Breaking News
light_mode
OPD

Jaga Kerukunan Beragama

  • calendar_month Rab, 24 Mar 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Ghulam Raziq mengajak seluruh elemen masyarakat menjaga kerukunan umat beragama sehingga suasana kondusif daerah selalu terpelihara.

“Jaga kerukunan umat beragama dan saling hormat-menghormati pemeluk agama lain menjalankan ibadahnya agar selalu tercipta kedamaian,” ujar Ghulam Raziq, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Rabu (24/3/2021).

Kegiatan diskusi “Temu Konsultasi” tentang penanganan konflik keagamaan yang diinisiasi Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalbar itu dinilainya baik dan dapat menjadi wadah untuk dapat saling menghargai dan menghormati antar umat beragama di Kabupaten Sintang ini.

“Tentunya, kegiatan temu konsultasi ini merupakan bentuk komitmen bersama untuk menjaga Kabupaten Sintang tetap damai, rukun dan kondusif serta didukung masyarakat yang saling menjaga kerukunan beragama,” ucapnya.

Kendati demikian, Ghulam Raziq juga meminta kepada tokoh masyarakat lebih aktif melakukan sosialisasi dan pencerahan kepada masyarakat untuk menjaga kedamaian dan kerukunan yang telah terbina di Kabupaten Sintang.

“Harapan kami, masyarakat di Kabupaten Sintang tidak mudah terprovokasi dengan isus-isu yang berkembang di media sosial, sehingga tidak merusak kedamaian, ketentraman serta hubungan antarumat beragama yang sudah sangat harmonis,” pesannya.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sintang H Anuar Akhmad, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Sintang.

“Saya berharap dengan kegiatan ini kita dapat memahami dan kita sikapi bersama segala persoalan agama yang terjadi di tengah kehidupan kita sehari-harinya. Berkaitan kebenaran suatu agama dan kekuatan aqidah mari kita saling memahami satu dengan yang lainnya, sehingga kita di Sintang ini bisa bekerjasama dalam menjalankan kehidupan kita sehari-hari tanpa ada penodaan antar suatu kelompok, suatu agama, dan lain sebagainya,” pungkasnya. (Dex)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pentingnya Membangun Silaturahmi untuk Wujudkan Kesejahteraan dan Visi Misi Mempawah

    Pentingnya Membangun Silaturahmi untuk Wujudkan Kesejahteraan dan Visi Misi Mempawah

    • calendar_month Sel, 31 Jan 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, H Muhammad Pagi mengajak Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk membangun silaturahmi pada semua pihak. Mengingat hal tersebut penting bagi upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta mewujudkan visi misi Kabupaten Mempawah, yakni Cerdas, Mandiri, dan Terdepan. Ajakan ini diungkapkannya ketika menghadiri kegiatan Jalan Sehat dan Senam SKJ 88 yang […]

  • Ampun! Ruas Jalan Binjai Hulu Berdebu

    Ampun! Ruas Jalan Binjai Hulu Berdebu

    • calendar_month Ming, 19 Agu 2018
    • 0Komentar

      LensaKalbar – “Kami kalau mau pergi ke Sintang setiap hari menghirup debu!” Demikian kalimat terucap dari mulut Husnah, warga Desa Sungai Risap, Kecamatan Binjai Hulu, Minggu (19/08/2018). Mengapa tidak, ruas jalan berstruktur tanah tersebut pastinya akan menimbulkan debu begitu pekat apabila dilintasi kendaraan roda dua, roda empat, dan roda enam. Begitu juga dengan warga […]

  • Sambas Bisa jadi Lumbung Pangan Nasional

    Sambas Bisa jadi Lumbung Pangan Nasional

    • calendar_month Ming, 4 Agu 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Gubernur Kalimantan Barat, H Sutarmidji mengatakan Kabupaten Sambas berpotensi besar menjadi lumbung pangan provinsi ini. Bahkan lumbung pangan nasional. Pasalnya Sambas memiliki luasan wilayah yang memadai, dan layak ditanami berbagai tanaman pangan. “Sambas harus jadi lumbung pangan. Caranya dengan meningkatkan produktivitas. Padi misalnya, kalau sekarang satu hektare hanya 2,7 sampai 2,9 ton, maka […]

  • Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    Wabup Juli Buka Sosialisasi IBCA-MMA: Dorong Pemuda Raih Prestasi Bela Diri

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, secara resmi membuka Sosialisasi dan Pendidikan Latihan Cabang Olahraga Indonesia Beladiri Campuran Amatir (IBCA-MMA) Kabupaten Mempawah di Mempawah Convention Center (MCC), Senin (27/10/2025). Kegiatan bertema “Membangun Semangat Pemuda dalam Ajang Bela Diri untuk Menggapai Prestasi” itu menjadi langkah awal memperkuat pembinaan atlet muda di bidang bela diri campuran. […]

  • Porprov Kalbar 2022, Bupati Jarot Target Sintang Masuk 3 Besar

    Porprov Kalbar 2022, Bupati Jarot Target Sintang Masuk 3 Besar

    • calendar_month Ming, 28 Mar 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Bupati Sintang, Jarot Winarno meminta KONI Kabupaten Sintang untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalbar tabf akan digelar pada tahun 2022 mendatang. “Saya minta persiapkan para atlet-atlet kita mulai dari sekarang, sehingga dapat mencetak prestasi yang lebih baik dari tahun sebelumnya,” ungkap Bupati Sintang, Jarot Winarno, Minggu (28/3/2021). Permintaan […]

  • Prajurit Satgas Pamtas Yonkav 12/Beruang Cakti Kembali

    Prajurit Satgas Pamtas Yonkav 12/Beruang Cakti Kembali

    • calendar_month Sel, 24 Jun 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Upacara Penerimaan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI–Malaysia dari Batalyon Kavaleri 12/Beruang Cakti Tahun Anggaran 2025 digelar di Lapangan Yonkav 12/Beruang Cakti, Desa Peniti Luar, Kecamatan Jongkat, Selasa (24/6/2025). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamalullael, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi. Pangdam XII/Tanjungpura menyampaikan apresiasi atas […]

expand_less