Wakil Bupati Melkianus ini masih mengalami kekurangan tenaga pengajar atau guru. Kekurangan tenaga pengajar atau guru ini tak hanya di Kecamatan Sintang saja, tapi seluruh kecamatan se-Kabupaten Sintang. Karena itu, Senen Maryono berharap pemerintah daerah segera […]

  • Berharap Pendidikan Vokasi Tekan Angka Anak Putus Sekolah dan Pengangguran

    Berharap Pendidikan Vokasi Tekan Angka Anak Putus Sekolah dan Pengangguran

    • calendar_month Rab, 6 Jul 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Faktor ekonomi dan kemiskinan masih menjadi penyebab bagi anak-anak Indonesia, khususnya di Kabupaten Mempawah tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Guna mensiasati persoalan tersebut, Pemerintah Pusat (Pempus) melalui Kemendikbudristek RI memberikan “Pendidikan Vokasi” sebagai langkah awal atau alternative layanan kursus dan pelatihan, terutama di sektor industri. “Kita apresiasi sebesar-besarnya kepada Pemerintah Pusat […]

expand_less