Breaking News
light_mode

Terima Kembali Sang Merah Putih

  • calendar_month Rab, 17 Agu 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Usai Upacara Penurunan Sang Merah Putih di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Bendera Pusaka diserahkan Kembali kepada Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson di depan Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Rabu (17/8/2022).

Acara dilanjutkan dengan Penutupan Pemusatan Pelatihan Pasukan Pengibaran Bendera Pusaka Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022 di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat.

Pemusatan Pelatihan yang dikonsentrasikan di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat dimulai sejak 3 Agustus 2022, sedangkan para anggota Paskibraka menggunakan Gedung Diklat Dana Pensiun Bank Kalbar di Jalan Budi Karya, Kota Pontianak, sebagai tempat menginap.

Jumlah Paskibraka yakni sebanyak 30 orang putra-putri terbaik dari seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Barat, yang terdiri dari 28 orang bertugas pada pelaksanaan Upacara Peringatan HUT ke-77 RI di Pemprov Kalbar dan 2 orang lainnya bertugas untuk upacara kenegaraan di Istana Merdeka, Jakarta.

Dalam sambutan yang disampaikan, Sekda Provinsi Kalbar mengucapkan terima kasih atas pencapaian yang telah diberikan Tim Paskibraka Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, kami mengucapkan terima kasih dan selamat atas suksesnya penyelenggaraan rangkaian Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia. Semoga ini bisa menjadi motivasi tersendiri bagi adik-adik untuk lebih tekun dan giat berlatih. Nantinya saudara akan menjadi bagian dari Purna Paskibraka, maka jadilah Purna Paskibraka yang berkompeten, serta selalu menjaga nama baik Purna Paskibraka,” pesan Harisson.

Seluruh anggota Paskibraka juga didoakan diberikan keselamatan saat kembali ke kota masing-masing.

“Saya mendoakan semoga adik-adik dilindungi Allah Subhanahu Wa Ta’ala saat kembali ke daerah masing-masing,” harap Sekda Provinsi Kalbar menutup sambutannya.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari, para Pelatih, dan Purna Paskibraka Provinsi Kalimantan Barat. (adpim/LK1)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Minggu ke 76, Pelabuhan Kijing Capai 44,8 Persen

    Minggu ke 76, Pelabuhan Kijing Capai 44,8 Persen

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Pembangunan pelabuhan internasional kijing tahap pertama diharapkan rampung sesuai jadwal yang ditargetkan yakni, Juli 2020 mendatang. Karena itu, Pemerintah Kabupaten Mempawah terus memantau progres pembangunan berskala internasional tersebut. Hingga minggu ke 76 pembangunannya mencapai 44,8 persen. “Sampai minggu ke 76 progres yang didapat baru 44,8 persen. kita harap Juli 2020 nanti dapat selesai […]

  • Namanya Sering Dicatut, Karolin Ancam Lapor Polisi

    Namanya Sering Dicatut, Karolin Ancam Lapor Polisi

    • calendar_month Rab, 6 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Landak, dr Karolin Margret Natasa secara tegas menyatakan, dirinya tidak pernah memiliki saham pada perusahaan sawit, baik yang beroperasi di wilayah Kabupaten Landak, maupun lainnya. “Saya tidak pernah punya saham di perusahaan sawit manapun. Tidak ada,” tegas Karolin saat membuka Pelatihan Satuan Tugas Pemadam Kebakaran (Satgas Damkar), Penyerahan Bantuan Sarana Damkar dan […]

  • Erlina Ajak Orangtua Bekali Anak Pengetahuan Keagamaan

    Erlina Ajak Orangtua Bekali Anak Pengetahuan Keagamaan

    • calendar_month Sel, 5 Des 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Orangtua perlu membekali anak-anak dengan pengetahuan keagamaan yang cukup. Langkah itu penting sehingga mereka memiliki filter ketika menghadapi pergaulan di luar lingkungan keluarga. Demikian diungkapkan Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah, Hj Erlina Ria Norsan, Senin (4/12) ketika menghadiri Peringatan maulid nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1439 Hijriah, di Masjid Mikatul Anwar. Menurutnya, […]

  • Jangan Panik dan Takut dengan Rapid Test Massal

    Jangan Panik dan Takut dengan Rapid Test Massal

    • calendar_month Sen, 1 Jun 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rapid test atau uji cepat diyakini menjadi langkah paling efektif saat ini untuk memperlambat penyebaran virus Corona atau Covid-19. Lewat metode uji cepat, potensi munculnya kasus Covid-19 baru diharapkan dapat terdeteksi lebih dini, sehingga dapat ditentukan penanganan lanjutan yang tepat oleh tenaga medis. Uji cepat pada prinsipnya hanya dibatasi pada dugaan kasus. Pasalnya […]

  • Pastikan Tak Ada Makanan Kadaluarsa, Diskumdag Pontianak Sidak Pasar Modern

    Pastikan Tak Ada Makanan Kadaluarsa, Diskumdag Pontianak Sidak Pasar Modern

    • calendar_month Kam, 9 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan (Diskumdag) Kota Pontianak menggelar inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar modern. “Sidak ini kita lakukan untuk memastikan tidak adanya makanan kadaluarsa, kemasan yang rusak atau produk-produk dari luar negeri tanpa izin impor,” ujar Kadiskumdag Kota Pontianak, Hariyadi S Triwibowo saat ditemui di salah satu supermarket di wilayah […]

  • Harga Karet Anjlok, Petani Sungai Labi Gelisah

    Harga Karet Anjlok, Petani Sungai Labi Gelisah

    • calendar_month Jum, 18 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Rerata petani karet di Desa Sungai Labi, Kecamatan Kelam Permai, tengah gelisah. Pasalnya, harga karet turun tajam menjadi Rp 6 ribu per kilogram. Tentunya kondisi ini sangat memprihatinkan sekali bagi petani karet.  Olehkarenanya, pemerintah diminta hadir untuk menjawab dan mengatasi persoalan petani karet tersebut. “Harga jual karet anjlok, hanya Rp 6 ribu perkilo […]

expand_less