Breaking News
light_mode

Pj Bupati Ismail Hadiri Rakornas Penanggulangan Bencana 2024

  • calendar_month Rab, 24 Apr 2024
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana 2024 di Pullman Bandung Grand Central, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (24/4/2024).

Rapat koordinasi ini dibuka langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, KH. Ma’ruf Amin. Tujuannya, dalam rangka penguatan koordinasi dan keterpaduan penelenggaraan penanggulangan bencana.

Acara Rakornas PB Tahun 2024 dihadiri oleh lebih dari 2.000 peserta dan mengangkat tema “Pengembangan Teknologi dan Inovasi dalam Penanggulangan Bencana.”

Pj Bupati Mempawah Ismail berharap dengan rakornas ini dapat menghasilkan rekomendasi yang dapat menjadi pedoman bagi pemerintah dan pemangku kepentingan terkait dalam upaya penanggulangan bencana di Indonesia, khususnya di daerah.

“Pada prinsipnya, Pemkab Mempawah akan terus berupaya untuk meningkatkan inovasi dan teknologi serta sumber daya yang ada dalam rangka manajemen risiko bencana,” kata Pj Bupati Ismail.

Sesuai dengan tema yang diangkat, Rakornas inipun menekankan pentingnya pengembangan teknologi dan inovasi dalam penanggulangan bencana. Hal ini untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam penanggulangan bencana.

Olehkarenanya, Wapres meminta kepada seluruh pihak terkait di bidang penanganan bencana untuk mengembangkan industrialisasi penanggulangan kebencanaan dengan penerapan teknologi dan inovasi.

“Manfaatkan perkembangan teknologi dan kecerdasan buatan untuk memantau potensi bencana, mengembangkan sistem peringatan dini, meningkatkan kapasitas mitigasi bencana, serta meminimalisasi risiko bencana,” kata Wapres.

Selain itu, lanjutnya, terus lakukan pemetaan risiko bencana secara tepat dan valid. Integrasikan hasilnya dalam perencanaan dan implementasi terkait penataan ruang, lingkungan hidup, dan sumber daya alam.

“Hal ini menjadi penting untuk mengendalikan risiko bencana yang ada, sekaligus mengurangi timbulnya risiko bencana baru,” pesan Wapres. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergitas dan Komitmen Bersama Mampu Atasi Permukiman Kumuh

    Sinergitas dan Komitmen Bersama Mampu Atasi Permukiman Kumuh

    • calendar_month Sel, 9 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Permasalahan permukiman kumuh sudah menjadi polemik yang harus dihadapi oleh hampir semua kabupaten/kota di Indonesia. Laju penduduk yang sangat pesat merupakan penyebab utama terjadinya pertumbuhan permukiman, dengan kondisi sosial ekonomi yang rendah, maka terjadi permukiman kumuh. Sebagian besar penghuni permukiman kumuh memiliki tingkat pendapatan yang rendah. Rendahnya pendapatan akibat dari semakin sulitnya mendapatkan […]

  • Bupati Erlina Lantik 67 PPPK dan 2 CPNS: Jaga Integritas!

    Bupati Erlina Lantik 67 PPPK dan 2 CPNS: Jaga Integritas!

    • calendar_month Rab, 3 Apr 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina melakukan Pengambilan Sumpah Janji dan Pengangkatan 67 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 2 CPNS Kabupaten Mempawah Tahun Anggaran 2023 di Aula Balairung Setia, Rabu (3/4/2024). Bupati Erlina mengatakan, momentum ini menjadi kebahagiaan dan kebanggaan karena menjadi hari yang ditunggu setelah melalui berbagai proses yang cukup panjang dan […]

  • Pj Bupati Ismail Pimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Mempawah ke-65

    Pj Bupati Ismail Pimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Mempawah ke-65

    • calendar_month Kam, 4 Jul 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail memimpin jalannya Upacara Peringatan Hari Jadi ke-65 Pemerintah Kabupaten Mempawah Tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Kamis (4/7/2024). Pj Bupati Ismail dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh stakeholder dan segenap elemen masyarakat Kabupaten Mempawah atas segala dukungan dan partisipasi dalam pembangunan Kabupaten Mempawah. Ia mengatakan dengan tema […]

  • Mempawah Komitmen Atasi Bencana Karhutla

    Mempawah Komitmen Atasi Bencana Karhutla

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri Rapat Koordinasi Antisipasi dan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024 di Aula Balai Petitih, Kantor Gubernur Kalbar, Rabu (7/8/2024). Rakor dibuka langsung oleh Pj Gubernur Kalbar, Harisson dan dihadiri Perwakilan Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Perwakilan Badan Restorasi Gambut dan Mangrove RI, Diren […]

  • Terpilih jadi Ketua Perbakin, Agus Akhmaddin Bertekad Majukan Olahraga Menembak

    Terpilih jadi Ketua Perbakin, Agus Akhmaddin Bertekad Majukan Olahraga Menembak

    • calendar_month Sen, 14 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Setelah resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) Perbakin Sintang periode 2019-2023. Agus Akhmaddin bertekad memajukan organisasi Perbakin Sintang. “Saya berharap, kita semua dapat memajukan olahraga khususnya Perbakin dan meningkatkan kualitas para atlet Perbakin,” kata Agus Akhmaddin, Senin (14/10/2019). Kedepan, kata Agus, para pengurus Perbakin Sintang dapat fokus menorehkan prestasi dalam […]

  • Bupati Erlina: IBI Punya Peran Penting Turunkan Stunting

    Bupati Erlina: IBI Punya Peran Penting Turunkan Stunting

    • calendar_month Sab, 27 Agu 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina menghadiri kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke 71, di Gedung Mempawah Convention Center (MCC), Sabtu (27/8/2022). Dalam kesempatan tersebut, Bupati Erlina mengatakan bahwa IBI memiliki peranan penting dalam penurunan angka Stunting. “IBI sangat berperan penting dalam mengatasi persoalan stunting dan pelayanan kesehatan lainnya,” kata Bupati […]

expand_less