Breaking News
light_mode

Bupati Erlina Hadiri Peringatan Hari Mangrove Sedunia 2022

  • calendar_month Sel, 26 Jul 2022
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Dalam rangka Hari Mangrove Sedunia Tahun 2022 serta menyambut Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Lantamal XII Pontianak bersama jajaran Forkopimda Mempawah melakukan penanaman Magrove di Kawasan Pelabuhan Internasional Kijing, Kecamatan Sungai Kunyit, Selasa (26/7/2022).

Penanaman bibit mangrove dilaksanakan serentak secara Nasional. Kegiatan Lantamal sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan dan menjadi salah satu program kerja TNI AL.

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono di Pantai Tanjung Pasir, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten itu, juga dihadiri Bupati Mempawah, Hj Erlina.

Adapun total magrove yang ditanam secara nasional ini sebanyak 1.000.377 di 77 lokasi, termasuk di Kabupaten Mempawah.


Komandan Lantamal XII Pontianak, Laksamana Pertama TNI Suharto mengatakan, dengan kegiatan penanaman mangrove akan terjadi pelestarian terhadap lingkungan maritim ataupun lingkungan pantai, sehingga ekosistem laut terjaga.

“Yang paling penting untuk kita pahami adalah tanggung jawab lingkungan kelautan yang merupakan tanggung jawab bersama, bukan tanggung jawab satu persatu atau instansi-instansi tertentu. Tetapi kelestarian lingkungan di dalam pembangunan berkelanjutan adalah tanggung jawab seluruh masyarakat yang tentunya terwujud dengan kolaborasi bersama,” ujarnya.

Dikatakan bahwa jumlah bibit mangrove yang ditanam sebanyak 15.000 bibit melalui 4 tahap dan akan dimaksimalkan di setiap pantai di Provinsi Kalimantan Barat.

Selain penanaman mangrove, dalam kesempatan terebut juga dilakukan penyerahan bibit mangrove kepada aktivis dan komunitas mangrove serta pelajar. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dewan Apresiasi Polres Sintang Tangkap 29 Pelaku Kriminalitas

    Dewan Apresiasi Polres Sintang Tangkap 29 Pelaku Kriminalitas

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Belum lama ini, Kepolisian Resor (Polres) Sintang merilis hasil giat Operasi Panah dan Jaran Kapuas 2019. Dari hasil kedua operasi tersebut, pihak kepolisian berhasil meringkus 29 tersangka curat, curas, dan curanmor di wilayah hukum Polres Sintang. Upaya yang dilakukan tersebut sebagai bentuk menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat […]

  • Sekda dan Kepala BPJS Sintang Bicara soal Tunggakan Iuran Peserta Mandiri dan Perangkat  Desa

    Sekda dan Kepala BPJS Sintang Bicara soal Tunggakan Iuran Peserta Mandiri dan Perangkat Desa

    • calendar_month Sen, 19 Apr 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah memimpin Rapat Forum Pemangku Kepentingan Utama Kabupaten Sintang Tahap I Tahun 2021 secara virtual di Ruang Rapat Sekretaris Daerah, Senin (19/4/2021). Rapat dihadiri Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sintang, Eka Susilamijaya dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang yang terkait dengan pengelolaan program Jaminan Kesehatan […]

  • Perkebunan jadi Investasi Terseksi di Sintang

    Perkebunan jadi Investasi Terseksi di Sintang

    • calendar_month Sab, 25 Jun 2022
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Florensius Ronny menyebut bahwa Kabupaten Sintang menjadi salah satu kabupaten yang seksi atau banyak diminati para investor untuk berinvestasi. Hal inipun didukung dengan letak geografis Kabupaten Sintang yang menghubungkan beberapa kabupaten tetangga, sehingga mampu dapat mendongkrak nilai daya beli masyarakat. Mengapa tidak?. Dengan kondisi infrastruktur […]

  • Bupati Erlina Kenalkan Tiga Produk Unggulan UMKM Mempawah di APKASI Otonomi Expo 2023

    Bupati Erlina Kenalkan Tiga Produk Unggulan UMKM Mempawah di APKASI Otonomi Expo 2023

    • calendar_month Jum, 21 Jul 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Mempawah, Hj Erlina memperkenalkan Kripik Pisang Segedong, Ikan Asin Crispy, dan Kain Tenun Awan Beranak sebagai produk UMKM unggulan di Kabupaten Mempawah pada event Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Otonomi Expo Tahun 2023 yang berlangsung selama 3 hari. Event tersebut dimulai pada Kamis (20/7/2023) dan berakhir pada Sabtu (22/7/2023) mendatang di […]

  • 50 Warga Sintang Dirawat di RSJ Singkawang

    50 Warga Sintang Dirawat di RSJ Singkawang

    • calendar_month Jum, 3 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Dinas Sosial Kabupaten Sintang meminta masyarakat tidak segan untuk membawa berobat kerabat atau siapa saja yang mengalami gangguan jiwa. Sebab tidak perlu khawatir, karena biaya perawatan maupun perobatannya akan ditanggung Negara maupun Daerah. Asalkan memiliki dokumen kependudukan seperti KTP dan Kartu Keluarga. “Biayanya gratis,” kata Plt Kepala Dinas Sosial Sintang, Henri Harahap, Jumat […]

  • Bersama Perangi Hoax dan Ujaran Kebencian

    Bersama Perangi Hoax dan Ujaran Kebencian

    • calendar_month Sen, 25 Sep 2017
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Berita bohong atau hoaks (hoax) dan ujaran kebencian (hate speech) selalu menimbulkan keresahan di masyarakat dan merisaukan pemerintah, seluruh elemen diajak untuk memeranginya bersama-sama, terutama di Jejaring Sosial (Social Network) atau Media Sosial (Medsos). “Hoax dan hate speech di Medsos besar pengaruhnya dalam kehidupan sehari-hari,” kata Syarifudin, Staf Ahli Bupati Sintang Bidang Hukum, […]

expand_less