Breaking News
light_mode

Bantu Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir, Pj Bupati Ismail Terima 1.000 Paket Sembako

  • calendar_month Sel, 4 Feb 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir terus mengalir. Sebagai bentuk solidaritas, PT Well Harvest Winning (WHW) Alumina Refinery dan PT Cita Mineral Investindo (CMI) Tbk menyalurkan bantuan 1.000 paket sembako untuk warga yang terdampak banjir di Kabupaten Mempawah.

Penyerahan bantuan berlangsung di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mempawah, Kuala Secapah, Kecamatan Mempawah Timur, Selasa (4/2/2025).

Bantuan diserahkan oleh Kepala Kantor Perwakilan PT WHW dan PT CMI, Sumarno, kepada Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kepedulian dua perusahaan ini terhadap warganya yang sedang mengalami kesulitan akibat bencana banjir.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian PT WHW dan PT CMI terhadap warga yang sedang mengalami kesulitan akibat banjir. Bantuan ini sangat berarti bagi mereka yang terdampak,” ungkap Pj Bupati Ismail dengan penuh harapan.

Pj Bupati Ismail menegaskan bahwa bantuan ini akan segera didistribusikan oleh BPBD Kabupaten Mempawah ke berbagai wilayah terdampak, agar dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat yang membutuhkan.

“Mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat kita dan semoga kondisi segera membaik,” tambah Pj Bupati Ismail.

Seusai menerima bantuan, Pj Bupati Mempawah meninjau langsung gudang BPBD untuk memastikan stok bantuan yang tersedia dan kesiapan distribusi bagi korban banjir.

Di tengah situasi yang penuh tantangan ini, semangat gotong royong dan kepedulian dari berbagai pihak menjadi harapan bagi masyarakat terdampak untuk segera bangkit. Bantuan yang diberikan bukan hanya berupa kebutuhan pokok, tetapi juga membawa pesan kemanusiaan bahwa mereka tidak sendiri dalam menghadapi musibah ini. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Digelar Selama 22 Hari, Ayo! Sukseskan Pilkades dengan Teknologi e-Voting

    Digelar Selama 22 Hari, Ayo! Sukseskan Pilkades dengan Teknologi e-Voting

    • calendar_month Sel, 25 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahun ini, merupakan tahun politik bagi Kabupaten Mempawah. Masyarakatnya dihadapkan dengan pilihan demokrasi. Yakni, Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di 30 desa dengan sistem e-Voting. Pelaksanaan Pilkades dengan sistem e-Voting telah beberapa kali digelar dan sukses. Hal itu juga diharapkan di tahun 2020 ini. Berdasarkan jadwal, pelaksanaan Pilkades di 30 desa akan berlangsung selama […]

  • Libatkan Konten Kreator, 210 UMKM Pontianak Belajar Pemasaran Produk

    Libatkan Konten Kreator, 210 UMKM Pontianak Belajar Pemasaran Produk

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 210 pelaku usaha mengikuti workshop yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan (Diskumdag) Kota Pontianak. Kepala Diskumdag Kota Pontianak Ibrahim menerangkan, workshop tersebut bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pemasaran dan penggunaan produk dalam negeri. “Ada tiga kategori UMKM, pertama sektor pangan olahan, sektor pertanian dan perikanan kemudian […]

  • Dukung Pemerintah Tutup Permanen TPS Wiyata 2

    Dukung Pemerintah Tutup Permanen TPS Wiyata 2

    • calendar_month Sel, 14 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang melalui Dinas Lingkungan Hidup melakukan penutupan permanen tempat pembuangan sampah (TPS) di Gang Wiyata 2, Jalan MT Haryono. Dengan demikian, masyarakat setempat tak lagi diperbolehkan membuang sampah di kawasan tersebut. Langkah tegas inipun diapresiasi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen. “Langkah tegas ini sangat […]

  • Mempawah Bagi-bagi 500 Bendera Merah Putih

    Mempawah Bagi-bagi 500 Bendera Merah Putih

    • calendar_month Sel, 16 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna mendukung dan mensukseskan Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih yang diinisiasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum (Pol & PUM). Selasa (16/8/2022), Bupati Mempawah, Hj Erlina menyerahkan secara simbolis 500 bendera merah putih kepada camat se-Kabupaten Mempawah di ruang kerjanya. Melalui agenda ini, seluruh pemerintah daerah, […]

  • Pentingnya Memahami Perda

    Pentingnya Memahami Perda

    • calendar_month Sen, 19 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Jeffray Edward meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar memahami Peraturan Daerah (Perda) yang telah ditetapkan oleh pemerintah menjadi dasar dan landasan hukum. Menurut Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, pentingnya masyarakat memahami Perda, agar wawasan dan pengetahuan yang dimiliki masyarakat semakin luas. “Kami […]

  • 201 PPS Dilantik, Pesan Pj Bupati Ismail: Bekerja Maksimal dan Profesional

    201 PPS Dilantik, Pesan Pj Bupati Ismail: Bekerja Maksimal dan Profesional

    • calendar_month Ming, 26 Mei 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji 201 Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat Kelurahan dan Desa se-Kabupaten Mempawah, Minggu (26/5/2024). Pj Bupati Ismail menyampaikan, bahwa kita telah sukses menggelar Pileg dan Pilpres pada April lalu, sehingga terlaksana dengan aman dan lancar. “Tentunya dapat dilanjutkan kembali dalam seluruh proses Pemilihan […]

expand_less