Breaking News
light_mode

Tolak Money Politik

  • calendar_month Sel, 5 Nov 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Anton Isdianto meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggencarkan sosialisasi tolak money politik atau politik uang kepada masyarakat yang sudah mempunyai hak pilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi  Kalimantan Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sintang tahun 2024.

“Money politik atau politik uang masih rentan terjadi terutama kepada pemilih pemula, makanya kami minta kepada KPU untuk lebih gencar lagi melakukan  sosialisasi terkait dengan politik uang,” kata Anton Isdianto ketika ditemui Lensakalbar.co.id usai menghadiri kegiatan Deklarasi Damai Lintas Sektoral di Pendopo Bupati Sintang, Selasa (5/11/2024).

Tolak money politik jangan hanya jadi semboyan saja. Tetapi, kata Anton Isdianto, harus benar-benar menolak praktik money politik.

“Kami harap tolak money politik jangan hanya jadi semboyan saja,” ucap politisi PAN.

Berdasarkan kacamatanya, Anton Isdianto menilai bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sintang agak lambat dalam melakukan sosialisasi.

“Kami harap sosialisasi terkait money politik ini harus dilakukan di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Sintang, sehingga masyarakat kita lebih paham mengapa money politik itu dilarang, dan dampaknya apa jika kita ikut andil pada money politik,” ungkap Anton Isdianto.

Walau demikian, Anton Isdianto berharap partisipasi pemilih pada pelaksanaan Pilkada serentak 2024 ini dapat lebih meningkat daripada Pilpres dan Pileg lalu.

“Untuk itu, KPU Sintang harus gencar melakukan sosialisasi terkait  partisipasi pemilih dan menggunakan hak suara dengan cerdas, terutama pada pemilih pemula,” pungkas Anton Isdianto. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Korban Puting Beliung Terima Bantuan

    Korban Puting Beliung Terima Bantuan

    • calendar_month Rab, 14 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pasca peristiwa bencana puting beliung yang menerjang puluhan rumah warga di Desa Ampera Raya, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Selasa (13/8/2019). Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mendatangi lokasi bencana di Kompleks Perumnas IV Desa Ampera Raya, Rabu (14/8/2019). Selain mengecek langsung kondisi warga dan kerusakan yang terjadi, Bupati Muda didampingi Camat Sungai […]

  • Wako Edi Duet Bareng Pasha Ungu, Nyanyikan ‘Tercipta Untukku’

    Wako Edi Duet Bareng Pasha Ungu, Nyanyikan ‘Tercipta Untukku’

    • calendar_month Sab, 8 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono didapuk untuk duet bareng Pasha Ungu menyanyikan lagu ‘Tercipta Untukku’. Di atas stage depan Taman Alun Kapuas yang dibanjiri penonton, Pasha mengawali lirik pembuka lagu ciptaan Oncy, salah satu personil band Ungu, dan pada potongan lirik berikutnya disambung oleh Wali Kota Edi Kamtono. Para penonton konser bertajuk […]

  • Kades Baya Betung Cegah Penyebaran DBD dengan Fogging
    OPD

    Kades Baya Betung Cegah Penyebaran DBD dengan Fogging

    • calendar_month Jum, 24 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabupaten Sintang menjadi sorotan setelah tercatat satu kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Desa Baya Betung, Kecamatan Sungai Tebelian. Dwi Septian, Kepala Desa Baya Betung, menjelaskan bahwa meskipun kasus ini terisolasi, langkah-langkah proaktif telah diambil untuk mencegah penyebaran penyakit tersebut di masyarakat. Setelah diketahui adanya kasus DBD, tim kesehatan desa segera melakukan fogging […]

  • Guru Pahlawan Perubahan

    Guru Pahlawan Perubahan

    • calendar_month Rab, 25 Nov 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Memperingati Hari Guru Nasional, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada para guru yang telah mengabdikan dirinya untuk kemajuan dunia pendidikan di Kota Pontianak. “Atas nama Pemerintah Kota Pontianak dan secara pribadi saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada para guru khususnya di Kota Pontianak,” […]

  • Jalan Simpang Lima – Polres Sintang Bakal Ditangani UPJJ

    Jalan Simpang Lima – Polres Sintang Bakal Ditangani UPJJ

    • calendar_month Sen, 27 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ruas jalan Simpang Lima menuju Simpang Polres Sintang menyandang status  jalan Nasional. Bukan Kabupaten. Artinya, kewenangannya ada di Pemerintah Pusat (Pempus). Kendati demikian, Bupati Sintang, Jarot Winarno sudah memerintahkan jajarannya agar segera ditangani dalam waktu dekat. “Jalan itu masuk ruas jalan Nasional. Tapi saya sudah perintahkan UPJJ untuk menanganinya,” kata Bupati Jarot, Senin […]

  • Sulap Bukit Rel jadi Destinasi Wisata Baru Pontianak

    Sulap Bukit Rel jadi Destinasi Wisata Baru Pontianak

    • calendar_month Sab, 16 Jan 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjejakkan kaki ke Bukit Rel di Kelurahan Batu Layang Kecamatan Pontianak Utara, seperti mematahkan ingatan soal Kota Pontianak: hingar bingar, tanah datar dan permukaan 0,1-1,5 meter di atas permukaan laut. Di sini, kaki diajak mendaki, merasakan sejuk pohon-pohon tinggi. Bukit Rel memiliki ketinggian kurang lebih 40 meter. Dulunya, ada dua bukit. Bekas kerukan […]

expand_less