Breaking News
light_mode

Tanamkan Germas pada Anak Sejak Dini

  • calendar_month Jum, 12 Agu 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) gencar dilakukan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Sasarannya di lingkungan dunia pendidikan.

Dengan harapan Germas dapat diamalkan oleh peserta didik sejak dini. “Kita harap anak didik kita dapat menerapkan pola hidup sehat, sehingga menjadi generasi penerus yang sehat dan berkualitas,” ujar Bupati Mempawah, Hj Erlina ketika menghadiri rangkaian kegiatan Kampanye Germas di SMP Negeri 01 Jongkat, Desa Jungkat Kecamatan Jongkat, Jumat (12/8/2022).

Bupati Erlina didampingi Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi ini berpendapat, bahwa Germas merupakan program dari pemerintah pusat yang mengajak masyarakat agar melakukan pola hidup sehat.

Tujuannya, lanjut Bupati Erlina, agar masyarakat selalu sehat dengan melakukan berbagai aktifitas olahraga serta mengonsumsi buah dan sayur untuk menjadi kebiasaan sehari- hari.

“Pola hidup sehat harus dijadikan gaya hidup keseharian masyarakat di Kabupaten Mempawah,” ajak Bupati Erlina.

Olehkarenanya, Bupati Erlina berharap masyarakat untuk intens atau rutin melakukan aktifitas olahraga serta mengonsumsi makanan yang bergizi serta sayuran yang tentunya akan meningkatkan imunitas tubuh.

“Mari terus jaga kesehatan dengan pola hidup sehat dan mengkonsumsi makanan yang bergizi,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ini langkah Polres Sintang Antisipasi Teroris…

    Ini langkah Polres Sintang Antisipasi Teroris…

    • calendar_month Ming, 13 Mei 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Mendapat kabar pengeboman tiga Gereja di Surabaya, Minggu (13/5), Polres Sintang langsung menerjun personel gabungan untuk patroli di sejumlah rumah ibadah di Kabupaten Sintang, Provinsi Kalbar. “Patroli ini untuk mengantisipasi aksi teroris masuk di wilayah Kabupaten Sintang,” kata Kasat Sabhara Polres Sintang, Iptu M Rasyid. Patroli tersebut di antaranya dilakukan di Gereja Katedral […]

  • Selain Menimbulkan Dampak Lingkungan Negatif, PETI Adalah Aktifitas Ilegal!

    Selain Menimbulkan Dampak Lingkungan Negatif, PETI Adalah Aktifitas Ilegal!

    • calendar_month Jum, 14 Des 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar –  Secara hukum Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) adalah aktifitas illegal. Pasalnya, tidak mengantongi izin.  Apalagi dampak lingkungan yang ditimbulkan. Tentunya sangat berdampak negatif. Olehkarenanya, langkah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dinilai sudah tepat.  Apalagi aktifitas tersebut banyak dilakukan di aliran Sungai Kapuas dan Melawi di Kabupaten Sintang. “PETI menurunkan kwalitas mutu air. Sehingga […]

  • Tertangkap Narkoba, Honorer Disperindagkop Dibebastugaskan

    Tertangkap Narkoba, Honorer Disperindagkop Dibebastugaskan

    • calendar_month Sen, 14 Agu 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Staf honorer Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Sintang berinisial Fir, tidak hanya mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum. Bahkan, ia juga dibebastugaskan dari aktifitasnya sehari-hari sebagai honorer di lingkungkan Pemerintah Kabupaten Sintang. “Yang bersangkutan sudah kita bebastugaskan dari tenaga honorer di Disperindagkop dan UKM. Artinya, yang bersangkutan maulai […]

  • PLN Harus Gencar Sosialisasikan Kabel Listrik SNI

    PLN Harus Gencar Sosialisasikan Kabel Listrik SNI

    • calendar_month Sab, 9 Mar 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Masyarakat dan pemilik rumah toko (Ruko) di Kabupaten Sintang tidak tahu mana itu, kabel dan instalasi listrik yang besertifikat SNI dan tidaknya. Teknisnya, PT PLN Rayon Sintang lah yang lebih mengetahuinya. Olehkarenanya, PLN Rayon Sintang diminta lebih proaktif dalam menyampaikan hal-hal tersebut. Masyarakat pun dapat memahami apa saja dampak yang dapat ditimbulkan. “Permasalahan ini […]

  • Bupati Erlina Ingatkan ASN untuk Disiplin Patuhi Jam Kerja

    Bupati Erlina Ingatkan ASN untuk Disiplin Patuhi Jam Kerja

    • calendar_month Sen, 5 Sep 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina mengingatkan kepada seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah agar dapat meningkatkan kedisiplinan dan ketaatan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, terutama dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. “Saya ingatkan dan minta kepada agar disiplin, khususnya pada aturan jam kerja ASN yang telah ditetapkan dalam peraturan Bupati […]

  • Wabup Minta TJSP Mampu Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat

    Wabup Minta TJSP Mampu Tingkatkan Kesejahteraan Rakyat

    • calendar_month Rab, 8 Sep 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Forum Pelaksana TJSP Kabupaten Mempawah menggelar workshop CSR dan sosialisasi kebijakan kelautan dan nelayan, Rabu (8/9/2021) di Rumah Adat Budaya Melayu Mempawah. Tujuannya, melaksanakan pembinaan nelayan pesisir melalui program transformasi mata pencaharian. Kegiatan yang diikuti puluhan peserta itu dibuka Wakil Bupati, H Muhammad Pagi. “CSR adalah bentuk komitmen tanggungjawab perusahaan terhadap pemangku kepentingan […]

expand_less