Beranda Pendidikan Wabup Pagi: Ramadan, Momennya Saling Berbagi

Wabup Pagi: Ramadan, Momennya Saling Berbagi

Waakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi menghadiri Silaturahmi dan Buka Puasa bersama Pengurus Masjid, Duafa dan Anak Yatim yang digelar Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kalimantan Barat di Gedung Serba Guna Masjid Mujahidin Pontianak, Minggu (2/4/2023).

LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi yang juga Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Mempawah menghadiri kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa bersama Pengurus Masjid, Duafa dan Anak Yatim yang digelar Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kalimantan Barat di Gedung Serba Guna Masjid Mujahidin Pontianak, Minggu (2/4/2023).

Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengaku haru, bahwa keberkahan dan makna Ramadan dapat benar- benar terasa dengan berbagi bersama yang membutuhkan.

“Tentunya momen Ramadan ini merupakan momennya kita bersama untuk saling berbagi,” ujar Wabup Pagi.

Di tempat yang sama, Ketua PW DMI Provinsi Kalbar, H Ria Norsan mengatakan bahwa kegiatan ini digelar setiap tahun oleh Dewan Masjid Indonesia Provinsi Kalimantan Barat dan selalu didukung oleh Bank Indonesia Perwakilan Kalimantan Barat dan juga Bank Kalimantan Barat dengan memberikan bantuan.

“Kalau bukan kita siapa lagi yang akan memperhatikan mereka seperti anak yatim piatu, fakir miskin, kaum duafa, dan kalau bukan sekarang kapan lagi kita untuk bisa berbuat kebaikan dengan mereka. Jadi Allah Subhanahu Wata’ala mengingatkan kita supaya kita ini yang mendapat rezeki agar berbagi kepada saudara-saudara kita yang memerlukan,” ucap Wagub Ria Norsan dalam sambutannya.

Karenanya, Wagub Ria Norsan berpesan kepada semua yang telah diberikan rezeki di Ramadan untuk jangan takut berbagi kepada saudara-saudara lain yang membutuhkan.

“Jangan takut untuk berbagi, apalagi di bulan Ramadan, pahalanya dilipatgandakan. Mudah-mudahan apa yang kita berikan ini bermanfaat untuk semua,” kata Wagub Ria Norsan berpesan.

Kepada para anak yatim piatu, Wagub Ria Norsan mendoakan agar anak-anak bisa menjadi anak yang saleh dan salehah serta diberikan kekuatan dalam menjalani kehidupan.

“Mudah-mudahan kalian nantinya menjadi orang yang berguna bagi agama, bangsa dan negara,” pungkas Wagub Ria Norsan.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan tali asih dan sembako kepada anak yatim piatu, marbot masjid dan duafa. (Dex)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here