Breaking News
light_mode

Bupati Bala Ajak ASN Wujudkan Visi Daerah dengan Semangat Kerja Keras, Cerdas, dan Ikhlas

  • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala mengajak seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Sintang untuk meningkatkan semangat kerja pasca libur Lebaran.

Ia menekankan pentingnya bekerja tidak hanya dengan tenaga, tetapi juga dengan pikiran dan hati.

“Saya menghimbau seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang agar bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas. Ketiga hal ini harus berjalan beriringan agar kita bisa mewujudkan visi Kabupaten Sintang, yaitu terwujudnya masyarakat Kabupaten Sintang yang sejahtera, berkualitas, dan berkelanjutan,” ujar Bupati Bala ketika memimpin apel bulanan yang dirangkaikan dengan kegiatan halal bihalal di halaman Kantor Bupati Sintang, Senin (14/4/2025).

Menurut Bupati Bala, semangat kerja yang tinggi, profesionalisme, dan dedikasi dalam melayani masyarakat merupakan kunci dalam membangun Sintang yang lebih baik.

Olehkarenanya Bupati Bala juga mengingatkan agar seluruh ASN menjaga integritas dan terus meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Kegiatan apel dan halal bihalal ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi antarpegawai sekaligus memperkuat sinergi dalam melaksanakan program-program pembangunan di Kabupaten Sintang,” tegas Bupati Bala.

Setelah apel dan sambutan Bupati, kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan bersalam-salaman sebagai bentuk silaturahmi dan ungkapan saling memaafkan antarpegawai. Terlihat suasana hangat dan penuh kebersamaan ketika Bupati Sintang Gregorius Herkulanus Bala, Wakil Bupati Florensius Ronny, dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Kartiyus menerima salam dari seluruh peserta apel.

Bupati Bala berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi tradisi positif yang memperkuat budaya kerja dan solidaritas antarpegawai, serta memperkokoh komitmen bersama untuk membangun Kabupaten Sintang yang lebih maju dan berdaya saing.

“Saya percaya, dengan semangat kebersamaan dan kerja yang tulus, kita bisa menghadirkan perubahan nyata bagi masyarakat. Mari kita lanjutkan pengabdian kita dengan hati yang bersih dan niat yang tulus,” pungkas Bupati Bala. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Perhatikan Infrastruktur Dasar di Daerah Tertinggal

    Perhatikan Infrastruktur Dasar di Daerah Tertinggal

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hingga saat ini kesenjangan dalam pembangunan masih terjadi, sehingga membuat suatu daerah tertinggal dan itu dirasakan oleh sejumlah masyarakat pedalaman di Kabupaten Sintang. Perihal inipun diungkapkan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Harjono Bejang ketika ditemui sejumlah awak media di Gedung Parlemen Sintang, baru-baru ini. Olehkarenanya, Harjono Bejang minta kepada pemerintah […]

  • Mempawah Lepas 56 Atlet POPDA

    Mempawah Lepas 56 Atlet POPDA

    • calendar_month Sen, 27 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Kalbar akan dihelat pada tanggal 29 Juni hingga 03 Juli 2022. Ajang bergengsi ini melibatkan pelajar dari kabupaten/kota se Kalimantan Barat (Kalbar). Senin (27/6/2022). Pemerinta Kabupaten Mempawah melepas kontingen 56 atlet dan 10 pelatih dari cabang olahraga (Cabor) bulutangkis, bola voly, bola basket, sepak bola, sepak takraw, […]

  • Tinjau Pendidikan di Sepauk: Sarana Minim, e-Ijazah Disosialisasikan
    OPD

    Tinjau Pendidikan di Sepauk: Sarana Minim, e-Ijazah Disosialisasikan

    • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Sintang, Yustinus mengaku telah melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Sepauk sebagai bagian dari agenda monitoring Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S). Kunjungan tersebut dilakukan guna memantau langsung berbagai aspek pendidikan di lapangan, termasuk menilai kondisi infrastruktur sekolah, efektivitas program guru penggerak, serta berdialog langsung dengan kepala sekolah […]

  • Semua Pasien Positif Covid-19 di Landak Sembuh

    Semua Pasien Positif Covid-19 di Landak Sembuh

    • calendar_month Kam, 4 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabar gembira bagi Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Landak karena semua pasien Positif COVID-19 Kabupaten Landak telah dinyatakan sembuh. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Subanri selaku Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Landak pada Kamis (04/06/20) sore kepada Media Center. “Ya, sudah sembuh semua, dua kali hasil swab, negatif,” terang Subanri saat dikonfirmasi melalui whatsapp. Berdasarkan […]

  • 5 Kabupaten Bersatu Latihan SAR

    5 Kabupaten Bersatu Latihan SAR

    • calendar_month Sel, 26 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selama tujuh hari kedepan, 61 peserta yang berasal dari lima kabupaten yakni, Sintang, Kapuas Hulu, Sekadau, Melawi, dan Sanggau mendapat pelatihan potensi SAR teknik pertolongan di permukaan air. “Peserta paling banyak dari Sintang. Pelatihan ini sangat diperlukan bagi para potensi SAR,” kata Kepala Kantor SAR Pontianak, Heri Marantika, Senin (25/3/2019). Di tempat yang […]

  • Jadilah Pelayan Masyarakat yang Baik

    Jadilah Pelayan Masyarakat yang Baik

    • calendar_month Jum, 3 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 506 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang diambil sumpah dan janjinya sebagai PNS di Pendopo Bupati Sintang, Jumat (3/5/2019). Upacara pengambilan sumpah dan janji PNS itupun dipimpin langsung oleh Sekertaris Daerah (Sekda) Sintang, Yosepha Hasnah. Dihadapan 506 Pegawai Negeri Sipil (PNS), Yosepha menegaskan kembali bahwa tugas dan fungsinya PNS […]

expand_less