Breaking News
light_mode
OPD

Ayo, Bersama Ciptakan Pemilu Aman dan Damai

  • calendar_month Kam, 23 Nov 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dinas Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Sintang melaksanakan acara silaturahmi dengan jurnalis dan pengelola akun media sosial dalam rangka menghadapi pemilu 2024 di Balai Ruai, Kamis (23/11/2023).

Hadir pada silaturahmi tersebut 50 orang jurnalis yang ada di Kabupaten Sintang.

Ketua KPU Kabupaten Sintang, Edy Susanto menyampaikan harapannya agar jurnalis dan pengelola media sosial yang jumlah pengikutnya banyak agar ikut mengkounter berita hoaks yang ada di masyarakat dan kemudian disebarluaskan.

“Kami siap untuk memberikan penjelasan informasi tentang pemilu sesuai kewenangan kami. Untuk kemudian dibuat berita oleh jurnalis dan disebarkan kepada masyarakat,” kata Edy Susanto.

Karenanya, Edy Susanto mengajak semua pihak wujudkan Pemilu di Kabupaten Sintang ini yang riang gembira, semua senang, silakan memperebutkan suara rakyat tetapi dengan cara yang sehat dan baik.

“Kita bisa memberikan contoh kepada daerah lain dalam penyelenggaraan pemilu dengan mewujudkan pesta demokrasi yang aman dan damai. Peran jurnalis sangat penting untuk membantu kami mensukseskan pemilu di Kabupaten Sintang. Mohon kami dibantu untuk bersama menciptakan suasana yang nyaman,” harap Edy Susanto.

Kasi Humas Polres Sintang Sudjiono mengharapkan dukungan jurnalis untuk menciptakan kondisi yang aman dalam menghadapi pemilu 2024 nanti.

“Media massa memiliki peranan penting dalam menghadapi pemilu secara khusus untuk menangkal berita hoaks. Jurnalis diharapkan menyampaikan informasi yang menyejukan sehingga pemilu di Sintang bisa lancar, aman dan damai,” terang Sudjiono.

“Kami juga mengharapkan agar jurnalis bisa membawa pesan damai di tengah masyarakat Kabupaten Sintang. Kami berharap Sintang tetap aman dan damai sampai setelah hari pencoblosan dan penghitungan suara nanti,” pungkas Sudjiono menambahkan. (RILIS KOMINFO SINTANG/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • KI Kalbar Ukur Indeks Keterbukaan Informasi Publik di Sintang

    KI Kalbar Ukur Indeks Keterbukaan Informasi Publik di Sintang

    • calendar_month Rab, 17 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komisi Informasi Provinsi Kalbar melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Sintang, Rabu (17/3/2021). Rombongan Komisi Informasi Provinsi Kalbar ini disambut langsung Bupati Sintang, Jarot Winarno didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sintang, Kurniawan di Pendopo Bupati Sintang. Ketua Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Barat, Rospita Vici Paulyn menjelaskan kedatangan mereka ke Kabupaten Sintang untuk […]

  • Kawasan Pesisir Pantai Mempawah jadi Perhatian Serius Pempus

    Kawasan Pesisir Pantai Mempawah jadi Perhatian Serius Pempus

    • calendar_month Sen, 20 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penataan kawasan pesisir pantai di Kabupaten Mempawah menjadi perhatian serius pemerintah pusat (Pempus). Karenanya pemerintah daerah setempat menggandeng Universitas Tanjung Pura, agar kawasan pesisir itu dapat bernilai ekonomi bagi masyarakat. “Kita berkumpul dengan niat yang sama ingin menjadikan kawasan pesisir pantai ini bisa bernilai ekonomi, memberikan manfaat kepada masyarakat dan membuka mata pencarian […]

  • 123. 936 Jiwa Terdampak Banjir

    123. 936 Jiwa Terdampak Banjir

    • calendar_month Sel, 16 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Sintang kembali memperpanjang masa tanggap darurat bantingsor dengan menerbitkan kembali Keputusan Bupati Sintang Nomor: 360/1140/KEP-BPBD/2021 tentang Penetapan Status Tanggap Darurat Bencana Alam Banjir, Angin Puting Beliung dan Tanah Longsor di Kabupaten Sintang. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Kurniawan menyampaikan, berkaitan dengan kondisi terakhir pertanggal 16 November 2021, memperhatikan kondisi banjir yang […]

  • 60 Persen Penghuni Rutan Mempawah Didominasi Napi Narkoba

    60 Persen Penghuni Rutan Mempawah Didominasi Napi Narkoba

    • calendar_month Jum, 22 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – 60 persen penghuni Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Mempawah adalah warga binaan pemasyarakatan (WBP) kasus narkoba. “Jadi angka kejahatan narkoba itu memang cepat sekali pertumbuhannya. Itulah salah satu penyebab penambahan over kapasitas di Rutan Kelas II B Mempawah,” kata Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yasonna Laoly ketika berkunjung di […]

  • Bupati Erlina: Jabatan Bukan Hadiah, Tapi Amanah!

    Bupati Erlina: Jabatan Bukan Hadiah, Tapi Amanah!

    • calendar_month Kam, 2 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Erlina, menegaskan bahwa jabatan bukan hadiah, melainkan amanah dan tanggung jawab besar. Hal itu disampaikannya saat melantik serta mengambil sumpah janji Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah di Aula Balairung Setia Kantor Bupati Mempawah, Kamis (2/10/2025). Bupati Erlina menekankan, pelantikan bukan hanya pergantian posisi, tetapi bagian dari strategi […]

  • Camat Yudius Sebut Efisiensi Anggaran Berdampak pada Pelayanan Publik di Kayan Hulu
    OPD

    Camat Yudius Sebut Efisiensi Anggaran Berdampak pada Pelayanan Publik di Kayan Hulu

    • calendar_month Sel, 27 Mei 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Efisiensi anggaran yang diterapkan pemerintah pusat (Pempus) berdampak signifikan terhadap kinerja dan pelayanan publik di tingkat kecamatan, khususnya di Kecamatan Kayan Hulu, Kabupaten Sintang. Camat Kayan Hulu, Yudius menyatakan bahwa keterbatasan dana operasional membuat banyak kegiatan pelayanan dan lapangan menjadi terhambat. “Kecamatan ini sangat membutuhkan dukungan dana operasional untuk menjalankan berbagai kegiatan pelayanan. […]

expand_less