Breaking News
light_mode

Mempawah Gelar Sidang GTRA

  • calendar_month Rab, 10 Jul 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail memimpin Sidang Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) dalam rangka penetapan objek dan subjek Redistribusi Tanah Tahun Anggaran 2024 di Aula Balai Junjung Titah, Kantor Bupati Mempawah, Rabu (10/7/2024).

Hadir dalam kesempatan tersebut, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah Juli Suryadi, Kepala Kantor Pertanahan Mempawah Marihot Gultom, Kepala OPD terkait dan pihak lainnya.

DPj Bupati Ismail mengatakan, sidang ini merupakan bagian dari tugas Tim Gugus Tugas Reforma Agraria. Sebab, redistribusi tanah merupakan upaya pemerintah untuk memberikan kepastian hukum kepada masyarakat dengan memberikan tanda bukti hak (sertipikat) yang bersumber dari obyek reforma agraria (Tora) kepada subjek Tora dengan pemberian tanda bukti hak.

“Jadi, dalam pelaksanaannya di Kabupaten Mempawah obyek tanah reforma agrarian yang dilakukan tahun 2024 bersumber dari Tora hasil pelepasan sebagian kawasan hutan atau yang sering disebut SK Biru,” ungkap Pj Bupati Ismail.

Pj Bupati Ismail menyampaikan hingga saat ini yang akan dilaksanakan adalah penetapan subyek redistribusi tanah yang kemudian akan ditindaklanjuti dengan pemberian hak atas tanah dalam bentuk sertipikat yang kemudian akan diberikan kepada masyarakat.

“Pada tahun 2024 Kabupaten Mempawah mendapatkan target redistribusi tanah sebanyak 1000 bidang dan pada hari ini kita akan melaksanakan Sidang PPL sebanyak 902 bidang yang terdiri dari Desa Anjungan Dalam sebanyak 455 bidang dan Desa Bumbun sebanyak 447 bidang. Harapan saya seluruh bidang yang telah terukur dapat ditindaklanjuti ke tahap sertipikat redistribusi tanah,” jelas Pj Bupati Ismail.

Selain itu, kata Pj Bupati Ismail, Pemerintah Kabupaten Mempawah dan Kantor Pertanahan Kabupaten Mempawah berusaha agar selalu mewujudkan kepastian hukum bagi masyarakat.

“Dengan harapan sertipikat yang diberikan dapat mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh penerima sertipikat,” pungkas Pj Bupati Ismail. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dewan Ingatkan Panitia Pilkades Serentak Tetap Netral dan Patuhi Prokes
    OPD

    Dewan Ingatkan Panitia Pilkades Serentak Tetap Netral dan Patuhi Prokes

    • calendar_month Jum, 30 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Santosa minta panitia pemilihan kepala desa serentak daerah itu untuk menjaga netralitas. “Netralitas panitia sangat penting untuk menjaga situasi yang kondusif serta demi suksesnya pelaksanaan Pilkades,” kata Santosa, Jumat (30/4/2021). Santosa meminta kepada masyarakat dan calon kepala desa untuk turut mengawasi kinerja panitia, […]

  • Respon Cepat, Wabup Mempawah Pastikan Bantuan untuk Korban Longsor Tersalurkan

    Respon Cepat, Wabup Mempawah Pastikan Bantuan untuk Korban Longsor Tersalurkan

    • calendar_month Sel, 14 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah merespons cepat bencana alam (longsor) di Gang Baiduri, Desa Peniraman, Kecamatan Sungai Pinyuh, Selasa (14/7/2020). Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi didampingi Ketua PKK Mempawah, H Julina, Kepala Desa Peniraman, dan Camat Sungai Pinyuh meninjau langsung lokasi longsor tersebut. “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” ucap Wabup Mempawah. Kendati demikian, Wabup […]

  • Senen Maryono Berharap Masuk di Komisi C DPRD Sintang

    Senen Maryono Berharap Masuk di Komisi C DPRD Sintang

    • calendar_month Kam, 31 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono berharap pada pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) nantinya dapat kembali masuk ke Komisi C yang membidangi pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan rakyat. “Terkait saya ketua atau tidaknya, saya berharap tetap di komisi C apapun kedudukannya baik itu ketua atau wakil ketua, ataupun anggota biasa,” […]

  • Pemasangan Tapping Box Dongkrak Pendapatan Daerah

    Pemasangan Tapping Box Dongkrak Pendapatan Daerah

    • calendar_month Kam, 18 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tiga tempat usaha di Kota Pontianak dipasangi tapping box dan i-POS oleh Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Pontianak, Kamis (18/7/2019). Ketiga tempat usaha itupun meliputi, Rumah Makan (RM) Zakaria, Raja Uduk, dan Karaoke Happy Puppy. Pemasangan alat monitoring transaksi Wajib Pajak (WP) merupakan hasil kerjasama dan programnya Koordinasi Supervisi dan Pencegahan (Korsupgah) Komisi […]

  • Mempawah Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI ke-79 dan Kopri ke-53

    Mempawah Gelar Upacara Peringatan HUT PGRI ke-79 dan Kopri ke-53

    • calendar_month Jum, 29 Nov 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar Upacara Peringatan HUT ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan HUT ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat (29/11/2024). Bertindak langsung sebagai Inspektur Upacara, Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail serta diikuti oleh ratusan ASN dan guru di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Pada kesempatan tersebut, […]

  • ASN Pemkot Pontianak Antusias Sambut Veddriq

    ASN Pemkot Pontianak Antusias Sambut Veddriq

    • calendar_month Rab, 21 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Selain masyarakat, jajaran ASN di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak juga turut antusias menyambut kedatangan Veddriq Leonardo. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Amirullah turut berbaur dengan warga yang berada di Jalan Gajah Mada untuk menyapa peraih medali emas Olimpiade Paris tersebut. Ia sempat bersalaman dengan sang pahlawan olahraga. “Kami mengajak seluruh ASN Pemkot […]

expand_less