Breaking News
light_mode

Berkat Informasi Korban, Polsek Ketungau Hilir Ringkus Pelaku Pencurian

  • calendar_month Sel, 11 Jun 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Setiap orang ingin secepatnya pergi beristirahat untuk melepas lelah dari rutinitas seharian yang dilakukan. Ternyata tidak semua orang dapat melakukannya.

Contohnya, FH satu di antara warga Desa Buloh Mulyo, Kecamatan Ketungau Hilir, terpaksa membuat laporan polisi (LP) di Mapolsek Ketungau Hilir setelah pulang dari rutinitasnnya di sebuah perusahaan perkebunan.

Laporan yang dibuatnya itupun terkait kasus pencurian sebuah satu unit laptop merk Acer dan satu unit kamera digital merk Nikon.

Hilangnya barang-barang milik FH itu setelah ingin beristirahat di kamarnya. Bukanya rasa lelah yang hilang. FH malah terkejut kedua barangnya raib pada Rabu (29/5/2019) pukul 16.00 WIB lalu.

Atas ihwal tersebutlah FH membuat sebuah laporan polisi di Mapolsek Ketungau Hilir dengan nomor : LP  / 79 /VI/Res.1.8 / 2019/ Kalbar/Res.Stg/Sek Ketungau Hilir tanggal 9 Juni 2019, tentang dugaan tindak pidana pencurian.

Harapannya, pihak kepolisian dapat menemukan pelaku dan beberapa barang miliknya yang hilang. Ternyata tak semudah yang dibayangkannya. Ketika bikin laporan pelaku langsung dapat ditangkap. Ternyata tidak.

Pasalnya, butuh waktu kurang lebih 12 hari. Tepatnya Minggu (9/6/2019) lalu, pihak kepolisian baru dapat meringkus pelaku yang mencuri beberapa barang milik FH. Itupun ketika mendapatkan informasi dari FH bahwa keberadaan pelaku saat itu ada di Sintang. Barulah Kapolsek Ketungau Hilir memerintahkan Kanit Reskrim dan Kanit Intelnya pergi ke Sintang guna memastikan keberadaan pelaku.

Tenyata, informasi yang diberikan FH kepada pihak kepolisian itupun BENAR!. Lantaran petugas yang diperintahkan Kapolsek telah berhasil meringkus pelaku di Jalan Akcaya 2.

Pelaku beserta barang buktinya pun langsung digiring petugas ke Mapolsek Ketungau Hilir guna proses penyidikan dan penyelidikan lebih lanjut.

“Pelaku dan barang buktinya sudah kita amankan di Mapolsek Ketungau Hilir,” ungkap Kapolsek Ketungau Hilir, Iptu Agus Mustakim, Selasa (11/6/2019) lalu.

Penangkapan terhadap pelaku, ungkap Kapolsek, berdasarkan laporan polisi (LP) yang telah dibuat oleh korban. Pelakunya berinisial PA warga Desa Beloh Mulyo, Kecamatan Ketungau Hilir.

Selain itu, Kapolsek mengakaui bahwa korban sangat kooperatif dan berkoordinasi langsung dengan pihak kepolisian. Hingga akhirnya korban mendapat sebuah informasi bahwasannya pelaku akan melarikan diri ke Kabupaten Ketapang. Tapi, saat itu pelaku berberadaan pelaku masih di Kota Sintang.

“Akhirnya saya perintahkan Kanit Reskrim dan Kanit Intel untuk melakukan penyelidikan. Ternyata benar, pelaku ada di Sintang. Kemudian petugas pun melakukan pembangkangan terhadap pelaku di Jalan Akcaya 2,” jelas Kapolsek.

Dari hasil introgasi petugas di lapangan, tambah Kapolsek, bahwa pelaku mengakui semua perbuatannya. “Saat ditangkap tidak melakukan perlawanan. Bahkan pelaku mengakui perbuatannya,” ujarnya.

Atas perbuatannya, Pelaku PA pun dijerat Pasal 362 KUHP tentang tindak pidana pencurian. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup: Stunting Tanggung Jawab Bersama

    Wabup: Stunting Tanggung Jawab Bersama

    • calendar_month Rab, 28 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Persoalan stunting atau gizi buruk yang membuat pertumbuhan tinggi badan anak terhambat dan tidak sesuai dengan usianya sudah menjadi salah satu fokus Pemerintah Kabupaten Mempawah. Dalam rangka mempercepat penanganan stunting diperlukan koordinasi dan tindak lanjut dari seluruh instansi terkait karena persoalan stunting ini merupakan tanggung jawab bersama. “Stunting tidak hanya mengenai pertumbuhan anak […]

  • Pemkab Sintang Ubah Pola Musrenbang: Digelar Per Dapil, Bukan Per Kecamatan

    Pemkab Sintang Ubah Pola Musrenbang: Digelar Per Dapil, Bukan Per Kecamatan

    • calendar_month Sen, 26 Jan 2026
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang mengubah pola pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan. Tahun 2026, Musrenbang tidak lagi digelar per kecamatan, melainkan berdasarkan daerah pemilihan (dapil). Kebijakan ini diambil sebagai langkah strategis menyiasati pengurangan anggaran dari pemerintah pusat. Perihal inipun disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Kartiyus, saat memimpin rapat bersama para asisten, staf ahli […]

  • Safari Ramadan di Masjid Agung Al Falah, Edi Sampaikan Keberkahan di Bulan Ramadan

    Safari Ramadan di Masjid Agung Al Falah, Edi Sampaikan Keberkahan di Bulan Ramadan

    • calendar_month Ming, 3 Apr 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bulan Suci Ramadan 1443 Hijriyah memberikan keberkahan bagi umat Islam. Betapa tidak, selain terdapat banyak keutamaan dalam melaksanakan ibadah, Ramadan juga memberikan keberkahan dari sisi ekonomi. Masyarakat yang berjualan berbagai keperluan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri pendapatannya ikut meningkat. “Para pedagang dan pelaku UMKM bisa memanfaatkan peluang di bulan Ramadan untuk meningkatkan pendapatan […]

  • Lantik 20 BPD Periode 2020-2026, Bupati Erlina: BPD dan Kades Harus Sinergi

    Lantik 20 BPD Periode 2020-2026, Bupati Erlina: BPD dan Kades Harus Sinergi

    • calendar_month Kam, 16 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah , Hj Erlina melantik dan mengambil sumpah Badan Permusyawaratan Desa (BPD) masa jabatan 2020-2026. Pelantikan yang diikuti 20 orang a ggota BPD berasal dari 6 kecamatan di Kabupaten Mempawah ini dilaksanakan di Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (16/4/2020). Selain Bupati Mempawah, turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Kepala Dinas […]

  • Sintang Terima Tiga Ekor Sapi Kurban dari Pemprov Kalbar

    Sintang Terima Tiga Ekor Sapi Kurban dari Pemprov Kalbar

    • calendar_month Rab, 29 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tiga ekor sapi kurban yang diberikan Pemerintah Provinsi Kalbar untuk Kabupaten Sintang telah diterima langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno, Rabu (27/7/2020). Pada kesempatan itu juga, orang nomor satu di Bumi Senentang ini berkurban satu ekor sapi kepada Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Sintang. “Tentunya kita berterima kasih kepada Gubernur Kalbar yang telah peduli […]

  • Dua Pelajar Putri Sintang Wakili Kalbar dalam Seleksi Paskibraka Nasional
    OPD

    Dua Pelajar Putri Sintang Wakili Kalbar dalam Seleksi Paskibraka Nasional

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dua pelajar putri asal Kabupaten Sintang, terpilih mewakili Provinsi Kalimantan Barat dalam seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat nasional di Jakarta. Keduanya adalah Yohana dari SMA Negeri 1 Kelam Permai dan Kristiani Safa dari SMA Negeri 3 Sintang. Ihwal inipin disampaikan oleh Fransiska Leni Marlina, Kepala Bidang Bina Ideologi, Wawasan Kebangsaan dan […]

expand_less