Breaking News
light_mode

Askiman Lantik Ketua dan Anggota BPSK Sintang Periode 2019-2025

  • calendar_month Rab, 15 Apr 2020
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Wakil Bupati Sintang, Askiman melantik kepala dan anggota Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kabupaten Sintang Periode 2019-2025.

“Tanggung jawab anggota bukan hanya kepada konsumen, tapi juga kepada dunia usaha. Sebab, rasa aman dan nyaman konsumen akan mendorong perekonomian di Kabupaten Sintang,” ujarnya, Rabu (15/4/2020).

Dijelaskan Askiman, mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai anggota BPSK tidaklah mudah. Di tengah globalisasi yang berjalan dalam mekanisme pasar, mereka harus melindungi konsumen agar tidak ditipu, dirugikan dan direndahkan.

“Termasuk juga melindungi pelaku usaha yang baik, yaitu yang berusaha memenuhi kewajibannya kepada konsumen,” tuturnya.

Untuk menyerap aspirasi dan keluhan konsumen, Askiman mengusulkan agar BPSK memiliki aplikasi. Sehingga konsumen yang merasa dirugikan dapat mengadukan keluhannya tanpa harus datang ke kantor BPSK.

Namun, Askiman juga mengingatkan agar anggota BPSK bisa memilah laporan, mana yang benar-benar keluhan konsumen dan mana laporan yang berdasar untuk ditindaklanjuti.

“Konsumen dan produsen yang baik kita lindungi. Mari kita bangun dunia usaha yang sehat,” tandasnya.

Karena itu, Askiman berharap BPSK dapat menjamin hak-hak konsumen dan pelaku usaha serta kewajiban masing-masing.

“Jadi, kegiatan pengawasan perlindungan konsumen tidak semata ditujukan bagi konsumen, tetapi juga bagi pelaku usaha dalam upaya peningkatan daya saing barang dan jasa, sehingga mampu bersaing dipasar global. Kita harap BPSK juga mampu mendorong kesadaran masyarakat terhadap hak-hak-nya sebagai konsumen yang cerdas,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mempawah Fokus Benahi dan Tertibkan Arsip

    Mempawah Fokus Benahi dan Tertibkan Arsip

    • calendar_month Kam, 20 Feb 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Arsip merupakan bukti autentik dan informasi serta suatu pelaksanaan kegiatan kedinasan yang memiliki nilai tanggung jawab. Pentingnya arsip dalam pengembangan tugas di era globalisasi dan transparansi ini sesuai dengan undang – undang nomor 43 tahun 2009 tentang kearsipan. Olehkarenanya, Pemerintah Kabupaten Mempawah bertekad mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik dengan menggelar kegiatan sosialisasi […]

  • Tak Ingin Jadi Pelaku Hoaks? Melenial Harus Bijak Bermedsos

    Tak Ingin Jadi Pelaku Hoaks? Melenial Harus Bijak Bermedsos

    • calendar_month Ming, 31 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kaum melenial dinilai masih labil dalam menggunakan media sosial (Medsos), sehingga dengan mudahnya mengeshare segala informasi yang belum diketahui kebenarannya. Olehkarenannya, kehati-hatian dalam bermedsos sangat diharapkan. Utamakan “Saring Sebelum Sharing”. Langkah itu dilakukan, agar terhindar dari berita bohong (hoaks,red). Ihwal tersebut disampaikan Kabag Ops Polres Sintang, Kompol Koster Pasaribu saat mewakili Kapolres Sintang, […]

  • Amar Ma’ruf Nahi Munkar, Jarot: Rp1.8 Miliyar Kita Keroyokan

    Amar Ma’ruf Nahi Munkar, Jarot: Rp1.8 Miliyar Kita Keroyokan

    • calendar_month Sen, 10 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rencana pembangunan Rumah Tahfiz Qur’an, Panti Asuhan Yatim Piatu, dan Dhuafa Muhammadiyah Sintang akan menelan biaya Rp1.8 Miliyar. Olehkarenanya, Bupati Sintang, Jarot Winarno  optimis rencana pembangunan tersebut dapat terealisasi sesuai dengan waktu yang ditentukan. Apalagi kalau kita lakukan secara kroyokan. “1.8 Miliyar bisalah kita kroyok ramai-ramai agar dananya bisa tercukupi sesuai target, karena […]

  • PPKM Level 4 di Pontianak Diperpanjang Hingga 9 Agustus 2021

    PPKM Level 4 di Pontianak Diperpanjang Hingga 9 Agustus 2021

    • calendar_month Sel, 3 Agu 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Pusat kembali memperpanjang PPKM Level 4 hingga tanggal 9 Agustus 2021. Kota Pontianak merupakan satu diantara 25 kabupaten/kota di luar Pulau Jawa-Bali yang ditetapkan penerapan PPKM Level 4. Hal tersebut  tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 28 Tahun 2021 tentang PPKM Level 4. Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menjelaskan, […]

  • Program IP Pintar Bangun SDM Kelistrikan

    Program IP Pintar Bangun SDM Kelistrikan

    • calendar_month Sen, 22 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menjalin kerja sama dengan PT Indonesia Power dalam bidang Implementasi Program IP Pintar (Internship, Asesmen, dan Sertifikasi). Kesepakatan kerja sama tersebut ditandatangani Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan dan Direktur Utama PT Indonesia Power Muhammad Ahsin Sidqi di Ruang Rapat Praja Satu Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (22/7/2019). Direktur Utama […]

  • Kafilah Mempawah Disambut Meriah Usai Pertahankan Juara Umum MTQ Kalbar

    Kafilah Mempawah Disambut Meriah Usai Pertahankan Juara Umum MTQ Kalbar

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kafilah Kabupaten Mempawah pulang dengan prestasi gemilang setelah sukses mempertahankan gelar juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kapuas Hulu. Kedatangan mereka di Bumi Galaherang, Senin (22/9/2025), disambut meriah oleh Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, didampingi Sekretaris Daerah sekaligus Ketua LPTQ, Ismail. Rombongan yang tiba diiringi musik tanjidor […]

expand_less