Breaking News
light_mode

Wako Edi dan Evan Hobby Makan Borong dan Gratiskan Takjil

  • calendar_month Rab, 29 Mar 2023
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Lapak-lapak takjil yang terletak di pinggir Jalan Tanjung Raya II, Kelurahan Saigon, Kecamatan Pontianak Timur, tepatnya di samping Gang Bahagia, seketika dikerumuni warga.

Mereka mampir ketika melihat tulisan ‘Takjil Gratis’ di beberapa lapak dan memilih-milih kue-kue yang sudah dibeli dan diborong Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dan Youtuber Evan ‘Hobby Makan’, Rabu (29/3/2023) sore.

Tak ayal, dalam waktu sekejap, berbagai jenis takjil dan minuman ludes diboyong warga yang kebetulan melintas.

Fatmawati, salah satu warga yang mampir, terlihat berurai air mata. Ia tak menyangka akan bertemu Bang Evan idolanya. Sebab selama ini ia sudah menjadi salah satu subscriber akun Youtube Hobby Makan dan tak pernah absen menyaksikan konten-konten Bang Evan.

“Sampai saya terpikir kapan bisa bertemu Bang Evan secara langsung. Alhamdulillah hari ini rezeki saya bisa bertemu Bang Evan bersama Pak Wali Kota,” lirihnya sambil mengusap air mata.

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono sama sekali tak menyangka antusias warga begitu ramai untuk mendapatkan takjil. Baginya, bulan Ramadan ini adalah momentum saling berbagi. Ia mengapresiasi aksi Bang Evan yang telah banyak menginspirasi masyarakat untuk berbuat baik lewat kanal Youtube Hobby Makan-nya.

“Inilah berkah bulan Ramadan dimana masyarakat bisa saling berbagi dan saling membantu. Budaya saling berbagi ini merupakan hal yang patut dicontoh,” ujarnya usai memborong dan menggratiskan takjil untuk warga.

Setelah pandemi sempat melanda beberapa tahun lalu, ia melihat gairah pertumbuhan ekonomi di Kota Pontianak mulai bangkit kembali. Hal ini dinilainya sebagai langkah recovery atau pemulihan ekonomi.

“Kita ingin memberikan semangat kepada para pelaku UMKM, khususnya pedagang kuliner untuk bangkit dan meningkatkan perekonomiannya,” kata Edi.

Evan, owner Kanal Youtube Hobby Makan, menuturkan, aksi borong dan berbagi takjil gratis ini memang sudah dilakukan sejak tahun lalu bersama Wali Kota Edi Kamtono.

Alhamdulillah kegiatan ini menjadi agenda rutin kita setiap tahun dan mendapat dukungan dari Pak Wali Kota,” tuturnya.

Ia mengajak masyarakat untuk melakukan gerakan serupa khususnya membeli dagangan pedagang kecil atau UMKM agar roda ekonomi terus bergerak sekaligus membantu masyarakat.

“Jadi tidak hanya digerakkan oleh Pak Wali, Bang Evan, tetapi semua orang bisa ikut menggerakkan dan ini sebagai contoh buat yang lain,” tutupnya. (prokopim/LK1) 

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 45 Anggota DPRD Kota Pontianak Dilantik, Segera Bentuk AKD

    45 Anggota DPRD Kota Pontianak Dilantik, Segera Bentuk AKD

    • calendar_month Sen, 16 Sep 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 45 orang anggota DPRD Kota Pontianak masa jabatan 2019-2024 resmi dikukuhkan. Pengukuhan itu digelar dalam rapat paripurna DPRD Kota Pontianak dalam rangka pengucapan sumpah janji anggota DPRD Kota Pontianak 2019-2024 di Hotel Kapuas Palace Pontianak, Senin (16/9/2019). Dari jumlah tersebut, sebagian tampak wajah-wajah baru yang mengisi kursi legislatif, sebagian lagi masih wajah […]

  • Wew…ASN Dilarang Selfi dan Foto Bareng Calon Kepala Daerah

    Wew…ASN Dilarang Selfi dan Foto Bareng Calon Kepala Daerah

    • calendar_month Sen, 12 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pemerintah melarang Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berswafoto (selfie) atau berfoto bareng Calon Kepala Daerah dan mengunggahnya (posting) di Media Sosial (Medsos). Kebijakan tersebut tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) yang berlaku sejak 1 Januari 2018. “Larangan ini diterapkan sebagai upaya pemerintah mengantisipasi dan mencegah adanya penggiringan […]

  • PKK Pontianak Salurkan Bantuan ke Lansia Produktif

    PKK Pontianak Salurkan Bantuan ke Lansia Produktif

    • calendar_month Sel, 2 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Jamilah,seorang pedagang kue lempar berumur 71 tahun  terharu ketika menerima paket bantuan yang diperuntukkan bagi lansia produktif dari Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie Edi Kamtono, Selasa (2/2/2021). Berulang kali, ia mengucap syukur. “Alhamdulillah, bantuan ini bisa kita manfaatkan, terima kasih, ibu sangat berbesar hati memperhatikan kami” ucapnya usai menerima bantuan […]

  • Pembangunan RS Rubini Mempawah Masih Butuh Dana Ratusan Miliar

    Pembangunan RS Rubini Mempawah Masih Butuh Dana Ratusan Miliar

    • calendar_month Jum, 9 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pembangunan Rumah Sakit (RS) Rubini Mempawah masih membutuhkan anggaran yang cukup besar, untuk penyelesaian hingga dinikmati masyarakat. Anggaran Rp120 miliar yang dialokasikan Pemerintah Kabupaten Mempawah dinilai hanya mampu menyelesaikan 30 persen dari bangunan tersebut. Butuh dana tambahan agar progres pembangunannya selesai. Ihwal tersebut diungkapkan Bupati Mempawah, Hj Erlina saat mendampingi Sekretaris Jendral Kesehatan […]

  • Covid-19, Kalbar Rawat 324 Orang ODP dan 10 PDP

    Covid-19, Kalbar Rawat 324 Orang ODP dan 10 PDP

    • calendar_month Rab, 18 Mar 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hingga Rabu, 18 Maret 2020 Pemerintah Provinsi Kalbar telah merawat 10 orang atau pasien yang masuk dalam kategori pasien dalam pengawasan (PDP). Adapun 10 pasien itu tersebar di lima rumah sakit. Yakni RSUD Soedarso menangani 4 pasien PDP, RS Abdul Aziz menangani 2 pasien PDP, RS Pemangkat 1 menangani 1 pasien PDP, dan […]

  • Sekda Ismail Warning Pelaku Tambang: Pajak MBLB Wajib Tertib, Transparan, dan Dongkrak PAD

    Sekda Ismail Warning Pelaku Tambang: Pajak MBLB Wajib Tertib, Transparan, dan Dongkrak PAD

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah Kabupaten Mempawah, Ismail, mengingatkan seluruh pelaku usaha tambang untuk patuh dan transparan dalam pengelolaan Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan (MBLB). Peringatan itu disampaikannya saat membuka Sosialisasi Pajak MBLB 2025 di Balairung Setia Kantor Bupati Mempawah, Kamis (13/11/2025). Sekda Ismail menegaskan bahwa penguatan Local Taxing Power menjadi kunci kemandirian fiskal daerah. […]

expand_less