Breaking News
light_mode

DPRD Sintang Umumkan Pimpinan Definitif Periode 2024-2029

  • calendar_month Kam, 3 Okt 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang menggelar Rapat Paripurna Pengumuman Pimpinan DPRD Kabupaten Sintang masa jabatan 2024-2029, Kamis (3/10/2024).

Rapat dipimpin Ketua Sementara DPRD Sintang, Indra Subekti didampingi Wakil Ketua Sementara DPRD Sintang, Yohanes Rumpak.

Dalam rapat tersebut, Indra Subekti ditetapkan sebagai Ketua DPRD Sintang, sedangkan Yohanes Rumpak dan Sandan ditetapkan sebagai Wakil Ketua DPRD Sintang periode 2024-2029.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sementara Kabupaten Sintang, Indra Subekti mengatakan selanjutnya akan digelar Rapat Paripurna Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Sintang Definitif Masa Jabatan 2024-2029.

“Nanti kami infokan lagi kapan pastinya pelabtikan ketua dan wakil ketua defitif akan dilantik. Karena mulai tanggal 6 sampai 10 oktober kami akan mengikuti orientasibataudiklatkedewanan di pontianak. Nah, mungkin setelah tanggal 10 akan diadakan pelantikan ketua defenitif. Dan mungkin ada pergantian juga dari hanura di hari sama,” ungkap Indra Subekti.

Setelah itu, kata Indra Subekti, pihaknya akan segera memproses atau membebtuk alat kelengkapan dewan (AKD).

“Untuk fraksi sudah kita bentuk tadi ya, tinggal pelantikan ketua dan wakil ketua, kemudian pembentukan AKD. Harapan kami setelah pembentukan fraksi, teman-teman sudah mulai bisa bekerja, tetap kembali kepada konstituen seperti yang sudah saya sampaikan pada rapat paripurna tadi ya,” pungkas Indra Subekti, wakil rakat dari daerah pemilihan (Dapil) Kecamatan Kelam Permai – Kecamatan Dedai – Kecamatan Sungai Tebelian. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peran Aktif Kader PKK Meningkatkan Kualitas Kesehatan

    Peran Aktif Kader PKK Meningkatkan Kualitas Kesehatan

    • calendar_month Jum, 2 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan populasi penderita tuli akan terus meningkat seiring pertambahan usia. Pj Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak Anita Ani Sofian mengatakan, tantangan utama dalam menghadapi masalah ini di Kota Pontianak adalah melakukan pemeriksaan dan pelayanan dengan optimal. Gangguan pendengaran merupakan salah satu gangguan kesehatan yang berisiko menurunkan produktivitas. […]

  • Bupati Muda Lepas 40 Atlet Popda Kalbar

    Bupati Muda Lepas 40 Atlet Popda Kalbar

    • calendar_month Sen, 17 Jun 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan melepas 40 atlet dari lima cabang olahraga (cabor) yang akan mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Barat, di Aula Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (17/6/2019). Muda mengatakan Popda menjadi momen yang sangat berharga bagi atlet yang akan bertanding. Popda yang merupakan program yang bersinergi langsung dengan program […]

  • Inginkan Rakyatnya Hidup Berdampingan dan Harmonis

    Inginkan Rakyatnya Hidup Berdampingan dan Harmonis

    • calendar_month Ming, 21 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berhadiah utama 2 unit motor, sekitar 5.000 orang sangat antusias mengikuti Jalan Sehat Kebangsaan yang diinisiasi Perkumpulan Merah Putih dengan titik rute Halaman Stadion Sultan Syarif Abdurrahman (SSA) – GOR Pangsuma – U-turn TVRI – Bundaran Digulis – GOR Pangsuma, Minggu (21/8/2022). Kegiatan tersebut dibuka dan dilepas Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji dan […]

  • 257 Napi Dapat Remisi Kemerdekaan, Jarot: <i>“Jadilah Insan yang Taat Hukum”<i>

    257 Napi Dapat Remisi Kemerdekaan, Jarot: “Jadilah Insan yang Taat Hukum”

    • calendar_month Sab, 17 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebelum memimpin upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74. Bupati Sintang, Jarot Winarno terlebih dahulu memimpin jalannya upacara pemberian remisi khusus warga binaan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II B Sintang, Sabtu (17/8/2019). Pada upacara pemberian remisi tahun 2019 ini, Bupati Jarot didampingi langsung oleh Wakil Bupati Sintang, Askiman, Ketua DPRD Sintang, […]

  • Sekwan Siap Dukung Program Pimpinan DPRD Sintang

    Sekwan Siap Dukung Program Pimpinan DPRD Sintang

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekertariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang siap mendukung program pimpinan DPRD Sintang periode 2019-2024. “Kami siap mendukung program pimpinan. Karena, program mereka baru kami breakdown di sekretariat,” kata Sekertaris DPRD Sintang, Marcheus Afen, Senin (7/10/2019). Setakat ini, ungkap Afen, pihaknya telah mempersiapkan sejumlah ruangan yang diperlukan untuk anggota DPRD yang baru dilantik beberapa […]

  • Simulasi Pencoblosan Minimalisir Surat Suara Rusak

    Simulasi Pencoblosan Minimalisir Surat Suara Rusak

    • calendar_month Kam, 14 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Guna meminimalisir terjadinya kerusakan surat suara pada 17 April 2019 mendatang. Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward menilai pihak penyelenggara pemilu mesti melakukan simulasi pra pencoblosan. Ihwal tersebut dinilainya penting untuk dilakukan, karena pada Pemilu 2019 ini, masyarakat dihadapkan dengan lima jenis surat suara. “Sehingga perlu memang untuk menjelaskan kepada masyarakat bagaimana cara memilih […]

expand_less