Breaking News
light_mode

Bupati Erlina Resmi Pimpin Mabicab Pramuka Mempawah 2024–2029, Ajak Pramuka Berinovasi Hadapi Tantangan Zaman

  • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Bupati Mempawah Erlina resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Mempawah masa bakti 2024–2029.

Pelantikan berlangsung di Aula Balairung Setia, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (21/8/2025), dipimpin Ketua Kwarda Pramuka Kalbar, Syarief Abdullah Alkadrie.

Acara ini dihadiri Asisten Administrasi dan Umum Setda Provinsi Kalbar Alfian Salam yang mewakili Gubernur, Wakil Bupati Juli Suryadi, jajaran Forkopimda, pengurus Mabida Kalbar, serta jajaran pengurus Pramuka dari berbagai tingkatan.

Dalam sambutannya, Bupati Erlina menegaskan pentingnya peran majelis pembimbing dalam memberikan arahan dan dukungan agar Gerakan Pramuka terus berkembang.

Bupati Erlina mendorong Pramuka beradaptasi dengan teknologi, mengemas kegiatan yang relevan dengan generasi muda, serta aktif mendukung pembangunan daerah lewat aksi sosial dan lingkungan hidup.

“Momentum ini harus menjadi awal peningkatan kualitas dan kuantitas pembinaan Pramuka di Mempawah. Amanah ini akan kami jalankan dengan penuh tanggung jawab dan semangat pengabdian,” tegas Bupati Erlina. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Edi Kamtono Sambut Kedatangan Jenazah Khasanah dan Makrufatul

    Edi Kamtono Sambut Kedatangan Jenazah Khasanah dan Makrufatul

    • calendar_month Sen, 18 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Isak tangis pecah tatkala dua buah peti jenazah almarhumah Khasanah dan Makrufatul Yeti Srianingsih, korban musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 tiba di rumah duka Gang Lamtoro Jalur 3 Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan Pontianak Barat, Senin (18/1/2021). Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono turut menyambut kedatangan jenazah di rumah duka. “Sebenarnya ada juga […]

  • Pembalajaran Tatap Muka, DPRD Minta Lakukan Persiapan yang Matang!
    OPD

    Pembalajaran Tatap Muka, DPRD Minta Lakukan Persiapan yang Matang!

    • calendar_month Rab, 16 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Sintang, H Senen Maryono menyambut baik wacana Pemerintah melakukan pembelajaran tatap muka pada Juli 2021 mendatang. “Kami dukung sepenuhnya wacana tatap muka ini, karena banyak masyarakat yang berharap belajar tatap muka dilaksanakan. Ini bukan basa basi. Karena memang masyarakat sudah jenuh dan anak-anak banyak yang berkeliaran kalau […]

  • Stagnan, Dewan Sintang Desak Gubernur Kalbar Realisasikan Janjinya

    Stagnan, Dewan Sintang Desak Gubernur Kalbar Realisasikan Janjinya

    • calendar_month Rab, 13 Feb 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Aksi pemblokiran ruas jalan di Desa Simba Raya dinilai wajar oleh anggota DPRD Sintang, Julian Syahri. Pasalnya ruas jalan itu sudah bikin masyarakat setempat susah dan resah. Wakil rakyat Dapil Binjai-Ketungau itupun mengaku telah menyampaikan aspirasi masyarakatnya kepada pemerintah. Bahkan ketika rapat Paripurna juga disampaikan kondisi riil ruas jalan tersebut. Sayangnya, pemerintah terus […]

  • Pesan Bupati Erlina untuk Dewan Hakim MTQ: Profesional dan Amanah!

    Pesan Bupati Erlina untuk Dewan Hakim MTQ: Profesional dan Amanah!

    • calendar_month Rab, 5 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIV Tingkat Kabupaten Mempawah akan digelar pada malam ini, Rabu (5/7/2023), di Kecamatan Sungai Pinyuh. Sebelum membuka kegiatan tersebut, Bupati Mempawah, Hj Erlina melantik Dewan Hakim MTQ XXXIV di Gedung Serbaguna Bhakti Pemuda, Kecamatan Sungai Pinyuh. Kata Bupati Erlina, pengukuhan dan pengambilan sumpah dewan hakim MTQ yang baru […]

  • DPRD Dukung Investasi yang Menguntungkan Rakyat

    DPRD Dukung Investasi yang Menguntungkan Rakyat

    • calendar_month Rab, 15 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang mendukung setiap investor yang akan berinvestasi di Bumi Senentang ini. Tapi ingat!. Keberadaan investasi yang bentuknya dapat menguntungkan masyarakat, bukan yang menimbulkan masalah atau merugikan masyarakat. Ihwal itupun ditegaskan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Nikodemus saat ditemui sejumlah awak media di ruang rapat […]

  • Yustinus Ajak Masyarakat Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19

    Yustinus Ajak Masyarakat Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19

    • calendar_month Sel, 16 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Vaksinasi adalah bagian dari penanganan covid-19 di Indonesia, selain 5M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan Mengurangi mobilitas) dan 3T (Testing, Tracing, Treatment). Sehingga penting buat kita untuk mengikuti program vaksinasi. Olehkarenanya, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yustinus mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Sintang agar dapat mendukung […]

expand_less