Breaking News
light_mode

Bupati Bala Terima Audiensi LP3KD Sintang

  • calendar_month Sel, 22 Apr 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pengurus Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Kabupaten Sintang melakukan audiensi dengan Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala di ruang kerjanya, Selasa (22/4/2025).

Audiensi ini bukan pertemuan biasa. Ini adalah bentuk nyata dari komitmen LP3KD Kabupaten Sintang yang terus bergerak aktif dalam pembinaan seni budaya liturgi Katolik sekaligus sebagai momentum untuk memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dalam menghadapi berbagai agenda besar ke depan, termasuk Pesparani Tingkat Provinsi Kalimantan Barat 2025.

Ketua LP3KD Sintang, Agustinus Hata menyampaikan bahwa sejak dibentuk tahun 2018, LP3KD Sintang telah tampil membanggakan di berbagai ajang, baik di tingkat provinsi maupun nasional.

“Kami bahkan telah sukses menggelar Pesparani Tingkat Kabupaten Sintang untuk pertama kalinya pada akhir 2024 lalu. Itu adalah tonggak penting dalam sejarah kami,” ungkapnya.

Tak lupa, Agustinus Hatta menyampaikan apresiasi atas dukungan Pemkab Sintang yang selama ini menjadi pilar utama keberhasilan organisasi.

“Berkat dukungan Pemkab, nama Kabupaten Sintang telah harum hingga ke kancah nasional. Kami mohon dukungan terus, terutama untuk persiapan Pesparani provinsi tahun ini,” ujarnya berharap.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Bala menunjukkan dukungan penuh. “Kami siap bantu! Tapi ingat, segala bantuan harus disertai kedisiplinan dan ketertiban dalam administrasi serta pengelolaan keuangan. Jangan sampai bantuan pemerintah menjadi beban di masa depan,” tegas Bupati Bala.

Selain itu, Bupati Bala juga mengingatkan pentingnya perencanaan yang matang.

“Proposal kegiatan harus masuk satu tahun sebelum tahun anggaran. Ini bukan soal birokrasi, tapi soal tanggung jawab dan tata kelola yang baik,” pungkas Bupati Bala menegaskan. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peroleh 33 Suara Dewan, Melkianus Terpilih jadi Wakil Bupati Sintang

    Peroleh 33 Suara Dewan, Melkianus Terpilih jadi Wakil Bupati Sintang

    • calendar_month Jum, 5 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – 39 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang telah memberikan hak suaranya pada pemilihan Wakil Bupati Sintang masa jabatan 2021-2026 di Ruang Sidang Paripurna DPRD Sintang, Jumat (5/8/2022). Proses pemilihan wakil bupati inipun berjalan aman dan lancar. Dari hasil penghitungan surat suara pemilihan wakil bupati. Cawabup Nomor Urut 1, Melkianus terpilih menjadi […]

  • Landak, Pendaftaran Panwascam Mulai Membludak

    Landak, Pendaftaran Panwascam Mulai Membludak

    • calendar_month Rab, 27 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memasuki hari kelima pendaftaran Calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) sejak dibuka 23 September lalu, yang mendaftar sudah mencapai 78 orang, belum termasuk mereka yang masih sebatas mengambil formulir. “Setiap hari banyak yang mengambil formulir pendaftaran, ada juga yang langsung mendaftarkan diri,” kata Tata, Divisi Organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM), Panitia Pengawas Pemilu […]

  • Malam Pergantian Tahun, Mempawah Kondusif

    Malam Pergantian Tahun, Mempawah Kondusif

    • calendar_month Ming, 1 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi bersama Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Suawansyah melakukan patroli dan meninjau situasi dan kondisi malam pergantian tahun pada sejumlah titik di Kabupaten Mempawah. Peninjauan pertama dilakukan di Kafe K-tamb, Kecamatan Mempawah Hilir hingga ke Desa Sepang, Kecamatan Toho. Siituasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terpantau kondusif. Di sela-sela […]

  • Sirkuit Stadion Baning Diresmikan, Berharap Jangan Ada Lagi “Balap Liar”

    Sirkuit Stadion Baning Diresmikan, Berharap Jangan Ada Lagi “Balap Liar”

    • calendar_month Sel, 14 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno meresmikan Sirkuit Stadion Baning Sintang, Selasa (14/6/2022) sore. Peresmian tersebut dihadiri langsung Ketua KONI Sintang, M Chomain Wahab, Ketua IMI Korwil Sintang, Boy Rahadian, Anggota DPRD Sintang, Kusnadi, Mainar Puspa Sari, Anggota DPRD Provinsi Kalbar, M Rizka Wahab. Bupati Sintang Jarot Winarno berharap keberadaan Sirkuit Stadion Baning bisa menjadi […]

  • Tingkatkan Iman, Ketaqwaan dan Tebar Kebaikan

    Tingkatkan Iman, Ketaqwaan dan Tebar Kebaikan

    • calendar_month Ming, 26 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah dan dinantikan oleh umat Islam. Bulan yang datangnya hanya sekali dalam setahun merupakan bulan yang penuh keistimewaan karena amal ibadah yang dilakukan akan dilipatgandakan oleh Allah, SWT. Demikian yang disampaikan Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono pada rangkaian Safari Ramadan di Masjid Al Muhtadin Untan, Minggu […]

  • Masyarakat Kayan, Perhatikan Pesan Askiman Ini…

    Masyarakat Kayan, Perhatikan Pesan Askiman Ini…

    • calendar_month Sen, 15 Jan 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebagai tokoh masyarakat Dayak di wilayah Kayan, Askiman yang kini menjabat sebagai Wakil Bupati Sintang, berharap warga di kampung halamannya ini, mengikuti sistem demokrasi dengan cerdas dan intelek. “Seluruh masyarakat di Kabupaten Sintang khususnya di wilayah Kayan, diharapkan dapat menciptakan keharmonisan di tahun politik ini,” pesan Askiman ketika membuka Natal Bersama Persatuan Dayak […]

expand_less