Breaking News
light_mode

Sambas Bisa jadi Lumbung Pangan Nasional

  • calendar_month Ming, 4 Agu 2019
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji mengatakan Kabupaten Sambas berpotensi besar menjadi lumbung pangan provinsi ini. Bahkan lumbung pangan nasional. Pasalnya Sambas memiliki luasan wilayah yang memadai, dan layak ditanami berbagai tanaman pangan.

“Sambas harus jadi lumbung pangan. Caranya dengan meningkatkan produktivitas. Padi misalnya, kalau sekarang satu hektare hanya 2,7 sampai 2,9 ton, maka harus ditingkatkan. Minimal 20 persen,” ujarnya saat acara puncak peringatan Hari Pangan Sedunia di halaman Kantor Bupati Sambas, Minggu (4/8/2019).

Menurutnya, bila produktivitas padi mampu naik 20 persen maka Nilai Tukar Petani Kalbar secara keseluruhan akan terdongkrak.

“Pasti di atas 100 poin Nilai Tukar Petani kita,” sambungnya.

Tidak hanya Sambas, Kabupaten Bengkayang yang memiliki ladang jagung luas juga berpotensi besar sebagai lumbung pangan. Terutama peternakan penghasil protein hewani.

“Seharusnya dengan luasan kebun jagung yang ada sudah bisa membuat peternakan skala besar. Karena ampas jagung bisa diolah untuk pakan ternak,” tukas Sutarmidji.

Dia juga menyinggung soal distribusi beras. Dia mendorong Gapoktan se-Kalbar untuk mengolah gabah menjadi beras. Serta memiliki gudang beras sendiri. Pasalnya Bulog dinilainya masih membeli harga gabah kering petani dengan harga murah. Malahan harga yang ditawarkan tengkulak lebih baik.

Sementara itu, Badan Pusat Statistik baru saja merilis Nilai Tukar Petani Kalimantan Barat Juli 2019, yang sebesar 93,60 poin. Angka ini turun 0,44 persen dibanding NTP bulan Juni 2019 yaitu 94,02 poin. Hal ini disebabkan Indeks Harga yang Diterima Petani turun 0,58 persen, sedangkan Indeks Harga yang Dibayar Petani turun 0,14 persen. Kendati demikian, NTP Tanaman Padi dan Palawija (NTPP) Juli 2019 sebesar 93,46  poin, naik 0,19 persen dibanding Juni 2019.

Di Kalimantan, NTP Kalimantan Barat bukan satu–satunya yang turun. Misalnya NTP Kalimantan Selatan  turun 0,41 persen. Namun dua provinsi lain NTPnya naik. Kalimantan Tengah naik 0,97 persen,  dan NTP Kalimantan Timur naik 0,07 persen. Adapun NTP Nasional Juli 2019 sebesar 102,63 poin naik 0,29 persen  dibanding NTP Juni 2019 sebesar 102,33. (Humpro)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Timur dan Ambawang Ringkus Pelaku Curanmor

    Polsek Timur dan Ambawang Ringkus Pelaku Curanmor

    • calendar_month Jum, 9 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Satreskrim Polsekta Pontianak Timur berhasil meringkus Iwn (38) seorang pelaku tindak pidana pencurian sepeda motor (Curanmor) di Jalan Tanjung Raya II, Kelurahan Dalam Bugis, Kecamatan Pontianak Timur, Jumat (9/8/2019). Pelaku ditangkap berdasarkan LP/1296/VIII/RES.1.8/ 2019. Di mana korban telah melaporkan peristiwa pencurian sepeda motor miliknya ke Mapolsek Pontianak Timur. “Pelaku sudah kita amankan di […]

  • Pekerja PT KKJ Gelar Aksi Demo, Berikut Tuntutannya…

    Pekerja PT KKJ Gelar Aksi Demo, Berikut Tuntutannya…

    • calendar_month Rab, 1 Sep 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Puluhan pekerja PT Kalimantan Kelapa Jaya (KKJ) di Desa Nusapati, Kecamatan Sungai Pinyuh menggelar aksi unjuk rasa, Rabu (1/9/2021). Mereka menuntut perusahaan mempekerjakan karyawan setiap hari. Sebab, dua tahun belakangan ini jadwal kerja harian tak menentu. “Sudah dua tahun lebih, para pekerja khususnya di bidang MP tidak bekerja secara penuh setiap hari. Biasanya, […]

  • Oksigen dan Obat-obatan untuk Pasien Covid-19 Menipis

    Oksigen dan Obat-obatan untuk Pasien Covid-19 Menipis

    • calendar_month Sel, 20 Jul 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, Ridwan Tony Pane menyampaikan bahwa hingga Selasa (20/7/2021), total konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Sintang sudah mencapai 2.588 kasus. Dari total tersebut, pasien sembuh capai 2.326 orang, serta meninggal dunia sebanyak 185 orang. Ia juga menyampaikan kondisi Bed Occupancy Rate (BOR) di RSUD Ade M. Djoen Sintang. “BOR kita 62 persen. Total […]

  • Potensi Konflik Sangat Besar, Panwascam Harus Independen

    Potensi Konflik Sangat Besar, Panwascam Harus Independen

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • 3Komentar

    LensaKalbar – Dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu), seperti Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018, potensi konfl iknya sangat besar.  Olehkarenanya, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) harus benar-benar independen dalam menjalan tugasnya. “Potensi konfl ik itu, baik disebabkan politik uang maupun gesekan antar pendukung,” ingat Sandan, Wakil Ketua DPRD Sintang, ditemui ketika menghadiri Pelantikan Panwascam se-Kabupaten Sintang, Senin (23/10). […]

  • Meleset! Ternyata Hanura Sayangnya dengan Nekodimus, Bukan Heri Jamri

    Meleset! Ternyata Hanura Sayangnya dengan Nekodimus, Bukan Heri Jamri

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua DPC Hanura Sintang, Heri Jamri belakangan ini disebut-sebut bakal menduduki kursi pimpinan DPRD Sintang. Sayangnya, ihwal tersebut meleset. TERNYATA. DPP dan DPD Hanura Kalbar lebih sayang pada Nekodimus ketimbang Heri Jamri. Ihwal itupun diperkuat dengan terbitnya SK No: SKEP/342/DPP-Hanura/IX/2019 dan SK DPD Hanura Kalbar Nomor: 98/DPD-Hanura/KB/X/2019. SK tersebut dengan jelas tertulis No: […]

  • Berharap Sinergitas dan Kekompakan PA Kelas I B Wujudkan Mempawah Cerdas, Mandiri dan Terdepan

    Berharap Sinergitas dan Kekompakan PA Kelas I B Wujudkan Mempawah Cerdas, Mandiri dan Terdepan

    • calendar_month Jum, 24 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri Alih Tugas Ketua Pengadilan Agama Kelas I B Mempawah dan Peresmian Ruang PTSP di Pengadilan Agama Kelas I B Mempawah, Jumat (24/2/2023). Pada kesempatan tersebut, Wabup Pagi menyampaikan apresiasi kepada Ketua Pengadilan Agama Mempawah dalam waktu yang singkat telah bersinergi membangun keakraban dan kekeluargaan dalam melaksanakan […]

expand_less