Breaking News
light_mode

Ada Narkoba di Lapas, Yasonna: Kalapas dan Sipirnya Kita Pecat!

  • calendar_month Sab, 27 Okt 2018
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Ketika memijakan kakinya di Bumi Senentang, Sabtu (27/10/2018), Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly pun melakukan peninjauan langsung di Lapas Kelas II B Sintang. Pesannya, agar Kepala Lapas (Kalapas) dan sipirnya dapat menciptakan situasi aman dan kondusif.

“Jangan ada narkoba masuk di dalam lapas. Sipir harus bekerja dengan baik,” pesan Menteri Hukum dan HAM RI.

Tidak hanya itu, Yasonna H Laoly mengaku tidak akan segan – segan melakukan pemecatan bagi Kalapas dan sipirnya, apabila terbukti bekerjasama dengan narapidana (Napi) dalam memasukan narkotika di dalam lapas.

“Semua kalapas atau sipirnya yang melakukan tindakan sudah sangat kita ingatkan. Kita tidak segan dan langsung kita pecat,” tegasnya.

Terkait over kapasitas, tambah Yasonna H Laoly,   memang terjadi over kapasitas mencapai 100 persen di Lapas Kelas II B Sintang. Meskipun demikian, kondisi tersebut dapat tertutupi untuk sementara waktu. Sebab, Pemerintah Kabupaten Sintang telah menghibahkan dua blok atau dua ruangan untuk menampung jumlah napi yang ada.

“Jumlah napi kita saat ini kan ada 489. Nah, kalau dua ruangan ini sudah terbangun, maka akan sangat membantu kita. Misalnya, dari over kapasitas 100 persen, jadi tinggal 50 persen,” katanya.

Olehkarenanya, Yasonna H Laoly mengucapkan terimakasih banyaknya kepada Bupati Sintang dan Pemerintah Kabupaten Sintang yang telah peduli dan siap membantu apa yang menjadi kekurangan dalam melakukan pembinaan terhadap narapidana di Lapas Kelas II B.

“Hibah dua ruangan itu, tentunya sangat membantu kita sekali dalam mengatasi jumlah napi yang telah over kapasitas,” tutupnya. (Dex)

  • Penulis: lk-02 lk-02

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wow,OPD Kota Pontianak Siap Dievaluasi

    Wow,OPD Kota Pontianak Siap Dievaluasi

    • calendar_month Ming, 23 Sep 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menandatangani komitmen dalam rangka persiapan evaluasi Reformasi Birokrasi (RB) dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP) di Ruang Rapat Wali Kota Pontianak, Jumat (21/09/2018). Sebelum penandatanganan, digelar rapat koordinasi (rakor) SAKIP. Plt Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, rakor ini untuk […]

  • Fokus Keluar dari Zona Merah, PPKM Pontianak Diperketat!

    Fokus Keluar dari Zona Merah, PPKM Pontianak Diperketat!

    • calendar_month Rab, 30 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tim Satgas Covid-19 Kota Pontianak memutuskan memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mulai 1 Juli 2021. Keputusan ini diambil memperhatikan kondisi Kota Pontianak yang terkategori zona merah Covid-19. Selain itu juga sebagai tindak lanjut Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 14 Tahun 2021 tentang perpanjangan PPKM Mikro, yang ditindaklanjuti Instruksi Satgas Covid-19 Kalbar tentang […]

  • Berharap LPM Jaga Marwah Melayu

    Berharap LPM Jaga Marwah Melayu

    • calendar_month Sen, 14 Sep 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi, menyambut baik dan memberikan dukungan atas telah dilantiknya DPD Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kabupaten Mempawah periode 2020-2025 oleh Panglima Besar, Iskandar di Mempawah Convention Center, Senin (14/9/2020). Tampak hadir, jajaran forkopimda, para pejabat Pemkab Mempawah, pimpinan organisasi dan pemuda, DPD LPM Kalimantan Barat beserta DPD LPM kabupaten/ kota […]

  • Tren IDM Tahun 2017 dan 2018, Sintang Belum Punya Desa Mandiri
    OPD

    Tren IDM Tahun 2017 dan 2018, Sintang Belum Punya Desa Mandiri

    • calendar_month Sel, 8 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahun 2017 dan 2018 silam, tren Indeks Desa Membangun (IDM) di Kabupaten Sintang masih jauh dari harapan. Pasalnya, Sintang belum memiliki satupun status desa mandiri. Hal ini diungkapkan Kepala Bidang Pemerintahan dan Kelembagaan Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Sintang, Imus ketika mendampingi Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menghadiri acara Penandatanganan Berita […]

  • Ini yang Dibutuhkan UKM

    Ini yang Dibutuhkan UKM

    • calendar_month Sab, 31 Mar 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pengembangan sektor Usaha Kecil Menengah (UKM) dibutuhkan dalam memperkuat kemajuan ekonomi daerah. Sehingga dukungan pemerintah melalui kebijakan, sangat diharapkan untuk menopangnya. “Kemajuan UKM perlu sinergi dengan semua pihak. Pemerintahlah yang menjadi fasilitatornya,” kata Anton Isdianto, Anggota DPRD Kabupaten Sintang, kemarin. Untuk dapat berkembang, pelaku UKM membutuhkan perlindungan, kemudahan dalam perizinan, dan akses untuk […]

  • 19 Pelaku Usaha Disabilitas Mempawah Terima Bantuan Kemensos RI

    19 Pelaku Usaha Disabilitas Mempawah Terima Bantuan Kemensos RI

    • calendar_month Kam, 18 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Penyerahan Bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) berupa nutrisi dan kewirausahaan bagi penyandang disabilitas Kabupaten Mempawah Tahun 2024 di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (18/7/2024). Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Ismail mengatakan bahwa pemberian bantuan ini bertujuan untuk membahagiakan masyarakat dan meringankan para penyandang disabilitas yang […]

expand_less