Breaking News
light_mode

Pesan Ketua LPTQ Kalbar kepada Pemenang MTQ, Teruslah Berlatih!

  • calendar_month Rab, 14 Jul 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran ke XXXII Tingkat Kabupaten Mempawah yang digelae di Desa Sungai Duri I, Kecamatan Sungai Kunyit ditutup.

Penutupan rangkaian kegiatan MTQ itupun dilakukan Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi, pada Rabu (14/7/2021) malam.

Ketua MTQ ke XXXII Tingkat Kabupaten Mempawah, Raden Suhartono mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak yang sudah mendukung seluruh pelaksanaan MTQ tingkat kabupaten ini.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini dari awal hingga berakhir pada kegiatan penutupan malam ini,” ucap Raden Suhartono yang juga menjabat sebagai Camat Sungai Kunyit ini.

Kendati pelaksanaannya di masa pandemi Covid-19, namun kegiatan tetap berjalan lancar dan sukses digelar hingga pada malam puncak penutupannya.

“Tentunya tiap proses pelaksanaan kita menerapkan ptorokol kesehatan, sesuai yang dianjurkan pemerintah. Dalam pelaksanaannya juga kita menerapkan sistem virtual dan faktual. Langkah ini kita ambil untuk tidak terjadinya kerumunan, serta membantu upaya pemerintah memutus rantai penyebaran virus covid-19 ini,” katanya.

Adapun qari dan qari’ah atau hafiz dan hafizah yang keluar sebagai pemenang atau juara umun MTQ tahun ini adalah Kecamatan Mempawah Hilir. Dengan perolehan juara 1 sebanyak 12 orang, juara 2 sebanyak 8 orang, dan juara 3 sebanyak 8 orang.

Sedangkan juara umum kedua yaitu Kecamatan Sungai Pinyuh, dengan perolehan juara 1 sebanyak 9 orang, juara 2 sebanyak 10 orang, dan juara 3 sebanyak 3 orang.

Sementara juara umum ketiga yaitu Kecamatan Anjongan dengan perolehan juara 1 sebanyak 5 orang, juara 2 sebanyak 6 orang, dan juara 3 sebanyak 1 orang.

“Total perolehan nilai juara umum atau terbaik pertama adalah 92 orang. Terbaik kedua 78 orang, dan terbaik ketiga 44 orang,” ungkap dia.

Ketua LPTQ Provinsi, Andi Musa juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para dewan hakim, panitia, masyarakat, dan seluruh pihak yang telah bahu membahu menyukseskan penyelenggaraan MTQ ke XXXII Tingkat Kabupaten Mempawah ini.

“Tentunya dengan kerja keras hingga MTQ terselenggara dengan baik, profesional dan sistematis,” ujarnya.

Andi Musa berharap para pemenang MTQ ini tidak berpuas diri dulu, sebab masih ada ajang MTQ tingkat provinsi yang akan dilaksanakan di Kabupaten Sintang. Karenanya, qari atau qari’ah diharapkan dapat terus mengasah kemampuannya, sehingga dapat tampil maksimal dalam pelaksanaan MTQ tingkat provinsi nanti.

“Teruslah berlatih, agar dapat mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi maupun nasional nantinya. Dan pesan saya yang tidak kalah pentingnya adalah agar tetap menjaga kesehatan, karena wabah covid-19 belum berakhir,” pesan Andi Musa. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkot Pontianak Salurkan Bantuan Transportasi untuk 270 Petugas Fardhu Kifayah

    Pemkot Pontianak Salurkan Bantuan Transportasi untuk 270 Petugas Fardhu Kifayah

    • calendar_month Sen, 3 Nov 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 270 petugas Fardhu Kifayah di Kota Pontianak menerima bantuan transportasi sebesar Rp1,8 juta per orang dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Penyerahan ini merupakan tahap kedua setelah sebelumnya 255 petugas juga telah menerima bantuan serupa. Total sebanyak 525 petugas Fardhu Kifayah di enam kecamatan dan 29 kelurahan mendapat dukungan pada tahun 2025. Wali […]

  • Mempawah Butuh 3 Unit Cold Chain

    Mempawah Butuh 3 Unit Cold Chain

    • calendar_month Kam, 18 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahapan pemberian vaksin Covid-19 kepada masyarakat secara massif oleh Pemerintah Kabupaten Mempawah direncanakan pada bulan Maret mendatang. Guna mendukung keberhasilan program vaksinasi kepada masyarakat luas tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mempawah, Jamiril, berharap kepada Pemerintah Provinsi Kalbar dapat mengakomodir beberapa kekurangan yang bakal menjadi kendala kedepan. Permintaan ini disampaikan Jamiril melalui Komisi V […]

  • Senen Maryono Kembali Fokus di Komisi C DPRD Sintang

    Senen Maryono Kembali Fokus di Komisi C DPRD Sintang

    • calendar_month Sel, 8 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Senen Maryono memastikan bahwa dirinya akan konsen pada isu yang berkaitan dengan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Sebab di periode keduanya sebagai wakil rakyat, dirinya kembali dipercaya masuk ke Komisi C yang membidangi pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. “Ya, saya masih di komisi C ya. […]

  • Jarot: Segera Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla

    Jarot: Segera Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla

    • calendar_month Sen, 19 Feb 2018
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Meskipun saat ini curah hujan masih tinggi, dalam waktu dekat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang akan menetapkan status Siaga Darurat Bencana Kabakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). “Segera mungkin kita tetapkan,” kata Bupati Sintang, Jarot Winarno, Senin (19/2). Jarot menjelaskan, penetapan ini sebagai bentuk kewaspadaan Kabupaten Sintang untuk menghadapi ancaman bencana asap. “Sintang belum ada […]

  • Bupati Erlina dan Wabup Juli Hadiri Pembukaan MTQ XXXIII

    Bupati Erlina dan Wabup Juli Hadiri Pembukaan MTQ XXXIII

    • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Barat resmi dibuka Gubernur Kalbar, Ria Norsan di Stadion Uncak Kapuas, Putussibau, Minggu (14/9/2025) malam. Pembukaan ditandai dengan pemukulan bedug oleh Gubernur, diikuti pemukulan rebana para kepala daerah se-Kalbar. Hadir dalam acara tersebut, Bupati Mempawah Erlina, Wakil Bupati Juli Suryadi, Ketua TP-PKK Rosnilawati, dan Sekda […]

  • Yasser: Peran OMS Penting Wujudkan Good Governance

    Yasser: Peran OMS Penting Wujudkan Good Governance

    • calendar_month Rab, 1 Mar 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Pemrrintah Kabupaten Sintang, Syarief Yasser Arafat membuka kegiatan Collaborative Governance Workshop IV tentang Penguatan Tata Kelola dan Peamberdayaan Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) Kabupaten Sintang di Aula Balai Praja, Kantor Bupati Sintang, Selasa (28/2/2023). Kegiatan tersebut diselenggarakan atas kerjasama antara Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sintang dengan […]

expand_less