Breaking News
light_mode

Kapolres Mempawah Berjibaku Atasi Kebakaran Lahan

  • calendar_month Kam, 18 Feb 2021
  • comment 0 komentar

LensaKalbar – Kebakaran yang menghanguskan kurang lebih 3 hektare lahan kosong dan kebun masyarakat di Dusun Danau Gambir, Desa Peniraman, Kecamatan Sungai Pinyuh turut menjadi perhatian serius bagi Kepolisian Resor Mempawah.

Tak ayal, Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah bersama jajaran pun turun ke lokasi kebakaran guna melakukan pengecekan langsung, Rabu (17/02/2021) pukul 14.30 WIB.

“Lokasi kebakaran terletak di perbatasan kebun masyarakat dengan PT PSP (Peniti Sungai Purun) Kecamatan Sungai Pinyuh Kabupaten Mempawah,” kata Paur Humas Polres Mempawah, Bripka Susworo Putu Sastro, Kamis (18/2/2021).

Tak hanya melakukan kunjungan lapangan, dalam kesempatan tersebut Kapolres Mempawah beserta anggota Polres Mempawah, Polsek Sungai Pinyuh dan pemadam dari PT. PSP juga berupaya melakukan pemadaman api di lokasi kebakaran.

“Lahan yang terbakar merupakan satu hamparan lahan yang terbakar di RT 20,” katanya.

Lebih lanjut Susworo menyampaikan, menurut keterangan Asisten Humas PT. PSP, Subianto, bahwa titik api telah terpantau pada hari Kamis tanggal 11 Februari 2021 oleh tim pemantau api melalui menara pemantau.

Manajemen PT. PSP kata Susworo, telah membentuk tim damkar dan tim pemantau api, dimana setiap Afdeling terdapat tim pemantau api.

“Setiap tim berjumlah kurang lebih 20 orang di 4 afdeling yang bertugas untuk patroli dan monitoring titik api di areal perkebunan,” ujarnya.

Hasilnya, ditemukan adanya titik api yaitu lahan yang terbakar adalah kebun karet dan kebun sawit serta lahan kosong milik masyarakat desa Peniraman yang berlokasi di Afdeling 1 perbatasan antara kebun PT. PSP dengan lahan masyarakat Desa Peniraman.

“Lahan yang terbakar kurang lebih 3 hektar dan telah dilakukan upaya pemadaman oleh Tim Pemadam Api dari PT. PSP dengan menggunakan mobil damkar dan mesin Robin serta pembuatan kanal menggunakan alat berat excavator untuk membatasi api tidak merambat ke area perkebunan,” katanya.

Susworo melanjutkan, dalam kunjungan itu, Kapolres Mempawah menyatakan, pemadaman api di lokasi perlu terus dilakukan dengan melibatkan instansi terkait baik, pemerintah maupun swasta.

Karena jika tidak segera ditanggulangi, maka tidak menutup kemungkinan api bisa meluas ke lahan lain.

“Jika tidak segera di padamkan dan apabila tidak turun hujan, berpotensi menyebabkan bencana kabut asap,” kata Susworo.

Selain itu, Kapolres Mempawah juga meminta kepada Bhabinkamtibmas untuk terus memonitoring titik api di wilayah binaannya masing-masing dan melakukan edukasi kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran lahan disaat musim kering.

“Kejadian pembakaran lahan oleh masyarakat dimungkinkan masih akan terjadi, mengingat pembakaran lahan menjadi cara paling murah untuk membuka lahan,” pungkasnya. (*)

  • Penulis: Zainuddin

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Mempawah Terima Penghargaan Kemenkum, Posbakum Desa jadi Garda Terdepan

    Bupati Mempawah Terima Penghargaan Kemenkum, Posbakum Desa jadi Garda Terdepan

    • calendar_month Kam, 4 Des 2025
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Komitmen Pemerintah Kabupaten Mempawah dalam memperluas akses keadilan hingga ke akar rumput kembali mendapat pengakuan nasional. Bupati Mempawah, Erlina, menerima Piagam Penghargaan dari Kementerian Hukum atas dukungan pembentukan Pos Bantuan Hukum (Posbakum) di tingkat desa dan kelurahan, Kamis (4/12/2025). Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, pada acara Peresmian Posbakum […]

  • Bersih Desa Menaong Baru

    Bersih Desa Menaong Baru

    • calendar_month Sab, 26 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Meski di tengah keterbatasan akibat pandemi Covid-19, warga Desa Menaong Baru, Kecamatan Dedai tetap melaksanakan budaya bersih desa, Sabtu (26/6/2021). Hal ini dilakukan untuk melestarikan adat budaya dan mewariskannya kepada generasi muda. Kepala Dusun Sido Mulyo, Sutikno mengatakan bahwa kegiatan Bersih Desa ini sudah kita laksanakan sudah turun temurun sejak tahun 1988 silam. […]

  • Jaga Silaturahmi dengan KBT, Ini Pesan Danrem 121/Abw

    Jaga Silaturahmi dengan KBT, Ini Pesan Danrem 121/Abw

    • calendar_month Rab, 3 Apr 2019
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Danrem 121/Abw Brigjen TNI Bambang Trisnohadi membuka acara Komunikasi Sosial Korem 121/Abw dengan Keluarga Besar TNI (KBT) di Balai Prajurit jalan Pangeran Kuning, Selasa (2/4/2019). Hadir dalam kegiatan ini Kasrem 121/Abw Kolonel Inf Achmad Solihin, Para Kasi Korem 121/Abw, Dan/Ka Balak jajaran Korem 121/Abw, Perwira Staf Korem 121/Abw, Persit KCK Koorcabrem 121 PD […]

  • Catat! 1 April 2023 Festival Sahur-Sahur ke-20 Dimulai, Bupati Harap Berjalan Lancar dan Sukses

    Catat! 1 April 2023 Festival Sahur-Sahur ke-20 Dimulai, Bupati Harap Berjalan Lancar dan Sukses

    • calendar_month Kam, 2 Feb 2023
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Festival Sahur – Sahur ke-20 tahun 2023 yang akan dimulai pada tanggal 1 April dan berakhir pada 9 April mendatang, diharapkan dapat berjalan lancar dan sukses. Hal ini diungkapkan Bupati Mempawah, Hj Erlina ketika menerima audiensi Pantia Festival Sahur-Sahur di ruang kerjannya, Kantor Bupati Mempawah, Kamis (2/2/2023). “Kami harap pelaksanaan festival ini berjalan […]

  • Mulai Surut, Tapi 21.318 Jiwa Masih Mengungsi

    Mulai Surut, Tapi 21.318 Jiwa Masih Mengungsi

    • calendar_month Kam, 18 Nov 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Banjir yang merendam Kabupaten Sintang mulai berangsur surut. Beberapa ruas jalan seperti Jalan Lintas Melawi, Kota Sintang kini sudah bisa dilalui kendaraan roda dua. Pertokoan yang berada di kawasan itu juga mulai berkemas, membersihkan lumpur dan lumut akibat banjir yang merendam sejak 21 Oktober 2021 lalu. Sebelumnya, jalan poros antarkabupaten itu lumpuh akibat […]

  • Petakan Pengamanan, Pilkades Serentak Dinilai Rawan dari Pilkada

    Petakan Pengamanan, Pilkades Serentak Dinilai Rawan dari Pilkada

    • calendar_month Rab, 30 Jun 2021
    • 0Komentar

    LensaKalbar – Tahapan kampanye dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak di Kabupaten Sintang sudah dimulai. Usai itu, Pilkades akan memasuki masa tenang dan dilanjutkan dengan pemungutan suara. Tentu serangkaian tahapan itu perlu pengamanan untuk mengantisipasi terjadinya konflik di tengah masyarakat dan antisipasi penularan Covid-19, Rabu (30/6/2021). Olehkarenanya, Polres Sintang pun mengadakan Focus Group Discussion (FGD) […]

expand_less