
LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kabupaten Sekadau, Rabu (16/9/2020) malam.
Dalam kesempatan itu, Bupati memotivasi Kafilah Mempawah agar menjadi yang terbaik. Ia juga mendoakan pelaksanaan event dua tahunan ini dapat berjalan sukses dan lancar.
“Saya berharap Kafilah Kabupaten Mempawah dapat kembali menjadi juara umum dalam pelaksanaan MTQ kali ini dan bisa mewakili Provinsi Kalbar ke ajang Nasional,” kata Bupati.
Saat itu, Erlina tampak didampingi Ketua LPTQ Mempawah Ismail dan Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Mempawah Mi’rad.
Selama berada di Sekadau, Bupati Erlina dan rombongan juga menyempatkan diri mengunjungi pemondokan Kafilah Mempawah. Selain memberikan motivasi, ia juga menyerahkan suplemen kesehatan bagi anggota kafilah agar dapat menjaga daya tahan tubuh selama mengikuti MTQ.
“Ibu doakan kalian selalu diberikan kesehatan dan dapat memberikan contoh yang baik sebagai tamu di Sekadau dengan menjaga kedisiplinan serta ketertiban selama mengikuti lomba,” ujarnya.
Selain itu, Bupati berpesan agar kafilah Kabupaten Mempawah senantiasa menjaga nama baik daerah. Dan tak kalah penting, berikan yang terbaik dan persembahkan rasa bangga bagi seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah dengan prestasi yang maksimal. (Dex)