Breaking News
light_mode

Branding Pontianak jadi Daya Tarik Wisatawan

  • calendar_month Ming, 21 Agu 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Muhammad Thariq Akbari dan Waode Siti Rahmawati dinobatkan sebagai Bujang dan Dare Pontianak 2022 pada malam Grand Final di Hotel Golden Tulip, Sabtu (20/8/2022).

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono bersama istri, Yanieta Arbiastutie memasangkan selempang kepada pasangan Bujang Dare Pontianak terpilih.

Edi meminta Bujang Dare yang telah ditetapkan sebagai pemenang oleh Dewan Juri, bisa menjadi duta Kota Pontianak pada setiap event atau ajang dimana mereka mewakili Kota Pontianak pada setiap kesempatan.

“Sebagai duta diharapkan Bujang Dare mampu memberikan informasi maupun gambaran tentang kondisi Kota Pontianak dari sisi ekonomi kreatif dan pariwisata serta budaya,” ujarnya.

Selain menjadi duta, tugas Bujang Dare yang tak kalah pentingnya adalah membranding Kota Pontianak agar lebih dikenal masyarakat luas, terutama di luar Provinsi Kalbar. Apalagi di era digital sekarang ini berbagai kemudahan untuk mengakses informasi.

“Bujang Dare bisa mempromosikan Kota Pontianak lewat kanal informasi secara digital, misalnya lewat media sosial, website dan sebagainya sehingga menarik minat wisatawan berkunjung ke Pontianak,” ungkapnya.

Muhammad Thariq Akbari, Bujang Pontianak 2022  menyatakan, dirinya siap untuk mengemban tugas sebagai duta budaya dan pariwisata Kota Pontianak. Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menyampaikan informasi berkaitan dengan kepariwisataan, budaya maupun produk-produk unggulan Kota Pontianak.

“Sehingga potensi-potensi yang dimiliki Kota Pontianak bisa dikenal secara luas dan mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke sini,” kata mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura Pontianak ini.

Dare Pontianak 2022, Waode Siti Rahmawati mengungkapkan rasa syukurnya karena terpilih sebagai Dare tahun ini. Bagi dirinya, mengemban amanah selaku duta yang mewakili Kota Pontianak bukanlah tugas yang mudah. Namun ia berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan semaksimal mungkin demi kemajuan Kota Pontianak.

“Sebagai duta daerah, kami akan berdedikasi penuh dan bertanggung jawab untuk kepentingan kemajuan Kota Pontianak yang kita cintai ini,” tutupnya. (prokopim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dekranasda Pontianak Serahkan 100 Paket Sembako untuk Pengrajin

    Dekranasda Pontianak Serahkan 100 Paket Sembako untuk Pengrajin

    • calendar_month Sel, 21 Apr 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dekranasda Pontianak menyerahkan 100 paket bantuan sembako kepada pengrajin UKM yang terkena dampak pandemi Covic 19. Para pengrajin yang diberi bantuan merupakan mereka yang aktif mengirim produk di gerai Dekranasda untuk dipasarkan. Penyerahan itu dilakukan secara simbolis oleh ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie kepada enam perwakilan pengrajin di Gedung UMKM Center Jalan […]

  • Jokowi Sumbang Sapi Kurban di Desa Peniti Dalam I, Beratnya Mencapai 1,2 Ton

    Jokowi Sumbang Sapi Kurban di Desa Peniti Dalam I, Beratnya Mencapai 1,2 Ton

    • calendar_month Sen, 27 Jul 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Menjelang hari raya  Idul Adha 1441 Hijriah, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyumbangkan satu ekor sapi kurban untuk warga Dusun Tiga Ambo’ Pinang, Desa Peniti Dalam I, Kecamatan Segedong, Kabupaten Mempawah. “Sapi kurban yang berasal dari Presiden Jokowi itu memiliki berat 1,2 ton dan rencananya akan diserahkan di Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Selasa (28/7/2020), […]

  • Bupati Erlina Puji Kekompakan Kades Peniti Besar dan Camat Segedong

    Bupati Erlina Puji Kekompakan Kades Peniti Besar dan Camat Segedong

    • calendar_month Jum, 1 Jul 2022
    • 0Komentar

    Lensakalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina memberikan apresiasi dan pujian kepada Kepala Desa Peniti Besar dan Camat Segedong atas diresmikannya “Dermaga Desa Peniti Besar”, Jumat (1/7/2022). Pasalnya kedua pucuk pimpinan di Kecamatan Segedong ini dinilainya kompak memberikan ide dan gagasannya dalam membangun wilayahnya masing-masing. Dengan diresmikannya dermaga tersebut, orang nomor satu di Bumi Galaherang ini […]

  • Digigit Ular Berbisa, Dinkes Mempawah Imbau Warga ke Puskesmas, Ini Alasannya

    Digigit Ular Berbisa, Dinkes Mempawah Imbau Warga ke Puskesmas, Ini Alasannya

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kabar tewasnya, Norjani (70) warga Kecamatan Tohoh, Mempawah dibenarkan Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Jamiril. “Katanya korban yang meninggal adalah pawang ular,” kata Jamiril, Senin (27/1/2020). Berdasarkan informasi yang diterimanya, bahwa korban sebelumnya melakukan atraksi dengan ular berjenis ‘King Kobra’. Tapi, setelah mendapat beberapa gigitan di bagian tubuhnya, atraksi tersebut […]

  • Pilkada Ajang Konflik Politik Terstruktur

    Pilkada Ajang Konflik Politik Terstruktur

    • calendar_month Ming, 19 Nov 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pilkada memang ajang konflik politik. Tapi yang dilembagakan dan terstruktur. Bukan konflik yang suka-suka hati setiap pasangan. “Pilkada sebagai ajang konflik politik yang dilembagakan dan diadopsi sistemnya hingga teknisnya. Serta sudah ada muara dan tahapan akhirnya,” kata Komisioner KPU RI, Viryan Aziz, kemarin. Selama ini, kata dia, Pemilu dijadikan momentum untuk saling menjatuhkan […]

  • Gelar Tadarusan, 300 Muslimah Khataman Al Quran

    Gelar Tadarusan, 300 Muslimah Khataman Al Quran

    • calendar_month Jum, 17 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Majelis Taklim Muslimah Kota Pontianak menggelar khataman Al Quran yang keenam kalinya sekaligus buka puasa bersama di Aula Rumah Dinas Wali Kota Pontianak, Jumat (17/5/2019). Khataman Al Quran ini merupakan bagian dari kegiatan tadarusan Ormas Muslimah Kota Pontianak selama bulan Ramadan 1440 Hijriyah. “Harapan kami kedepan melalui kegiatan ini akan semakin baik dan […]

expand_less