Breaking News
light_mode

Peran Orangtua Penting Cegah “Bullying”

  • calendar_month Sel, 17 Okt 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Welbertus angkat bicara terkait maraknya belakangan ini aksi bullying yang terjadi di lingkungan sekolah.

Meski kejadian tersebut banyak dikabarkan berbuntut damai dari kedua belah pihak keluarga, akan tetapi Welbertus meminta para orang tua lebih selektif dan perlu melakukan pantauan penuh kepada putra-putrinya.

“Pengawasan orang tua itu yang paling utama, sebelum anak turun ke lingkungannya hingga ke sekolahnya. Jadi orang tua tidak boleh lepas dari itu,” ujar Welbertus, Selasa (17/10/2023).

Menurut Welbertus, pantauan orang tua itu juga termasuk memberikan pendidikan karakter kepada sang anak saat di rumah, sehingga dapat bergaul yang positif dan saling menghargai ketika bertemu kawanannya.

“Orang tua tidak semata-mata hanya bergantung kepada peran guru-guru di sekolah. Jadi anak kita tidak hanya diserahkan ke guru, tapi orang tuanya juga berperan aktif dalam hal mendidik dan mengawasi,” tegas Welbertus.

“Satu lagi ya, orang tua itu bukan hanya peran seorang ibu tapi juga ayahnya. Apalagi anak remaja dalam fase mencari jati dirinya sehingga perlu di arahkan dan dibimbing. Jadi harus dikontrol terus jangan diserahkan di sekolah saja,” tegas Welbertus menambahkan.

Kendati begitu, Welbertus meminta para orang tua mesti rutin membekali buah hatinya dengan agama juga kontrol kepada penggunaan digitalisasi. Sebab, pengaruh sosial media dapat mempengaruhi tumbuh kembang sang anak.

“Anak-anak itu kadang lupa waktu ketika menggunakan android dan membuka sosmed. Nah, hal ini yang perlu dibatasi dan dikontrol. Jangan sampai pula anak kita terjerumus ke jaringan negatif dan tontonan yang tidak senonoh. Jadi harus selalu dipantau,” pungkas Welbertus. (LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penanganan Covid-19 dari Mendagri, Pemkab Mempawah Fokus Pada Tiga Aspek

    Penanganan Covid-19 dari Mendagri, Pemkab Mempawah Fokus Pada Tiga Aspek

    • calendar_month Sen, 11 Mei 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kurang lebih dua bulan pandemi virus Corona atau Covid-19, belum juga berakhir. Bahkan, memporak porandakan kehidupan dan melumpuhkan ekonomi. Hampir seluruh daerah di Indonesia terdapat pasien positif virus Corona. Tak terkecuali di Kabupaten Mempawah dan sekitarnya. Sampai hari Senin (11/5/2020), tercatat ada 6 pasien positif Covid-19 yang menjalani perawatan di RSUD dr Rubini […]

  • Perhatikan Kesejahteraan Nakes dan Pendidik di Serawai dan Ambalau

    Perhatikan Kesejahteraan Nakes dan Pendidik di Serawai dan Ambalau

    • calendar_month Sel, 28 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakikan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Zulkarnain menekankan kepada pemerintah daerah setempat, agar memperhatikan persoalan kesejahteraan tenaga kesehatan dan pendidik honorer dan kontrak yang ditempatkan di desa, khususnya di Kecamatan Serawai dan Kecamatan Ambalau. Politisi Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) ini, juga sudah menyampaikan perlunya penempatan tenaga medis dan guru honorer […]

  • 1.400 KPM di Sadaniang Terima BLT-DD 2021

    1.400 KPM di Sadaniang Terima BLT-DD 2021

    • calendar_month Rab, 19 Mei 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah Kecamatan Sadaniang melakukan monitoring dan pengawasan penyaluran program Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahun 2021. Di wilayah tersebut, total masyarakat penerima bantuan dari pemerintah pusat itu diperkirakan sekitar 1.400 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). “Dari 6 desa di Kecamatan Sadaniang, total penerima BLT-DD sekitar 1.400 KPM. Kriteria utamanya adalah masyarakat tidak mampu,” […]

  • Bupati Dorong Desa Kembangkan Ekonomi Lewat Pertanian, Peternakan dan UMKM

    Bupati Dorong Desa Kembangkan Ekonomi Lewat Pertanian, Peternakan dan UMKM

    • calendar_month Ming, 13 Apr 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala mengajak seluruh kepala desa untuk lebih aktif meningkatkan program pemberdayaan ekonomi masyarakat desa. Fokus utama diarahkan pada sektor-sektor strategis seperti pertanian, peternakan, dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), yang dinilai memiliki potensi besar dalam menggerakkan roda perekonomian di tingkat desa. Bupati Bala menyampaikan bahwa desa merupakan ujung […]

  • Welbertus Harap Korban Tenggelam Segera Ditemukan

    Welbertus Harap Korban Tenggelam Segera Ditemukan

    • calendar_month Sel, 7 Nov 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Welbertus berharap korban tenggelam dapat segera ditemukan. Selain itu, Welbertus minta agar sejumlah pihak terkait yang terlibat dalam proses pencarian korban dapat terus ditingkatkan. “Kami merasa prihatin dengan situasi ini. Tiga hari telah berlalu, namun korban masih belum ditemukan. Kami berharap pihak terkait dapat meningkatkan […]

  • Tahun ini, Kouta Haji di Kalbar Capai 2.763 Orang

    Tahun ini, Kouta Haji di Kalbar Capai 2.763 Orang

    • calendar_month Sab, 13 Jul 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji melepas keberangkatan 445 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kalbar yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 11 di Pendopo Gubernur Kalbar,  Sabtu (13/7/2019). Ke 445 Jamaah calon haji yang dilepas Gubernur Kalbar berasal dari Kabupaten Landak, Kabupaten Mempawah, Kabupaten Melawi, Kabupaten Sanggau dan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) Kalbar diberangkatkan menuju Bandara Internasional Hang […]

expand_less