Breaking News
light_mode
OPD

KPP Pratama Sintang Gelar Bimtek SPT Tahunan

  • calendar_month Sel, 23 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sintang mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) Orang Pribadi secara online melalui Zoom Meeting di Aula KPP Pratama Sintang, Selasa (23/3/2021).

Bimtek ini dilaksanakan selama tiga hari (23-25 Maret) meliputi tiga kabupaten yaitu Sintang, Melawi dan Kapuas Hulu.

Di hari pertama, bimtek diikuti 55 peserta yang merupakan staf keuangan dan admin Satuan Kerja (Satker) di wilayah Kabupaten Sintang.

Di pertama materi disampaikan oleh Kepala Seksi Ekstensifikasi dan Penyuluhan KPP Pratama Sintang Bramasto Aditomo dan Account Representative (AR) KPP Pratama Sintang Singgih Dwi Jatmiko.

Dalam penyampaian materi Bramasto memberikan data berupa pelaporan SPT Tahunan oleh ASN Sintang.

Menurut Bramasto ,ASN wilayah Sintang yang belum melaporkan SPT Tahunannya per tanggal 20 Maret 2021 adalah sebanyak 1.397, yang sudah melaporkan SPT sebanyak 3.579 dan total 4.976 ASN.

Di hari kedua, Bimtek diikuti 35 peserta yang merupakan staf keuangan dan admin Satuan Kerja (Satker) di wilayah Kabupaten Melawi. Materi disampaikan oleh Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nanga Pinoh, Dedy Agus Prabowo dan Account Representative (AR) KPP Pratama Sintang Permana Wiranata.

Dedy menyampaikan data pelaporan SPT Tahunan oleh ASN Melawi per tanggal 20 Maret 2021 adalah yang belum melaporkan SPT sebanyak 1.577, sudah melaporkan SPT sebanyak 2.040 dan total ASN terdaftar adalah 3.617 ASN.
Di hari ketiga, Bimtek diikuti sekita 55 peserta yang merupakan staf keuangan dan admin Satuan Kerja (Satker) di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu. Materi disampaikan oleh Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Putussibau Fakhrudin Wibowo dan Account Representative (AR) KPP Pratama Sintang Yessika Mauliddini.

Dalam penyampaian materi Wibowo memberikan data berupa pelaporan SPT Tahunan oleh ASN Kapuas Hulu. Menurut Wibowo, ASN wilayah Kapuas Hulu yang belum melaporkan SPT Tahunannya per tanggal 20 Maret 2021 adalah sebanyak 2.974, yang sudah melaporkan SPT sebanyak 2.077 dan total 5.051 ASN. Angka ini menunjukkan bahwa wajib pajak yang belum melaporkan SPT Tahunannya meningkat dari tahun 2019 yang hanya 1.941 ASN.

Kepala KPP Pratama Sintang Dudung Kurniawan dalam sambutannya menyampaikan agar momen Bimtek ini dapat dimanfaatkan oleh staf keuangan dan admin untuk dapat menggali informasi terkait SPT Tahunan sehingga dapat membantu ASN di lingkup satkernya untuk melaporkan SPT-nya. KPP Pratama Sintang sangat berterima kasih dan mengapresiasi bagi Satker yang seluruh pegawainya sudah melaporkan SPT dan akan memberikan penghargaan serta sertifikat bagi satker tersebut. (LK1/Hms)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pendidikan, Generasi Z dan Era Industri 4.0

    Pendidikan, Generasi Z dan Era Industri 4.0

    • calendar_month Rab, 22 Jan 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Baru saja generasi milenial atau generasi Y mengguncang dunia, kini generasi baru di bawahnya mulai muncul ke permukaan. Generasi baru tersebut dikenal sebagai generasi Z. Mereka adalah anak muda yang lahir pada era 2000-an. Itu artinya, saat ini mereka tengah berproses sebagai seorang remaja. Generasi Z memiliki karakteristik berbeda dibandingkan generasi Y atau […]

  • 93 ASN Sintang Jalani Ujian Kenaikan Pangkat, 6 di Antaranya Batal!
    OPD

    93 ASN Sintang Jalani Ujian Kenaikan Pangkat, 6 di Antaranya Batal!

    • calendar_month Sen, 21 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Sebanyak 93 aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang mengikuti Ujian Dinas Kenaikan Pangkat di Unit Pelaksana Teknis Badan Kepegawaian Negara Pontianak, Senin (21/6/2021). Ujian kenaikan pangkat tersebut dilakukan dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Hal inipun diungkapkan Pelaksana Tugas Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Witarso. Lanjut Witarso […]

  • Amankan 8 Vihara di Malam Perayaan Imlek,  Polsek Siantan Imbau Warga Tionghoa Selalu Terapkan Protkes

    Amankan 8 Vihara di Malam Perayaan Imlek, Polsek Siantan Imbau Warga Tionghoa Selalu Terapkan Protkes

    • calendar_month Kam, 11 Feb 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Kecamatan Jungkat, Kabupaten Mempawah menjadi satu di antara kawasan di mana banyak lokasi yang menyelenggarakan perayaan Imlek. Untuk mengamankan kegiatan tersebut, Polsek Siantan memperketat pengamanan di vihara-vihara. “Total ada 8 vihara di wilayah hukum kita. Dan ada 35 personel gabungan yang dilibatkan baik itu TNI/Polri,” ujar Kapolsek Siantan, Iptu Rahmat Kartono kepada Lensakalbar.co.id, […]

  • Pj Bupati Hadiri Gebyar Pelayanan Prima 2024

    Pj Bupati Hadiri Gebyar Pelayanan Prima 2024

    • calendar_month Rab, 9 Okt 2024
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail menghadiri acara Gebyar Pelayanan Prima 2024 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024). Kegiatan yang digelar oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) ini mengusung tema “Wujudkan Ekosistem Pelayanan Publik Transformatif, Inovatif dan Inklusif”, dan dibuka secara resmi oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur […]

  • Target Tuntaskan Raperda

    Target Tuntaskan Raperda

    • calendar_month Rab, 2 Des 2020
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Fraksi-fraksi DPRD Kota Pontianak menyampaikan pendapat akhir terhadap lima Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diusulkan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Mulyadi menerangkan Raperda yang diusulkan diantaranya retribusi daerah, perpustakaan, lingkungan hidup, penyertaan modal pada PDAM sebesar Rp7,5 miliar. “Pendapat fraksi-fraksi akan dibahas dan ditanggapi oleh Wali Kota Pontianak,” ujarnya […]

  • Edi Ajak Upgrade Semangat Gotong Royong

    Edi Ajak Upgrade Semangat Gotong Royong

    • calendar_month Kam, 23 Mei 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke-111 diperingati jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) dengan menggelar apel di Halaman Kantor Wali Kota Pontianak, Kamis (23/5/2019). Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan, peringatan Harkitnas ini sangat relevan jika dimaknai dengan teks Sumpah Palapa. Dalam kondisi kemajemukan bahasa, suku, agama, kebudayaan, bentang geografis yang merupakan salah satu […]

expand_less